MotoGP Kian Sengit: Bagus bagi Fans, Buruk bagi Honda
Anindhya Danartikanya | 14 Desember 2016 15:45
Bola.net - - Direktur Marketing dan Komunikasi Honda Racing Corporation (HRC), Livio Suppo meyakini bahwa adanya sembilan pemenang musim ini menunjukkan kian sengitnya persaingan MotoGP. Meski mengakui bahwa fenomena ini baik untuk popularitas MotoGP, Suppo meyakini hal ini kabar buruk bagi Honda.
Musim ini, MotoGP menyajikan sembilan pemenang dari empat pabrikan berbeda. Selain dari Honda dan Yamaha, Ducati akhirnya meraih kemenangan perdana melalui Andrea Iannone setelah enam tahun penantian, sementara Suzuki menang lewat Maverick Vinales usai menunggu sembilan musim.
Jelas kian sulit bagi tim pabrikan menggaet pebalap kuat. 2016 sangat spesial, ada sembilan pemenang dari empat pabrikan berbeda. Ini bagus untuk MotoGP, membuat balapan kian seru. Pasti akan terjadi lagi ketika para rider berpindah tim. Ini buruk bagi Honda, namun baik bagi untuk olahraga ini, ujar Suppo kepada Speedweek.
Lain dengan Suppo, Managing Director Yamaha Motor Racing, Lin Jarvis justru tak menunjukkan rasa khawatir atas kian ketatnya persaingan MotoGP. Menurutnya, kian seru MotoGP, kian banyak pula penggemar yang berdatangan ke sirkuit, dan hal ini ia nilai akan menguntungkan para pebalap.
Ini jelas tren yang positif, tak diragukan lagi. Saya rasa para pebalap dan penggemar akan menjadi pihak yang paling diuntungkan dari tren ini, karena pertunjukan akan terus membaik, dan akan ada lebih banyak penggemar yang datang menonton untuk mendukung para pebalap, pungkas Jarvis.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Terus Dirayu Gigi Dall'Igna Balik ke Ducati, Jack Miller Buka Kans Balapan di WorldSBK
Otomotif 19 Januari 2026, 15:54
LATEST UPDATE
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Link Live Streaming Liga Champions Inter vs Arsenal di Vidio, Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 02:13
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06











