MotorLand Aragon Abadikan Nama Marc Marquez di Tikungan 10
Editor Bolanet | 9 Juli 2018 10:25
Hal ini diumumkan oleh pengelola sirkuit melalui akun Twitter mereka (@AragonMotorLand) dan situs resmi mereka pada Minggu (8/7). Nama rider Repsol Honda ini pun akan menjadi nama baru Tikungan 10, yakni tikungan favoritnya.
MotorLand akan mendedikasikan sebuah tikungan untuk @marcmarquez93 di sela pekan balap MotoGP Aragon sebagai pengakuan atas karirnya dan ikatan emosional yang ia miliki dengan sirkuit ini, demikian twit dari MotorLand Aragon. (ma/dhy)
Tikungan 10

Marquez pun kerap menyatakan bahwa tikungan favoritnya dari seluruh sirkuit yang pernah ia kunjungi adalah Tikungan 10 di Sirkuit Aragon, yang juga dijuluki sebagai 'Reversed Corkscrew', karena bentuknya yang mirip dengan tikungan legendaris Laguna Seca, Amerika Serikat, Corkscrew.
Uniknya, Marquez juga pernah menyatakan bila dirinya mendapat kesempatan untuk mengabadikan namanya di salah satu tikungan, maka Tikungan 10 di Aragon lah yang ia pilih. Ia pun akan menjadi rider MotoGP aktif kedua yang namanya diabadikan di salah satu sirkuit, setelah nama Jorge Lorenzo menggantikan 'Ducados' di Tikungan 1 Sirkuit Jerez, Spanyol pada 2013.
Pernyataan Sirkuit Aragon

Empat kali juara dunia MotoGP, Marc Marquez akan menjadi nama dari Tikungan 10 di Sirkuit Aragon. MotorLand memberikan tribut ini sebagai pengakuan dari prestasi olahraganya, begitu pula ikatan emosional yang terjalin antara dirinya dengan sirkuit di Alcaniz ini.
Peresmiannya akan digelar di sela pekan balap MotoGP Aragon, yang digelar pada 21-23 September. Penggemar yang membeli tiket pada 10 Juli, antara pukul 10.00 pagi sampai 10.00 malam, akan mendapat kesempatan menghadiri peresmian ini, di mana semua anggota Marc Marquez Fan Club yang telah memiliki tiket juga akan diundang.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rayakan Ultah Ducati Ke-100, Ini 6 Potret Livery Retro Ducati Lenovo Team di MotoGP 2026
Otomotif 19 Januari 2026, 18:45
-
Terus Dirayu Gigi Dall'Igna Balik ke Ducati, Jack Miller Buka Kans Balapan di WorldSBK
Otomotif 19 Januari 2026, 15:54
LATEST UPDATE
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06










