Raikkonen: Perez Lakukan Manuver Bodoh
Editor Bolanet | 27 Mei 2013 19:15
- Setelah dituduh menimbulkan tabrakan di Formula 1 GP Monako hari Minggu (26/5), Kimi Raikkonen berbalik menyalahkan Sergio Perez dan menyatakan bahwa pebalap McLaren itu 'sok tahu'.
Raikkonen sedang berada di posisi kelima ketika Perez berusaha menyalipnya di chicane Sirkuit Monte Carlo. Keduanya mengalami kontak, dan ban belakang bagian kiri Raikkonen pecah. Pebalap Lotus ini terpaksa melakukan pit stop dan harus rela finis di posisi ke-10.
Perez yang akhirnya gagal finis akibat kerusakan rem, menyatakan bahwa insiden itu tidak akan terjadi bila Raikkonen mau memberinya ruang menyalip.
Sergio menabrak saya dari belakang. Jika ia pikir ini semua salah saya, ia tak tahu apa-apa tentang apa yang ia bicarakan. Ia masuk ke tikungan terlalu cepat, ujar Raikkonen. Ini bukan pertama kalinya ia menabrak seseorang. Jika ia masuk ke tikungan terlalu cepat maka ia akan menyingkir atau melaju lurus. Ia tidak akan berhasil menyalip tanpa menabrak seseorang.
Dengan finisnya Sebastian Vettel di posisi kedua, Raikkonen pun kehilangan banyak poin. Vettel berhasil memperkokoh posisi di puncak klasemen dengan 107 poin, sementara Raikkonen yang masih berada di peringkat kedua memiliki total 86 poin.
Balapan ini sungguh mengecewakan. Berkat manuver bodoh Sergio kami kehilangan banyak poin dari Seb. Anda tidak akan bisa terima jika kalah seperti ini. Pekan balap kami tidak ideal, namun kami tak bisa apa-apa. Setidaknya kami meraih satu poin, tutupnya. (as/kny)
Raikkonen sedang berada di posisi kelima ketika Perez berusaha menyalipnya di chicane Sirkuit Monte Carlo. Keduanya mengalami kontak, dan ban belakang bagian kiri Raikkonen pecah. Pebalap Lotus ini terpaksa melakukan pit stop dan harus rela finis di posisi ke-10.
Perez yang akhirnya gagal finis akibat kerusakan rem, menyatakan bahwa insiden itu tidak akan terjadi bila Raikkonen mau memberinya ruang menyalip.
Sergio menabrak saya dari belakang. Jika ia pikir ini semua salah saya, ia tak tahu apa-apa tentang apa yang ia bicarakan. Ia masuk ke tikungan terlalu cepat, ujar Raikkonen. Ini bukan pertama kalinya ia menabrak seseorang. Jika ia masuk ke tikungan terlalu cepat maka ia akan menyingkir atau melaju lurus. Ia tidak akan berhasil menyalip tanpa menabrak seseorang.
Dengan finisnya Sebastian Vettel di posisi kedua, Raikkonen pun kehilangan banyak poin. Vettel berhasil memperkokoh posisi di puncak klasemen dengan 107 poin, sementara Raikkonen yang masih berada di peringkat kedua memiliki total 86 poin.
Balapan ini sungguh mengecewakan. Berkat manuver bodoh Sergio kami kehilangan banyak poin dari Seb. Anda tidak akan bisa terima jika kalah seperti ini. Pekan balap kami tidak ideal, namun kami tak bisa apa-apa. Setidaknya kami meraih satu poin, tutupnya. (as/kny)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Live Streaming Formula 1 Meksiko 2025 di Vidio, 25-27 Oktober 2025
Otomotif 26 Oktober 2025, 16:26
-
Saksikan dan Nonton F1 GP Meksiko 2025: Tayang Eksklusif di Vidio
Otomotif 25 Oktober 2025, 09:10
LATEST UPDATE
-
Jadwal Premier League di SCTV Hari Ini Sabtu 8 November 2025
Liga Inggris 8 November 2025, 08:30
-
Tantang Tottenham, Ruben Amorim Bawa 20 Pemain Manchester United ke London
Liga Inggris 8 November 2025, 07:00
-
Prediksi Lyon vs PSG 10 November 2025
Liga Eropa Lain 8 November 2025, 04:18
-
Prediksi AS Roma vs Udinese 10 November 2025
Liga Italia 8 November 2025, 04:04
-
Jadwal, Hasil Lengkap, Top Skor, & Klasemen Piala Dunia U-17 2025
Tim Nasional 8 November 2025, 02:33
LATEST EDITORIAL
-
Nasib Penggawa Inter Milan Peraih Treble 2010: Dari Julio Cesar hingga Mourinho
Editorial 7 November 2025, 15:22
-
7 Pemain yang Berharap Bisa Curi Perhatian di Laga Liverpool vs Real Madrid
Editorial 4 November 2025, 13:20












