Toprak Razgatlioglu Bakal Tes MotoGP Usai WorldSBK 2025 Selesai, Yamaha Berterima Kasih ke BMW
Anindhya Danartikanya | 19 Juni 2025 14:49
Bola.net - Managing Director Yamaha Motor Racing, Paolo Pavesio, mensinyalir Toprak Razgatlioglu akan menjalani tes MotoGP usai musim kompetisi WorldSBK 2025 berakhir pada 19 Oktober 2025. Alhasil, 'El Turco' tak perlu menunggu sampai tes pascamusim MotoGP Valencia, yang baru akan digelar pada 18 November 2025.
Setelah menjadi bahan spekulasi sejak 2020, Razgatlioglu akhirnya memantapkan diri pindah ke MotoGP pada 2026. Ia akan membela Yamaha lewat tim satelitnya, Prima Pramac Racing. Ia juga menjadi juara WorldSBK pertama yang pindah ke MotoGP sejak Ben Spies pada 2010. Alhasil, kini semua mata akan tertuju padanya.
Razgatlioglu sudah pernah menjalani tes MotoGP di atas motor YZR-M1 di Jerez pada pertengahan 2023. Namun, ia secara terang-terangan tak menyukai motor itu, dan hal inilah yang membuatnya secara sensasional batal ke MotoGP dan justru pindah dari Yamaha ke BMW pada 2024, sebelum meraih gelar dunianya yang kedua.
Senang BMW Juga Dukung Toprak Razgatlioglu ke MotoGP

Kini dengan M1 yang lebih kompetitif, Yamaha akan menggelar tes lagi untuk Razgatlioglu. “Kemungkinan besar ia akan mendapatkan kesempatan tes setelah musim Superbike berakhir. Saya harus bilang saya sangat berterima kasih kepada BMW atas cara kami menangani semua ini," ungkap Pavesio via Crash.net, Selasa (17/6/2025).
"Fakta bahwa sang pembalap akan pindah ke kejuaraan lain, bikin semua lebih mudah. Selain itu, fakta bahwa Toprak telah memberikan gelar penting bagi BMW, bikin hubungan mereka menjadi sangat baik. Inilah Toprak, dia orang yang baik, dan semua orang ingin mendukungnya semaksimal mungkin," lanjutnya.
Di lain sisi, Pavesio maklum tes MotoGP sebelumnya membuat Razgatlioglu kecewa berat. Sebab, 2023 adalah musim di mana Yamaha sedang terpuruk-terpuruknya. Fabio Quartararo bahkan sampai puasa podium. Namun, Pavesio berjanji bahwa kali ini Yamaha sudah lebih matang mempersiapkan tes untuk Razgatlioglu.
Justru 'Bersyukur' Toprak Razgatlioglu Pindah ke BMW
“Saat itu mungkin kami belum siap. Bukan rahasia lagi 2022, 2023, dan 2024 adalah tahun-tahun yang menantang bagi Yamaha di MotoGP. Ketika Anda berada dalam masa sulit, pasti ada alasannya. Kami sedang melakukan restrukturisasi besar terhadap seluruh operasional balap kami, termasuk aktivitas tim tes," ujar Pavesio.
Di lain sisi, pria Italia ini justru mengaku senang Razgatlioglu pindah ke BMW pada 2024 dan menjadi juara dunia lagi setelah menyabet gelar WorldSBK 2021 bersama Yamaha. Menurutnya, ini adalah bukti bahwa Razgatlioglu bisa kompetitif dengan motor apa saja, dan tak menutup kemungkinan dengan motor MotoGP sekalipun.
“Tes itu tak berjalan sesuai harapan. Momen itu jadi pemicu Toprak mencari tantangan baru bersama BMW. Jujur, ketika saya mengingat cerita ini, saya juga senang karena ia bisa membuktikan diri di atas motor lain, bukti dia bisa ganti motor dan tetap sukses. Ini memberi saya lebih banyak harapan dan kepercayaan untuk bab berikutnya di MotoGP," tutup Pavesio.
Sumber: Crashnet
Baca Juga:
- Demi Ducatisti, Marc Marquez Buru Kemenangan Ke-93 di MotoGP Italia 2025
- Valentino Rossi Masih Jadi Penguasa MotoGP Italia, Inilah Deretan Pemenang Balapan di Mugello
- Tinggalkan MotoGP, Michelin Beralih Jadi Pemasok Ban WorldSBK Mulai 2027
- Sedikit Lagi! Marc Marquez Bisa Tembus 100 Pole Position di MotoGP 2025
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man United vs Arsenal: Duo EPL Berebut Wonderkid 18 Tahun Olympiakos yang Lagi Naik Daun
Liga Inggris 18 November 2025, 17:01
-
Dua Wajah Florian Wirtz: Tajam untuk Timnas Jerman, Meredup di Liverpool
Liga Inggris 18 November 2025, 16:39
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55









