Diogo Jota Cedera, 4 Pemain Portugal yang Bisa Menggantikannya di Piala Dunia 2022
Asad Arifin | 19 Oktober 2022 12:09
Bola.net - Pelatih timnas Portugal, Fernando Santos, harus berpikir keras mencari pengganti Diogo Jota di Piala Dunia 2022. Sebab, Jota dipastikan absen dari Piala Dunia karena cedera betis.
Dilansir dari Daily Mail, Diogo Jota mengalami cedera pada duel Liverpool lawan Man City. Jota mengalami cedera injury time babak kedua. Dari hasil pemeriksaan, pemain berusia 25 tahun mengalami cedera betis parah.
Eks pemain Wolves itu kini melakukan pemulihan secara intensif. "Ini benar-benar bukan kabar baik tentang Diogo. Ya, dia akan melewatkan Piala Dunia," ungkap manajer Liverpool, Jurgen Klopp, di situs resmi klub.
Cedera Jota menjadi kabar buruk bagi timnas Portugal. Berikut empat opsi pemain yang bisa menggantikan peran Jota di timnas Portugal pada ajang Piala Dunia 2022. Siapa saja mereka? Yuk, langsung scroll ke bawah Bolaneters.
Rafael Leao

Rafael Leao bisa menjadi nama alternatif sebagai pengganti Diogo Jota. Leao tengah menikmati masa-masa indahnya bersama AC Milan dalam dua musim terakhir.
Musim 2021/22, pemain berusia 23 tahun ini turut mengantarkan Milan meraih scudetto setelah puasa meraihnya selama 11 musim. Ia mencatat 34 pertandingan dengan lesakan 11 gol dan 11 assist di Serie A.
Sementara, di musim 2022/23 Leao sudah mengemas empat gol dan empat assist dari sembilan laga bersama Rossoneri. Dengan performanya tengah menanjak, Fernando Santos bisa menjadikan Leao opsi menggantikan Jota dalam skema permainannya.
Joao Felix

Nama berikutnya adalah bintang Atletico Madrid, Joao Felix. Felix kini sedang dalam tahap menemukan performa terbaiknya usai mengalami cedera.
Bersama Atletico, peran pemain berusia 22 tahun sedikit diubah Diego Simeone. Dia cenderung menjadi pelayan daripada menempati pos striker. Sejauh ini, Felix sukses dengan menghasilkan tiga assist dari sembilan pertandingan.
Dengan fleksibilitas yang dimilikinya, Felix bisa menjadi pengganti sepadan Diogo Jota di timnas Portugal. Felix bisa menjadi pendamping Cristiano Ronaldo di lini depan.
Ricardo Horta

Nama Ricardo Horta mencuat ketika mencetak gol penyama kedudukan 1-1 sekaligus menghindarkan Portugal dari kekalahan atas Spanyol di UEFA Nations League 2022.
Horta adalah winger mematikan yang pernah bermain di La Liga dengan memperkuat Malaga. Setelah tiga musim di Spanyol, pemain berusia 28 tahun ini kembali ke Portugal memperkuat SC Braga.
Di Braga, Ricardo horta mampu menunjukkan kualitasnya meraih gelar Portuguese League Cup Winner musim 2019/2020 dan Portuguese Cup Winner tahun 2021. Berbekal torehan impresifnya bersama Braga, Horta siap menjadi nama alternatif lain sebagai pengganti Jota di Piala Dunia 2022 nanti.
Goncalo Ramos

Nama terakhir yang bisa menggantikan peran Diogo Jota adalah Goncalo Ramos. Pemain berusia 21 tahun itu menjadi andalan lini serang Benfica saat ini.
Kepergian Darwin Nunez ke Liverpool, mampu dijawab dengan baik oleh Ramos. Ia sukses menjadi mesin gol terbaru milik Benfica. Sejauh ini, Ramos sudah mencetak enam gol dan satu assist dari delapan laga.
Kelebihan lain Ramos adalah bisa bermain di winger maupun gelandang serang. Tentunya, kelebihan yang dimiliki Ramos bisa membuat Fernando Santos kepincut membawanya ke Piala Dunia 2022.
(Bola.net/Yoga Radyan)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cristiano Ronaldo Siapkan 'Istana' Rp600 Miliar di Portugal untuk Masa Pensiun
Bolatainment 31 Desember 2025, 23:30
-
Tribute Emosional untuk Diogo Jota Warnai Laga Liverpool vs Wolves
Liga Inggris 27 Desember 2025, 22:34
-
Liverpool Pertimbangkan Pinjam Penyerang PSG Usai Cedera Alexander Isak
Liga Inggris 27 Desember 2025, 15:10
-
Berharap Piala Dunia 2026 Jadi Milik Cristiano Ronaldo
Piala Dunia 26 Desember 2025, 09:31
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



