Hasil Piala Dunia U-17 2023 Jerman U-17 vs Venezuela U-17: Skor 3-0
Aga Deta | 18 November 2023 18:00
Bola.net - Jerman U-17 mengalahkan Venezuela U-17 dengan skor 3-0 di laga matchday 3 Grup F Piala Dunia U-17 2023. Laga ini berlangsung di Jakarta International Stadium, Sabtu (18/11/2023) sore WIB.
Jerman tampil dominan dalam pertandingan ini. Namun, Venezuela tak mau berdiam diri dan sesekali bisa memberikan perlawanan lewat serangan balik.
Robert Ramsak tampil cemerlang dalam laga ini dengan mencetak dua gol. Sementara satu gol sisanya dicetak Eric Emanuel da Silva Moreira.
Hasil ini membuat Jerman menjadi pemuncak klasemen akhir Grup F dengan raihan sembilan angka dari tiga laga. Venezuela mengumpulkan empat poin dan berada di peringkat kedua.
Jalannya Pertandingan
Jerman memulai babak pertama dengan baik. Mereka bisa menjebol gawang Venezuela melalui sontekan Robert Ramsak dalam waktu kurang dari satu menit.
Duel kemudian berlangsung cukup sengit. Kedua tim mampu menciptakan peluang tapi tak berakhir dengan gol.
Tapi Jerman akhirnya bisa menambah gol melalui Eric Emanuel da Silva Moreira pada menit ke-42. Gol itu membuat Jerman menutup babak pertama dengan skor 2-0.
Di babak kedua, Jerman masih tampil menyerang. Pada menit ke-57, Robert Ramsak berhasil mencetak gol ketiga untuk Der Panzer.
Setelah unggul tiga gol, Jerman masih terus menggempur pertahanan Venezuela. Namun, tak ada gol tambahan tercipta sampai laga berakhir.
Susunan Pemain
Jerman U-17: Max Schmitt; Maxim Bora Dal, David Odogu, Eric Emanuel da Silva Moreira, Fayssal Harchaoui, Paris Josua Brunner, Noah Darvich, Justin Von Der Hitz, Winners Osawe, Robert Ramsak, Almugera Kabar.
Pelatih: Christian Wuck
Venezuela U-17: Jorge Sanchez; Yiandro Raap, Rai Hidalgo, Angel Borgo, Luis Francisco Balbo Vieira, Leenhan Romero, Juan Arango, Miguel Vegas, Nicola Profeta, Alejandro Cichero, Alejandro Cichero, Junior Colina.
Pelatih: Ricardo Alfredo Valino
Bolaneters bisa menyaksikan siaran langsung Piala Dunia U-17 2023 di Indosiar dan SCTV. Selain itu, laga Piala Dunia U-17 2023 juga bisa disaksikan secara live streaming di Vidio atau klik di sini.
Baca Juga:
- Bukan Arkhan Kaka yang Memuncaki, Ini Daftar 5 Pemain Terbaik Indonesia di Grup A Piala Dunia U-17 2
- Pelatih Ekuador U-17 Sebut Timnas Indonesia U-17 Punya Modal Besar untuk Lolos ke Piala Dunia U-20 2
- Timnas Indonesia U-17 Tetap Latihan, Harap-harap Cemas Menanti Hasil Negara Lain untuk Lolos ke 16 B
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arsenal Intip Peluang Bajak Arda Guler dari Real Madrid
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:15
-
Murah Meriah! Juventus Hanya Perlu Bayar Segini untuk Jasa Federico Chiesa
Liga Italia 10 Januari 2026, 09:45
-
Adu Hebat 6 Pemain Timnas Indonesia di Persib dan Persija
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 09:42
-
Gak Jadi Dipulangkan! Barcelona Mantap Permanenkan Marcus Rashford
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 09:10
LATEST UPDATE
-
Darrren Fletcher Pastikan MU Bakal All-In ke FA Cup
Liga Inggris 10 Januari 2026, 14:15
-
Login! Arsenal Ramaikan Perburuan Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 10 Januari 2026, 13:30
-
Luis Enrique Enggan Perpanjang Kontrak di PSG, MU Siaga Satu!
Liga Inggris 10 Januari 2026, 12:30
-
Bandung BJB Tandamata Buka Proliga 2026 dengan Kemenangan Meyakinkan, Risco Herlambang Puas
Voli 10 Januari 2026, 11:40
-
Chelsea Digosipkan Bakal Angkut Vinicius Junior, Begini Kata Fabrizio Romano
Liga Inggris 10 Januari 2026, 11:15
-
Kabar Terbaru Calon Caretaker Baru MU: Jadinya Ole apa Carrick nih?
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:30
-
Arsenal Intip Peluang Bajak Arda Guler dari Real Madrid
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:15
-
Murah Meriah! Juventus Hanya Perlu Bayar Segini untuk Jasa Federico Chiesa
Liga Italia 10 Januari 2026, 09:45
-
Adu Hebat 6 Pemain Timnas Indonesia di Persib dan Persija
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 09:42
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 10 Januari 2026
Voli 10 Januari 2026, 09:21
-
Gak Jadi Dipulangkan! Barcelona Mantap Permanenkan Marcus Rashford
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 09:10
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52




