Lionel Messi Beri Kode Pensiun, Bakal jadi Hari Patah Hati Sedunia?
Ari Prayoga | 17 Oktober 2024 11:49
Bola.net - Lionel Messi memberi kode bahwa ia tak lama lagi bakal pensiun dari Timnas Argentina. Kode itu dilontarkan La Pulga usai membawa timnya mengalahkan Bolivia 6-0, Rabu (16/10/2024).
Dalam laga yang digelar di Estadio Monumental Bouenos Aires ini, Messi memborong tiga gol alias mencetak hattrick, masing-masing ia ciptakan pada menit ke-19, 84, dan 86.
Tak cuma itu, Messi juga bermain brilian dengan menyumbang dua assist untuk dua gol Argentina lainnya yang masing-masing diciptakan Lautaro Martinez dan Julian Alvarez.
Kemenangan impresif ini membuat Argentina semakin kokoh di puncak klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Conmebol. Messi dkk. pun hampir pasti bakal berlaga di Piala Dunia 2026.
Kode Lionel Messi
Seusai pertandingan, Messi mengaku selalu senang bermain untuk Argentina. Namun, di sela-sela pernyataan tersebut pemain 37 tahun itu juga memberi kode tak lama lagi ia akan pensiun.
"Jujur, saya tidak pernah menetapkan batas waktu untuk diri saya sendiri. Saya hanya ingin menikmati setiap momen," ujar Messi seperti dikutip dari The Sun.
“Saya senang berada di sini dan merasakan kasih sayang dari orang-orang karena saya tahu ini bisa menjadi pertandingan-pertandingan terakhir," tambah Messi.
“Inilah yang mendorong saya, menikmati ini, bahagia di tempat saya berada, bersama rekan satu tim saya.”
Semangat Lionel Messi
Terlepas dari kode pensiun tersebut, Messi menegaskan bahwa dirinya masih siap bertempur di medan permainan.
“Meskipun usia saya sudah tua, ketika saya di sini saya seperti masih anak-anak karena hal-hal bodoh yang saya lakukan karena saya merasa nyaman," tutur Messi.
“Selama saya merasa baik-baik saja dan bisa terus membantu tim seperti yang saya inginkan, saya akan terus menikmatinya.”
Sumber: The Sun
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Meski Minim Jam Bermain, Barcelona Pasang Label Tidak Dijual untuk Fermin Lopez
Liga Spanyol 2 Oktober 2025, 16:01 -
Ogah Terbebani, Fabio Quartararo Tak Patok Target Muluk di MotoGP Mandalika 2025
Otomotif 2 Oktober 2025, 15:56 -
Barcelona Catat Rekor Gol Meski Kalah dari PSG
Liga Champions 2 Oktober 2025, 15:53 -
Operasi Lancar, Giovanni Leoni Targetkan Lekas Comeback di Liverpool!
Liga Inggris 2 Oktober 2025, 15:43 -
Martin Odegaard Bebas Berkarya, Arsenal Raih Start Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 2 Oktober 2025, 15:34
LATEST UPDATE
-
Frank Lampard Angkat Coventry City, Dari Tim Terlupakan Jadi Penantang Promosi
Liga Inggris 2 Oktober 2025, 23:38 -
Link Live Streaming AS Roma vs Lille - Nonton Liga Europa di Vidio
Liga Eropa UEFA 2 Oktober 2025, 22:46 -
Mungkinkah Cesc Fabregas Kembali ke Inggris dan Jadi Manajer Manchester United?
Liga Inggris 2 Oktober 2025, 21:26
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55