Luka Modric Dinobatkan Sebagai Pemain Terbaik 2018 FIFA
Heri | 25 September 2018 03:29
- Gelaran The Best FIFA Football Awards 2018 digelar di London pada hari Selasa . Acara penghargaan award ini merupakan agenda tahunan FIFA untuk memberikan penghargaan kepada insan-insan terbaik dalam sepakbola.
Puncak dari seremoni ini biasanya adalah pengumuman pemain terbaik dunia versi FIFA. Perebutan trofi pemain terbaik ini dinilai paling bergengsi dibanding penghargaan lainnya, meski pamornya masih kalah jauh dibanding Ballon d'Or.
Untuk tahun ini, finalisnya adalah Cristiano Ronaldo, Luka Modric, dan Mohamed Salah. Artinya, Lionel Messi untuk kali pertama tak lagi masuk sebagai finalis dalam penghargaan individu.
Ronaldo membawa Madrid menjadi juara Liga Champions, menjadi top skorer dan menorehkan rekor selalu mencetak gol dalam 11 pertandingan Liga Champions secara beruntun. Modric juga turut mengantarkan Madrid juara Liga Champions dan kemudian membawa Kroasia mencapai final Piala Dunia. Mohamed Salah membawa Liverpool ke final Liga Champions dan secara pribadi menorehkan banyak rekor istimewa dengan koleksi golnya.
Modric terpilih menjadi yang terbaik dalam penghargaan kali ini, kemungkinan karena ia yang paling bersinar di kompetisi yang digelar FIFA; Piala Dunia. Modric sukses mengalahkan Ronaldo dan Salah yang tak mampu membawa negara masing-masing melaju jauh di Rusia lalu.
Ronaldo memutuskan untuk tidak menghadiri ajang penghargaan ini. Sementara itu, Salah masih bisa membawa pulang satu trofi lantaran ia memenangkan Puskas Award.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lionel Messi, Kylian Mbappe dan Karim Benzema Jadi Finalis FIFA The Best Men Awards
Liga Inggris 11 Februari 2023, 17:05
-
Tidak Dipilih Messi untuk FIFA Best, Lewandowski Santai Aja Tuh
Bundesliga 19 Januari 2022, 06:40
-
Raih Penghargaan Spesial FIFA, Cristiano Ronaldo Berharap Tularkan Prestasinya ke MU
Liga Inggris 18 Januari 2022, 07:21
LATEST UPDATE
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26






