Piala Dunia 2022 Digelar November hingga Desember, Harry Kane Pede Inggris Juara
Ari Prayoga | 17 Juni 2022 14:52
Bola.net - Striker andalan Inggris, Harry Kane merasa percaya diri timnya mendapat keuntungan dari digelarnya Piala Dunia 2022 pada November dan Desember mendatang.
Tak seperti edisi-edisi sebelumnya, Piala Dunia tahun ini memang digelar ketika mayoritas negara-negara Eropa dan Amerika Utara mulai memasuki musim dingin.
Hal ini dilakukan karena Piala Dunia 2022 dihelat di Qatar. Di negara Timur Tengah tersebut, suhu udara bakal lebih bersahabat bagi para pemain di akhir tahun.
Penilaian Harry Kane

Bagi Kane, dipilihnya November dan Desember sebagai waktu untuk menggelar Piala Dunia 2022 akan menguntungkan Inggris. Pasalnya, di saat tersebut biasanya Premier League tengah memasuki periode sibuk.
“Kami terbiasa bermain di Liga Inggris pada November dan Desember. Itu periode tersibuk kami jadi saya tidak berpikir itu akan menjadi masalah bagi kami," ujar Kane seperti dikutip The Sun.
“Di satu sisi, itu mungkin bermanfaat. Banyak pemain kami bermain di Premier League," imbuh kapten The Three Lions tersebut.
Harapan Harry Kane

Lebih lanjut, Kane mengakui bahwa bermain di Piala Dunia pada November dan Desember akan terasa aneh. Namun, untuk tahun ini kasusnya bakal beda.
“Terkadang ketika Anda bermain di bulan Juni dan Anda menjalani musim yang panjang, sulit untuk mendapatkan momentum itu lagi," tutur Kane.
"Tentu saja akan aneh, ini pertama kali akan dilakukan, tetapi bermain pada bulan November dan Desember Anda akan langsung melakukannya dan mudah-mudahan itu bisa menguntungkan kami."
Sumber: The Sun
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








