Pil Pahit untuk Jerman: 8 Pemain Jepang Main di Bundesliga, Termasuk Kedua Pencetak Gol!
Richard Andreas | 23 November 2022 23:20
Bola.net - Jerman dipaksa bertekuk lutut oleh Jepang dalam duel matchday 1 Grup E Piala Dunia 2022, Rabu (23/11/2022). Laga di Khalifa International Stadium kali ini berkesudahan 2-1 untuk kemenangan Jepang.
Hasil ini jelas mengejutkan banyak pihak. Di atas kertas Jerman lebih unggul. Bahkan Jerman disebut sebagai salah satu favorit juara untuk turnamen kali ini.
Statistik pertandingan pun mendukung gagasan tersebut. Tercatat, Jerman menorehkan total 26 tembakan dan 9 on target. Unggul jauh dari Jepang yang menorehkan 12 tembakan dan 4 on target.
Bahkan Jerman mendominasi penguasaan bola hingga 74%. Jepang hanya sesekali mendapatkan kesempatan serangan balik untuk coba menyerang.
Jalannya pertandingan
Pertandingan berlangsung seru dan bisa dibilang melebih ekspektasi. Jerman tampil lebih perkasa dan mencoba mendominasi pertandingan, tapi Jepang bisa memberikan kejutan setiap kali mendapatkan kesempatan.
Kali ini Jerman unggul lebih dahulu lewat gol Ilkay Gundogan di babak pertama. Segalanya berjalan dengan baik bagi Jerman, sampai akhirnya Ritsu Doan (75') dan Takuma Asano (83') membalikkan kedudukan.
Hasil ini terbilang buruk bagi Jerman, mengingat persaingan di Grup E diprediksi bakal sangat ketat untuk memperebutkan dua tiket ke fase gugur. Bagi Jepang, torehan tiga poin akan sangat membantu mereka.
Hasil pertandingan ini mungkin terasa lebih pahit bagi Jerman, sebab dua pencetak gol Jepang di laga ini bermain di Bundesliga.
8 pemain Jepang di Bundesliga
Menurut catatan Opta, total ada 8 pemain dalam skuad Jepang sekarang yang terikat kontrak dengan tim Jerman. Sebagian besar dari mereka bermain di kasta tertinggi Bundesliga, tapi ada pula pemain-pemain dari liga kelas dua.
8 pemain yang dimaksud adalah sebagai berikut:
- Maya Yoshida (Schalke)
- Wataru Endo (VfB Stuttgart)
- Daichi Kamada (Eintracht Frakfurt)
- Takuma Asano (Bochum)
- Ritsu Doan (Freiburg)
- Ko Itakura (Borussia Monchengladbach)
- Hiroki Ito (Stuttgart)
- Ao Tanaka (Fortuna Dusseldorf)
Banyaknya pemain Jepang yang berkarier di Jerman sebenarnya bukan lagi hal mengejutkan. Faktanya, Bundesliga dan sepak bola Jerman sudah lama menjalin hubungan positif.
Pil pahit Jerman: Dua pencetak gol Jepang main di Bundesliga
8 pemain tim Jepang bermain di Bundesliga, fakta tersebut mungkin terasa pahit bagi Jerman. Bahkan, dua pencetak gol kemenangan Jepang di laga ini pun sama-sama bermain di Bundesliga.
Gol pertama Jepang dicetak oleh Ritsu Doan yang bermain untuk Freiburg. Lalu gol kedua sekaligus gol kemenangan Jepang dicetak oleh Takuma Asano yang bermain untuk Bochum.
Mungkin tidak berhubungan secara langsung, tapi sepak bola Jerman telah mengajari para pemain Jepang untuk menang.
Klasemen Piala Dunia
Jangan lupa saksikan Piala Dunia 2022 di SCTV, Indosiar, MOJI, Mentari TV, Nex Parabola dan live streaming di Vidio. Dan ikuti terus berita terbaru Piala Dunia 2022 hanya di Bola.net.
Sumber: Opta
Jangan lewatkan ya, Bolaneters!
- Hasil Lengkap, Klasemen, dan Top Skor Piala Dunia 2022
- Yuk Tonton Lagi Aksi Samurai Jepang yang Sukses Tebas Jerman di Piala Dunia 2022
- Profil Takuma Asano, Mantan Pemain Arsenal yang Buat Jerman Menangis di Piala Dunia 2022
- Hasil Piala Dunia 2022 Jerman vs Jepang: Skor 1-2
- Ada Nama Messi, Ini 5 Pemain dengan Kualitas Peluang Tertinggi di Piala Dunia 2022
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rahasia Gattuso Latih Italia: Akui 'Copy Paste' Taktik Marcello Lippi
Piala Dunia 25 Desember 2025, 07:15
-
Ultimatum Keras Jerman untuk Ter Stegen: Main atau Lupakan Piala Dunia!
Liga Spanyol 25 Desember 2025, 06:25
-
Portugal Lebih Baik Tanpa Cristiano Ronaldo? Itu Pandangan Keliru!
Piala Dunia 19 Desember 2025, 09:58
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
-
Bicara Hati ke Hati, Cara Intim Duo Yamaha Bangun Chemistry Jelang MotoGP 2026
Otomotif 21 Januari 2026, 18:54
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









