Prediksi Piala Dunia: Kroasia vs Belgia 1 Desember 2022
Gia Yuda Pradana | 30 November 2022 16:02
Bola.net - Timnas Kroasia akan menghadapi Timnas Belgia di Ahmad bin Ali Stadium pada matchday 3 Grup F Piala Dunia 2022. Pertandingan ini dijadwalkan kick-off Kamis, 1 Desember 2022, jam 22:00 WIB.
Dua tim ini sama-sama memiliki skuad yang kuat. Namun, Kroasia berada di ambang kelolosan ke babak 16 besar, sedangkan Belgia berada di tepi jurang.
Setelah imbang 0-0 dengan Maroko pada laga pertama, Kroasia menghantam Kanada di laga kedua. Runner-up Piala Dunia 2018 itu mengalahkan Kanada 4-1 lewat dua gol Andrej Kramaric, serta masing-masing satu gol dari Lovro Majer dan Marko Livaja. Dalam laga tersebut, mentalitas Luka Modric dan kawan-kawan patut diacungi jempol karena mereka sejatinya kebobolan terlebih dahulu di menit 2.
Sebaliknya, setelah bersusah payah menjinakkan Kanada 1-0 melalui gol tunggal Michy Batshuayi pada laga pertama, yang juga diwarnai aksi penyelamatan penalti oleh kiper Thibaut Courtois, Eden Hazard dan rekan-rekannya dipecundangi Maroko 0-2 pada laga kedua.
Dua posisi teratas Grup F sementara ditempati Kroasia dan Maroko (masing-masing 4 poin), sedangkan Belgia (3 poin) berada di peringkat tiga. Kanada (0 poin) sudah terlebih dahulu dipastikan gagal lolos ke babak 16 besar.
Kroasia hanya membutuhkan hasil imbang untuk memastikan kelolosan mereka. Di lain pihak, Belgia wajib menang. Jika mereka hanya mampu meraih hasil imbang, sedangkan Maroko menang atau imbang lawan Kanada di partai lainnya, maka Belgia harus angkat kaki dari Piala Dunia 2022.
Perkiraan Starting XI
Kroasia (4-3-3): Dominik Livakovic; Borna Sosa, Josko Gvardiol, Dejan Lovren, Josip Juranovic; Mateo Kovacic, Marcelo Brozovic, Luka Modric; Mislav Orsic, Andrej Kramaric, Nikola Vlasic.
Pelatih: Zlatko Dalic (Kroasia).
Info skuad: Ivan Perisic (meragukan).
Belgia (3-4-2-1): Thibaut Courtois; Jan Vertonghen, Toby Alderweireld, Timothy Castagne; Leandro Trossard, Axel Witsel, Youri Tielemans, Thomas Meunier; Kevin De Bruyne, Eden Hazard; Romelu Lukaku.
Pelatih: Roberto Martinez (Spanyol).
Info skuad: Amadou Onana (skorsing).
Head-to-Head
Head-to-head
Pertemuan: 8
Kroasia menang: 3
Gol Kroasia: 9
Seri: 2
Belgia menang: 3
Gol Belgia: 6.
5 Pertemuan Terakhir
06/06/2021 Belgia 1-0 Kroasia (Friendly)
11/10/2013 Kroasia 1-2 Belgia (Kualifikasi Piala Dunia)
11/09/2012 Belgia 1-1 Kroasia (Kualifikasi Piala Dunia)
03/03/2010 Belgia 0-1 Kroasia (Friendly)
10/09/2003 Belgia 2-1 Kroasia (Kualifikasi Euro).
5 Pertandingan Terakhir Kroasia (M-M-M-S-M)
23/09/22 Kroasia 2-1 Denmark (UNL)
26/09/22 Austria 1-3 Kroasia (UNL)
16/11/22 Arab Saudi 0-1 Kroasia (Friendly)
23/11/22 Maroko 0-0 Kroasia (Piala Dunia)
27/11/22 Kroasia 4-1 Kanada (Piala Dunia).
5 Pertandingan Terakhir Belgia (M-K-K-M-K)
23/09/22 Belgia 2-1 Wales (UNL)
26/09/22 Belanda 1-0 Belgia (UNL)
18/11/22 Belgia 1-2 Mesir (Friendly)
24/11/22 Belgia 1-0 Kanada (Piala Dunia)
27/11/22 Belgia 0-2 Maroko (Piala Dunia).
Statistik dan Prediksi Skor
- Kroasia dan Belgia masing-masing menang 3 kali dalam 8 pertemuan mereka sejauh ini (M3 S2 K3).
- Kroasia cuma menang 1 kali dalam 5 laga terakhirnya melawan Belgia (M1 S1 K3).
- Kroasia cuma kalah 1 kali dalam 18 laga terakhirnya (M12 S5 K1).
- Kroasia tak terkalahkan dalam 8 laga terakhirnya (M6 S2 K0).
- Kroasia mencatatkan 2 clean sheet dan cuma kebobolan total 1 gol dalam 3 laga terakhirnya.
- Kroasia cuma kalah 1 kali di waktu normal dalam 9 laga terakhirnya di Piala Dunia (M4 S4 K1).
- Kroasia cuma mencatatkan 1 clean sheet dalam 7 laga terakhirnya di Piala Dunia.
- Belgia cuma menang 6 kali dalam 15 laga terakhirnya (M6 S3 K6).
- Belgia cuma mencatatkan 3 clean sheet dalam 15 laga terakhirnya.
- Tak ada hasil seri dalam 16 laga terakhir Belgia di Piala Dunia (M12 S0 K4).
Prediksi skor akhir: Kroasia 2-1 Belgia.
Klasemen Piala Dunia
Jangan lupa saksikan Piala Dunia 2022 di SCTV, Indosiar, MOJI, Mentari TV, Nex Parabola dan live streaming di Vidio. Dan ikuti terus berita terbaru Piala Dunia 2022 hanya di Bola.net.
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Marcus Rashford, Cahaya Manchester United di Piala Dunia 2022
- Harry Kane di Piala Dunia 2022: Gol Masih 0, tetapi Assist Sudah 3, Cosplay Jadi David Beckham
- Gareth Bale vs Inggris: Shot 0, Operan cuma 4, Beban Tim
- Pemain-pemainnya Pastikan Tempat di 16 Besar Piala Dunia 2022, MU: Ngeri FC
- Kamerun vs Serbia, Korea Selatan vs Ghana, 11 Gol Tercipta, Memuaskan!
- Alvaro Morata di Bangku Cadangan Bukan untuk Diremehkan
- Kanada di Piala Dunia 2022: Cetak Gol Kilat, Pulang Cepat
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Chelsea vs Ajax Amsterdam 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 23:11 -
Ryan Gravenberch Absen Latihan Jelang Laga Liverpool vs Eintracht Frankfurt
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 23:02 -
Jose Mourinho Kagum Newcastle Bisa Pulih Cepat Usai Ditinggal Alexander Isak
Liga Champions 21 Oktober 2025, 22:50 -
Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
Liga Spanyol 21 Oktober 2025, 22:43 -
Prediksi Real Madrid vs Juventus 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 22:29
LATEST UPDATE
-
Gak Jadi Main di Benua Lain! Laga Barcelona vs Villarreal di Miami Resmi Dibatalkan
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 06:47 -
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 22 Oktober 2025, 05:59 -
Setelah Cetak Hat-trick Perdana, Fermin Lopez Pede Tatap Laga El Clasico
Liga Champions 22 Oktober 2025, 04:59 -
Hasil Union Saint-Gilloise vs Inter Milan: Tim Tamu Bantai Tuan Rumah Tanpa Ampun
Liga Champions 22 Oktober 2025, 04:35
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04