Gagal di Euro 2024, Timnas Prancis Tetap Lanjut dengan Didier Deschamps
Serafin Unus Pasi | 11 Juli 2024 04:20
Bola.net - Federasi sepak bola Prancis, FFF, sudah mengambil keputusan terkait masa depan Didier Deschamps. Sang pelatih akan tetap dipertahankan sebagai juru taktik Les Bleus meski mereka gagal di Euro 2024.
Timnas Prancis datang ke Euro 2024 dengan status unggulan juara. Bermodalkan skuat bertabur bintang, Prancis menargetkan untuk merengkuh trofi Euro 2024 di Jerman.
Namun sayang impian itu dipastikan kandas. Pasalnya Prancis tersingkir dari Euro 2024 di babak perempat final.
Banyak pihak mendesak FFF untuk memecat Deschamps. Selain karena hanya mampu mencapai perempat final, sang pelatih dianggap gagal mengeluarkan performa terbaik Les Bleus di turnamen ini.
Simak keputusan FFF terkait masa depan Deschamps di bawah ini.
Tetap Dipertahankan

Kepastian Deschamps bertahan sebagai pelatih Timnas Prancis disampaikan langsung oleh Philippe Diallo.
Ia memastikan bahwa Deschamps tidak akan dipecat dan masih akan terus menangani Les Bleus.
"Deschamps masih terikat kontrak bersama kami dan ia akan melanjutkan misinya di tim ini," buka Diallo yang dikutip L'Equipe.
Penuhi Target

Lebih lanjut, Diallo juga menepis anggapan bahwa Deschamps gagal di Euro 2024.
Ia menyebut bahwa sang pelatih telah memenuhi target yang ditetapkan FFF sehingga tidak ada alasan untuk memecat sang pelatih.
"Dia telah mencapai target yang kami tetapkan untuknya," pungkas sang Presiden.
Tugas Berikutnya

Saat ini Deschamps memiliki tugas untuk membawa Timnas Prancis lolos ke Piala Dunia 2026.
Tugas terdekatnya adalah memimpin Les Bleus di ajang UEFA Nations League yang bakal dimulai pada bulan September 2024 mendatang.
(L'Equipe)
Baca Juga:
- Euro 2024: Bek Belanda Ini Klaim Inggris Bisa Sampai Semifinal Karena Modal Main Bertahan
- Prediksi Starting XI Timnas Belanda Lawan Inggris: Duo Liverpool Termasuk Van Dijk Jadi Andalan
- Prediksi Starting XI Inggris Lawan Belanda di Euro 2024: Saatnya Luke Shaw Starter, Guehi Balik Lagi?
- 5 Alasan Timnas Inggris Bakal Bekuk Belanda dan Lolos ke Final Euro 2024
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rekor 110 Kemenangan dan Salam Perpisahan: Misi Terakhir Deschamps Bersama Timnas Prancis
Piala Dunia 13 November 2025, 08:35
-
Prediksi Prancis vs Ukraina 14 November 2025
Piala Dunia 12 November 2025, 17:08
-
Wilfried Zaha Geram Usai Disebut Remehkan Jean-Philippe Mateta: Menjijikkan!
Liga Inggris 16 Oktober 2025, 23:48
LATEST UPDATE
-
Ketika Ruben Amorim Merasa Dikhianati Manajemen MU Soal Transfer Pemain
Liga Inggris 5 Januari 2026, 08:05
-
Man of the Match Inter Milan vs Bologna: Lautaro Martinez
Liga Italia 5 Januari 2026, 05:25
-
Man of the Match Man City vs Chelsea: Enzo Fernandez
Liga Inggris 5 Januari 2026, 04:24
-
Man of the Match Fulham vs Liverpool: Harry Wilson
Liga Inggris 5 Januari 2026, 03:54
-
Man of the Match Real Madrid vs Real Betis: Gonzalo Garcia
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 00:24
-
Man of the Match Leeds United vs Manchester United: Matheus Cunha
Liga Inggris 4 Januari 2026, 21:44
-
Hasil Leeds vs Man Utd: Saling Serang di Elland Road Berakhir Imbang 1-1
Liga Inggris 4 Januari 2026, 21:31
-
Hasil Bali United vs Arema FC: Kalah Lagi, Tren Negatif Singo Edan Berlanjut
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 21:05
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43







