Hasil Euro 2020 Hungaria vs Portugal: Skor 0-3
Dimas Ardi Prasetya | 16 Juni 2021 00:54
Bola.net - Hungaria dipaksa bertekuk lutut dengan skor 0-3 oleh Portugal di matchday 1 Grup F Euro 2020 di Puskas Arena, Budapest, Selasa (15/06/2021) malam WIB.
Hungaria melakukan tiga pergantian pemain dari skuat yang terakhir kali bermain melawan Republik Irlandia. Sementara itu Portugal
melakukan empat pergantian pemain dari skuat yang terakhir kali berhadapan dengan Israel di laga uji coba.
Gol-gol dari Portugal dicetak oleh Raphael Guerreiro dan Cristiano Ronaldo. CR7 mencetak dua gol di laga ini.
Babak Pertama
Duel langsung berlangsung dengan tempo cukup tinggi. Kedua tim sama-sama bermain menyerang.
Namun peluang pertama didapat oleh Portugal melalui sepakan Diogo Jota pada menit kelima. Namun tendangan kaki kirinya dari ujung kotak penalti masih bisa ditepis oleh kiper Gulacsi. Di sisi lain, ada Ronaldo yang murka karena ia dalam posisi kosong namun bola tak dioper kepadanya.
Menit ke-19, Ronaldo mendapat umpan panjang dari Pepe dan ia tinggal berhadapan dengan Gulacsi. Namun usaha itu masih bisa digagalkan sang kiper. Tapi jika gol sekalipun, usaha Ronaldo akan sia-sia karena ia sebelumnya terperangkap offside.
Pada menit ke-30, Ronaldo mendapat peluang apik. Ia menanduk bola hasil umpan Silva. Sayangnya sundulannya tak sempurna dan bola melebar ke tiang jauh. Pada menit ke-37 peluang apik didapat Hungaria. Szalai menanduk bola umpan freekick Schafer. Namun bola masih bisa diamankan Patricio.
Pada menit ke-40, Jota mendapat peluang lagi di kotak penalti. Ia berhasil mengecoh Szalai dengan gerakan berputar dan menendang bola. Namun si kulit bundar masih mengarah tepat ke arah Gulacsi.
Tiga menit kemudian peluang emas didapat Ronaldo. Ia bisa menyambut umpan silang Jota ke tengah kotak penalti. Meski tak terkawal, ia tak bisa menendang bola dengan sempurna dan bola melambung ke atas gawang saja. Peluang ini menutup jalannya laga babak pertama.
Babak Kedua
Di babak kedua, Portugal mencoba menurunkan tempo permainan. Mereka sempat mendapat peluang apik pada menit ke-47 melalui tandukan Pepe, memanfaatkan umpan sepak pojok Bruno Fernandes. Namun bola masih bisa ditepis oleh Gulacsi.
Pada menit ke-57 giliran Hungaria yang mendapat peluang melalui serangan balik. Sallai melepas tendangan first time. Namun bola masih bisa ditepis Patricio. Pada menit ke-68, Portugal mendapat peluang lagi melalui Fernandes. Namun tendangannya dari jarak jauh masih bisa ditepis oleh Gulacsi.
Pada menit ke-80, serangan Hungaria menghasilkan gol melalui serangan balik yang dipungkasi tendangan kaki kiri pemain pengganti, Schon. Akan tetapi ternyata gol itu dianulir lantaran ia sudah dalam posisi offside sebelumnya.
Sayangnya setelah itu Hungaria akhirnya kebobolan pada menit ke-85. Guerreiro melepas tendangan dengan kaki kiri dari ujung kotak penalti. Bola mengenai pemain lawan dan berbelok arah. 0-1.
Hungaria coba untuk membalas. Namun pada menit ke-85 mereka malah diberi hukuman penalti setelah Orban melanggar Rafa Silva. Ronaldo kemudian mengeksekusi peluang itu dengan sempurna. 0-2.
Portugal bermain dengan lebih rileks usai unggul dua gol. Mereka akhirnya bisa menambah satu gol lagi pada menit ke-92 melalui Ronaldo lagi usai bermain one-two dengan Rafa. 0-3.
Gol ini pun jadi penutup pertandingan matchday pertama Grup F Euro 2020 ini. Hungaria 0-3 Portugal.
Susunan Pemain
Hungaria (3-5-2): Peter Gulacsi; Endre Botka, Willi Orban, Attila Szalai; Gergo Lovrencsics, Laszio Kleinheisler, Adam Nagy, Andras Schafer, Atilla Fiola; Adam Szalai, Roland Sallai.
Pelatih: Marco Rossi
Portugal (4-2-3-1): Rui Patricio; Nelson Semedo, Ruben Dias, Pepe, Raphael Guerreiro; William Carvalho, Danilo Pereira; Bernardo Silva, Bruno Fernandes, Diogo Jota; Cristiano Ronaldo.
Pelatih: Fernando Santos.
Baca Juga:
- Ronaldo Singkirkan Minuman Bersoda, Netizen: Dia Minumnya Wedang Jahe, Beras Kencur, Temulawak
- Suara Fans: Hungaria 9-0 Portugal, Waspada Duo Penalti, Awas Ada Bilang Gini Doang Grup Neraka
- Euro 2020: 5 Pemain Hungaria yang Bisa Bikin Cristiano Ronaldo dan Portugal Menderita
- Data dan Fakta Euro 2020: Hungaria vs Portugal
- Positif COVID-19, Cancelo Out dari Timnas Portugal dan Digantikan Dalot
- Cristiano Ronaldo Diprediksi Lampaui Rekor Gol Michel Platini di Euro 2020
- 10 Jersey Terbaik dan Terburuk di Euro 2020: Jersey Away Portugal Paling Jelek?
- Pelatih Arema FC Yakin Cristiano Ronaldo Moncer di Euro 2020
- Euro 2020, Pelatih Arema FC Jagokan Timnas Portugal
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Liga Champions Inter vs Arsenal di Vidio, Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 02:13
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06













