Ayah Pastikan Luka Jovic Tolak Tawaran Barcelona
Serafin Unus Pasi | 11 April 2019 23:00
Bola.net - - Teka-teki mengenai masa depan Luka Jovic mulai terungkap. Sang ayah menyebut bahwa striker Eintracht Frankfurt itu akan menolak tawaran Barcelona di musim panas nanti.
Striker berusia 21 tahun itu tengah menarik perhatian dari seluruh penjuru Eropa. Ia dilirik banyak klub papan atas Eropa usai mengemas 23 gol bagi Eintracht Frankfurt musim ini.
Barcelona diklaim menjadi tim yang paling ngotot mendatangkan eks striker Benfica itu. Mereka ingin menjadikan sang striker penerus Luis Suarez yang usianya sudah mulai menua di lini serang Barcelona.
Namun pihak Jovic mengonfirmasi bahwa sang striker tidak akan pindah ke Catalunya di musim panas nanti. "Sejujurnya Luka mendapatkan banyak sekali tawaran untuk pindah di bursa transfer nanti," buka Milan Jovic kepada Bild.
Baca komentar lengkap ayah Luka Jovic itu di bawah ini.
Tidak Tertarik
Milan mengatakan bahwa ada ketertarikan yang serius dari Barcelona untuk memboyong putranya ke Camp Nou.
Namun Milan menyebut putranya menolak tawaran itu karena ia takut hanya menjadi penghangat bangku cadangan di Barcelona.
"Salah satu tim yang menginginkannya adalah Barca, namun dia sudah tidak tertarik pindah ke sana. Dia tidak yakin akan mendapatkan banyak menit bermain selama berada di sana."
Siap Bertahan
Milan juga mengutarakan bahwa Jovic kemungkinan besar tidak akan berpindah klub di musim panas nanti.
Milan menyebut anaknya saat ini termotivasi untuk membawa Eintracht Frankfurt lolos ke Liga Champions musim depan.
"Sejujurnya, Luka ingin bertahan di Bundesliga dan ia ingin lolos ke Liga Champions bersama Eintracht. Jadi saya rasa dia tidak akan pergi di musim panas nanti." tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ruben Neves Tertarik Gabung Real Madrid, tapi Florentino Perez Menolak
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 15:39
-
Real Madrid Bisa Rekrut Dua Bek Tengah Sekaligus Musim Panas
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 15:33
-
AS Roma Pastikan Batal Rekrut Joshua Zirkzee dari MU
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:30
-
Pemain Timnas Portugal Ini Jadi Pembelian Pertama Michael Carrick di MU?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:17
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






