Baru 13 Menit, Laga Real Madrid vs Barcelona Ditunda Karena Hujan dan Petir
Asad Arifin | 4 Agustus 2024 06:32
Bola.net - Real Madrid bertemu Barcelona pada laga pramusim di Stadion MetLife, Minggu 4 Agustus 2024. Kedua tim masuk ke ruang ganti setelah mendapat pemberitahuan bahwa cuaca di sekitar stadion tak ideal.
Real Madrid memulai laga dengan menurunkan sejumlah pemain senior. Luka Modric jadi tumpuan di lini tengah. Lalu, ada Thibaut Courtois, Antonio Rudiger, dan Lucas Vazquez dimainkan sejak menit awal.
Kubu Barcelona juga menurunkan beberapa pemain utamanya. Marc-Andre ter Stegen dipercaya turun di bawah mistar. Lalu, ada Andreas Christensen dan Robert Lewandowski yang dimainkan sejak menit awal.
Laga berjalan sengit. Pada menit-menit awal, Barcelona punya peluang dari situasi sepak sudut. Pau Victor melepas tandukan keras, akan tetapi bola masih bisa diblok oleh Courtois.
Pada menit ke-13, wasit meminta pemain kedua tim untuk masuk ke ruang ganti. Sempat ada protes dari pemain, akan tetapi wasit mendapat laporan jika cuaca tidak ideal dan tetap meminta pemain masuk ke ruang ganti.
Hujan deras melanda kawasan di sekitar Stadion MetLife. Bukan hanya hujan, ada petir yang dianggap bisa membahayakan pemain dan faktor itu yang membuat laga dihentikan untuk sementara waktu.
Daftar Susunan Pemain
Real Madrid (4-3-3): Courtois; Fran Garcia, Rudiger, Militao, Vazquez; Ceballos, Modric, Mario Martin; Brahim, Endrick, Arda Guler.
Pelatih: Carlo Ancelotti.
Barcelona (4-3-3): Ter Stegen; Balde, Martinez, Christensen, Valle; Pablo Torre, Marc Bernal, Marc Casado; Pau Victor, Lewandowski, Unai Hernandez.
Pelatih: Hansi Flick.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 23 Januari 2026, 09:07
-
Kode Keras Hansi Flick! Tidak Ingin Marcus Rashford Kembali ke MU!
Liga Spanyol 22 Januari 2026, 16:13
-
Barcelona Menang, tapi Cedera Pedri Bukan Kabar Bagus
Liga Champions 22 Januari 2026, 11:28
LATEST UPDATE
-
Diterpa Masalah Cedera, Liverpool Justru Tenang di Bursa Transfer Januari 2026?
Liga Inggris 24 Januari 2026, 04:15
-
Peringatan Capello: 2 Laga Ini Bisa Tentukan Nasib Scudetto Milan
Liga Italia 24 Januari 2026, 03:47
-
Capello Buka Alasan Allegri Ogah Bahas Scudetto Meski AC Milan Tampil Solid
Liga Italia 24 Januari 2026, 01:19
-
Prediksi Roma vs Milan 26 Januari 2026
Liga Italia 23 Januari 2026, 23:29
-
Prediksi Juventus vs Napoli 26 Januari 2026
Liga Italia 23 Januari 2026, 23:08
-
Prediksi Arsenal vs Man United 25 Januari 2026
Liga Inggris 23 Januari 2026, 22:12
-
Proliga 2026: Kalahkan Medan Falcons, Livin Mandiri Raih Kemenangan Perdana
Voli 23 Januari 2026, 21:59
-
Prediksi Barcelona vs Oviedo 25 Januari 2026
Liga Spanyol 23 Januari 2026, 21:55
-
Prediksi Crystal Palace vs Chelsea 25 Januari 2026
Liga Inggris 23 Januari 2026, 20:48
-
Liverpool Mengintai, Thomas Frank Tegaskan Micky van de Ven Milik Tottenham
Liga Inggris 23 Januari 2026, 20:24
-
Prediksi Villarreal vs Real Madrid 25 Januari 2026
Liga Spanyol 23 Januari 2026, 20:05
-
Prediksi Bournemouth vs Liverpool 25 Januari 2026
Liga Inggris 23 Januari 2026, 20:00
LATEST EDITORIAL
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



