Confirmed! Lionel Messi Dipastikan Bakal Gabung PSG
Ari Prayoga | 8 Agustus 2021 23:43
Bola.net - Lionel Messi sudah dipastikan akan bergabung dengan klub kaya raya Prancis, PSG. Peresmian kedatangan La Pulga akan dilakukan dalam beberapa hari ke depan.
Seperti diberitakan sebelumnya, Barcelona resmi mengumumkan bahwa Lionel Messi tak bakal memperpanjang kontraknya dan kini bisa pergi secara gratis ke klub lain.
Mendengar kabar tersebut, PSG pun bergerak cepat untuk mendekati Messi. Upaya mereka pun diklaim membuahkan hasil, La Pulga tak lama lagi bakal datang ke Paris.
Messi Merapat ke PSG
Minggu (8/8/2021) malam WIB, pakar transfer Fabrizio Romano mengklaim bahwa rencana bergabungnya Messi ke PSG sudah terkonfirmasi.
Ayah sekaligus agen Messi, Jorge Messi diyakini sudah menerima proposal kontrak yang diajukan PSG pada Minggu (8/8/2021) pagi waktu Eropa, setelah pembicaraan sejak Kamis lalu.
Messi diklaim siap menerima penawaran tersebut. Pemain 34 tahun tu akan meneken kontrak dengan PSG segera setelah detail akhir sudah rampung.
Kini, perwakilan Messi dan PSG tengah merencanakan soal kapan Messi terbang ke Paris, kapan tes medis dilakukan, serta kapan Messi diperkenalkan kepada publik.
Messi Ucapkan Selamat Tinggal
Sebelumnya pada Minggu (8/8/2021) sore WIB, Messi melakukan konferensi pers di Camp Nou untuk mengucapkan selamat tinggal kepada Barcelona.
Dalam kesempatan tersebut, Messi menegaskan bahwa ia sebenarnya masih belum siap untuk meninggalkan Barcelona, klub yang ia perkuat sejak masih berusia 13 tahun.
"Saya sangat berterima kasih kepada siapapun di klub ini, dari hari pertama saya datang sampai saat ini," ujar Messi dengan kepala tertunduk dan air matanya tumpah.
"Saya memberikan segalanya untuk klub ini dari hari pertama saya tiba hingga terakhir. Saya tidak pernah membayangkan harus mengucapkan selamat tinggal karena saya tidak memikirkannya," tuturnya.
Sumber: Fabrizio Romano
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
LATEST UPDATE
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 20:14
-
Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:00
-
Sporting vs PSG: Tamu yang Sangat Berbahaya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:58
-
Inter vs Arsenal: Catatan Historis Nerazzurri Berada dalam Ancaman
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:47
-
Tottenham vs Dortmund: Catatan 23 Laga Kandang Eropa Tanpa Kalah Jadi Modal Spurs
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:36
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







