De Jong: Saya Tak Ingin Dibandingkan dengan Xavi dan Iniesta
Afdholud Dzikry | 11 Juli 2019 09:49
Bola.net - Gelandang anyar Barcelona, Frenkie de Jong menegaskan tak ingin dibanding-bandingkan dengan legenda klub seperti Andres Iniesta dan juga Xavi.
De Jong datang ke Barcelona setelah menjalani musim yang luar biasa bersama Ajax Amsterdam. Raksasa Catalan tersebut perlu mengeluarkan dana hingga mencapai 65 juta poundsterling untuk mendapatkan talenta besar De Jong.
Gelandang yang baru berusia 22 tahun tersebut datang dengan banyak ekspektasi. Bahkan sebelum musim berjalan, sudah ada banyak komparasi antara dirinya dengan Iniesta dan juga Xavi, dua gelandang legendaris Blaugrana.
Namun De Jong tak ingin memperpanjang perbandingan itu dan buru-buru menolaknya. De Jong menegaskan tak ingin dibandingkan dengan pemain lain meskipun diakuinya gaya mainnya cocok dengan gaya permainan Barcelona.
Simak artikel selengkapnya mengenai penolakan Frenkie de Jong tersebut di bawah ini ya Bolaneters!.
Penolakan De Jong
Dalam komentarnya baru-baru ini, gelandang internasional timnas Belanda tersebut menyebut bahwa Xavi dan Iniesta adalah gelandang yang luar biasa. Namun ia tak ingin dibandingkan dengan kedua legenda itu.
"Saya tak ingin dibandingkan dengan pemain-pemain ini," ujar De Jong kepada Barca TV.
"Ini klub yang sempurna bagi seorang gelandang. Klub ini mampu mempertahankan bola dengan baik, mengontrol permainan, dan ini sangat cocok dengan saya," tambahnya.
Selain itu, De Jong juga berbicara soal keinginannya menjadi starter di setiap pertandingan Barca musim depan. Lanjut baca artikel tersebut di bawah ini ya.
Keinginan De Jong di Barcelona
Berbicara mengenai targetnya bersama Barcelona musim depan, De Jong bertekad membantu Barca untuk kembali berjaya, terutama di panggung Eropa.
"Saya ingin menjadi starter di banyak pertandingan. Semua pemain ingin hal itu. saya akan bekerja sekeras yang saya bisa dalam latihan dan menunjukkan apa yang saya bisa lakukan dalam pertandingan," lanjutnya.
"Saya ingin memainkan sepak bola menyerang, untuk bermain atraktif dan menghibur orang-orang yang sudah datang ke stadion," imbuhnya.
"Saya dan Barcelona ingin memenangi Liga Champions musim ini dan saya berharap itu terjadi," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:21
-
Mbappe Muak Lihat Rekannya di Madrid Dibully: Kritik Timnya, Jangan Orangnya!
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:10
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
LATEST UPDATE
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









