Di Tengah Krisis Corona, Barcelona Tetap Pikirkan Kontrak Baru Lionel Messi
Asad Arifin | 21 Maret 2020 21:23
Bola.net - Krisis dunia akibat pandemi virus corona tidak membuat Barcelona berhenti memikirkan masa depan Lionel Messi. Bagi klub Catalan, kontrak baru La Pulga adalah kebijakan prioritas yang harus dituntaskan.
Lionel Messi masih menjadi pemain paling penting bagi skuad Barcelona pada musim 2019/2020. La Pulga saat ini tercatat sebagai pemain dengan kontribusi gol dan assist paling banyak di La Liga.
Lionel Messi memimpin top skor La Liga dengan 19 gol. Dia unggul lima gol dari Karim Benzema di posisi kedua. La Pulga juga berada di posisi top assist. Sebab, dia telah mencatat 12 assist di La Liga.
Padahal, Lionel Messi sempat cedera di awal musim dan harus absen pada beberapa laga. Dengan kontribusi yang begitu masif, Barcelona tentu tidak ingin berjudi dengan kontrak Lionel Messi.
Situasi di Sekitar Kontrak Lionel Messi
Sebenarnya, kontrak Lionel Messi baru akan berakhir pada Juni 2021 yang akan datang. Namun, durasi tersebut tidak bisa dianggap ideal bagi Barcelona. Mereka ingin La Pulga bertahan jauh lebih lama dari durasi kontraknya.
Dikutip dari AS, presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu, telah membuat keputusan. Menyusul krisis akibat pandemi virus corona dan upaya klub menyelamatkan neraca keuangan, kontrak Lionel Messi tetap menjadi prioritas.
Beberapa waktu lalu, Bartomeu sempat berujar bakal memberikan kontrak seumur hidup pada Lionel Messi. Namun, banyak yang menduga itu hanya kiasan. Sebab, hal serupa pernah terjadi pada Andres Iniesta.
Lionel Messi sendiri diyakini lebih senang jika kontraknya diperpanjang hingga Juni 2022. Pemain asal Argentina juga ingin ada klausul pindah dengan bebas transfer pada musim panas yang diinginkan.
Usia Messi dan Siapa Penggantinya?
Kontrak Lionel Messi memang sangat penting bagi Barcelona. Tidak bisa dipungkiri bahwa dia masih menjadi pemain paling penting bagi klub. Akan tetapi, faktor usia dan regenerasi juga harus diperhatikan.
Lionel Messi akan berusia 33 tahun pada Juni mendatang. Bukan usia yang muda. Barcelona harus bersiap mendapatkan pemain kelas dunia untuk menggantikan peran Lionel Messi saat dia terus menua.
Berkaca pada kasus Real Madrid, mereka butuh satu musim untuk bisa beradaptasi pasca melepas Cristiano Ronaldo ke Juventus. Ronaldo punya peran sangat penting di Real Madrid, layaknya Messi di Barcelona.
Sumber: AS
Baca Ini Juga:
- Barcelona Minta Lionel Messi dkk Bantu Klub dengan Turunkan Gaji
- Lautaro Martinez Hengkang, Inter Kejar Aubameyang
- Hari di Mana Lionel Messi Menjadi Raja Gol Baru Barcelona
- Siapa Saja Juara 5 Liga Top Eropa Andai Kompetisi Dihentikan Sekarang?
- Barcelona Sukses Dapatkan Bintang Muda Sao Paulo, Siapa Dia?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gak Jadi Main di Benua Lain! Laga Barcelona vs Villarreal di Miami Resmi Dibatalkan
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 06:47 -
Setelah Cetak Hat-trick Perdana, Fermin Lopez Pede Tatap Laga El Clasico
Liga Champions 22 Oktober 2025, 04:59
LATEST UPDATE
-
Prediksi FCSB vs Bologna 23 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 20:17 -
Prediksi Freiburg vs FC Utrecht 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 19:35 -
Prediksi Lille vs PAOK 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 19:28 -
Prediksi Persib Bandung vs Selangor FC 23 Oktober 2025
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 18:14 -
Frankfurt Mencari Pijakan, Liverpool Berambisi Mempertahankan Superioritasnya
Liga Champions 22 Oktober 2025, 18:02 -
Tradisi Apik Monaco, Tren Positif Tottenham
Liga Champions 22 Oktober 2025, 17:21 -
Karya Jurnalistik Akan Masuk Revisi UU Hak Cipta, Menteri Hukum: Harus Dilindungi
News 22 Oktober 2025, 17:17 -
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
Liga Italia 22 Oktober 2025, 16:56 -
Cek Jadwal Aksi Pemain Indonesia di Liga Europa 2025/26: Tayang di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 16:12
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04