Dukungan Fans dan Titik Balik Ousmane Dembele
Richard Andreas | 26 November 2021 09:22
Bola.net - Ousmane Dembele didukung untuk kembali menunjukkan level permainan terbaiknya bagi Barcelona. Hingga kini, Dembele masih dianggap sebagai salah satu pemain terbaik Prancis dan Barca.
Betapa tidak, soal skill dan kemampuan bermain, Dembele adalah salah satu yang terbaik di dunia. Dia punya bakat murni yang dipadukan dengan insting mencetak gol tinggi.
Sayangnya, winger Prancis ini diserang cedera kambuhan beberapa tahun terakhir. Dembele lebih sering menepi daripada bermain, tentu kariernya terus merosot.
Situasi Dembele ini pun menjadi perhatian Robert Pires, legenda Prancis. Apa katanya?
Harus jaga diri
Pires meyakini bahwa Dembele masih salah satu pemain terbaik di dunia, Prancis dan Barcelona sangat beruntung. Meski begitu, dia pun mengakui bahwa Dembele harus bermain untuk membuktikan permainan apiknya itu.
"Bagi saya, Dembele adalah salah satu pemain terbaik yang kami punya di Prancis. Sudah jelas bahwa dengan riwayat cederanya, dia harus menjaga diri dengan baik," kata Pires di Sport.
"Kehidupan pesepak bola memang seperti itu. Dia juga membutuhkan keberuntungan, tapi yang lebih penting adalah menjaga diri."
Bakal terbantu
Beberapa hari lalu, Dembele akhirnya kembali bermain setelah cedera sekian lama. Dia dimainkan dalam duel imbang Barcelona vs Benfica di Liga Champions.
Meski tidak mencetak gol, Dembele menyuguhkan cuplikan permainan terbaiknya. Dia pun mendapatkan dukungan maksimal dari publik Camp Nou.
"Menurut saya, apa yang terjadi beberapa hari lalu di Camp Nou [vs Benfica], melihat dia masuk ke lapangan dan mendapatkan dukungan besar dari fans, itu akan membantunya," sambung Pires.
"Bagi pemain, mentalitas seperti itu penting. Apa yang terjadi kemarin bisa jadi titik balik bagi dia," tandasnya.
Sumber: Sport
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
- Buruan Sikat! Milinkovic-Savic Siap Gabung Real Madrid
- Selain Gavi, Barcelona Juga Siapkan Kontrak Baru untuk Ronald Araujo
- Courtois Sebut 4 Lawan Sulit Real Madrid, Harus Menang!
- Pede Abis! Martin Braithwaite Ngaku Bakal Jadi Pemain Penting di Era Xavi
- Terancam Kehilangan Aguero, Barcelona Kini Bidik Cavani
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
LATEST UPDATE
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





