Eks Juventus Anggap Isu Pogba ke Barcelona Masuk Akal
Yaumil Azis | 2 Oktober 2018 23:31
- Kabar mengenai kedekatan Paul Pogba dengan Barcelona sedang menguak dalam beberapa pekan terakhir. Menurut eks pemain Juventus, Fernando Llorente, kepindahan mantan rekan setimnya itu ke Nou Camp bisa saja terjadi.
Perbincangan mengenai kepindahan Paul Pogba dari Manchester United kembali hangat menyusul masalah yang terjadi di klub. Pemain langganan timnas Prancis tersebut baru-baru ini dilaporkan berseteru dengan sang pelatih, Jose Mourinho.
Beberapa laporan menyebutkan bahwa pria berumur 25 tahun itu sedang berada di pintu keluar Old Trafford. Publik meyakini bahwa sang gelandang akan bergabung dengan Barcelona pada bulan Januari nanti.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Barcelona? Kenapa Tidak?
Isu tersebut sampai di telinga Llorente, yang menghabiskan waktu dua musim bersama Pogba di Juventus. Dalam pandangannya, kepindahan eks rekan setimnya itu ke Nou Camp bisa saja terjadi.
"Kenapa tidak? Dia adalah pesepak bola besar dan masih punya banyak untuk ditawarkan," ujar Llorente kepada Mundo Deportivo.
"Dia adalah salah satu sosok terbaik di posisinya dan akan berada di salah satu tim terbaik di dunia," lanjut pemain yang berposisi sebagai striker itu.
Sosok yang Profesional
Banyak pihak mengkritik Pogba lantaran sikap yang ia tunjukkan kepada publik, terutama soal perseteruannya dengan Jose Mourinho. Tetapi Llorente yang merasa cukup mengenalnya merasa tudingan itu tidak benar.
"Terlepas dari keributan yang mengelilinginya, dia adalah sosok yang profesional," tambahnya.
"Saya mengenalnya cukup baik dari dua tahun kebersamaan di Turin, dan kami punya hubungan yang sangat baik," tutupnya.
Selain Barcelona, Pogba juga sering dirumorkan akan kembali ke Juventus. Gosip itu sendiri sudah menguak sejak bursa transfer musim panas lalu, tepatnya saat Bianconeri berhasil membajak Cristiano Ronaldo dari Real Madrid.
Saksikan Juga Video Ini
Ternyata, ada sosok yang lebih handal dalam memberikan assist ketimbang Lionel Messi maupun Cristiano Ronaldo. Siapa dia? Simak informasi selengkapnya pada tautan video di bawah ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lawan Barcelona di Liga Champions Sudah Tidak Bermain Selama Lebih dari Sebulan
Liga Champions 19 Januari 2026, 15:00
-
Carrick Effect di Old Trafford: Derby Menang, Manchester United Terlihat Hidup Lagi
Liga Inggris 19 Januari 2026, 12:58
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
LATEST UPDATE
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Indonesia Masters 2026
Bulu Tangkis 19 Januari 2026, 20:30
-
Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:22
-
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:10
-
Vinicius Jr ke Chelsea? Mantan Pemain The Blues Anggap Itu Sekadar Khayalan
Liga Inggris 19 Januari 2026, 19:39
-
Prediksi Villarreal vs Ajax 21 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 19:30
-
Real Sociedad vs Barcelona: Barca Keok, Fermin Lopez Tertawakan Keputusan Wasit
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 19:11
-
Bernabeu Memanas, Vinicius Jr Kirim Kode Kuat Siap Pergi dari Real Madrid
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 18:53
-
Rayakan Ultah Ducati Ke-100, Ini 6 Potret Livery Retro Ducati Lenovo Team di MotoGP 2026
Otomotif 19 Januari 2026, 18:45
-
Prediksi Real Madrid vs Monaco Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 18:26
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26







