Janji Manis Toni Freixa Jika Terpilih Jadi Presiden Barcelona: Datangkan 3 Bintang Besar ke Camp Nou
Serafin Unus Pasi | 23 Februari 2021 16:40
Bola.net - Calon Presiden Barcelona, Toni Freixa mulai berkampanye jelang pemilihan Presiden baru Barcelona. Ia berjanji akan mendatangkan tiga pemain berlabel bintang jika ia terpilih jadi Presiden Barcelona.
Beberapa hari lagi, tepatnya pada tanggal 7 Maret 2021, Barcelona akan punya gawe besar. Mereka akan menggelar pemilihan Presiden klub yang baru, menggantikan Josep Maria Bartomeu yang mengundurkan diri beberapa bulan yang lalu.
Salah satu PR besar yang harus diatasi calon Presiden baru Barcelona adalah masalah keuangan. Pasalnya Barcelona dilaporkan tengah mengalami kesulitan keuangan.
Freixa sebagai salah satu kandidat calon Presiden Barcelona mengaku sudah punya solusi akan hal itu. "Kami sudah bekerja cukup lama untuk menemukan solusi untuk masalah ini," ujar Freixa kepada RAC1.
Baca komentar lengkap calon Presiden Barcelona itu di bawah ini.
Dapat Sponsor
Menurut Freixa, ia sudah melakukan lobbying ke beberapa sponsor untuk mengatasi masalah ekonomi Barcelona.
Ia menyebut bahwa sudah ada sponsor yang bersedia menyuntikkan dana dalam jumlah besar untuk Barcelona di musim panas nanti.
"Saya bisa bilang bahwa kami sudah mencapai kesepakatan dengan investor, yang bersedia menyuntikkan dana sebesar 250 juta Euro untuk Barcelona,"
Datangkan Tiga Bintang
Freixa menyebut dengan dana dari investor itu, Barcelona bisa tampil kompetitif musim depan.
Ia juga menjanjikan bahwa Barcelona akan mendatangkan tiga bintang besar agar mereka semakin kuat.
"Di musium 2011-22, kami akan mendatangkan tiga superstar. Dua di posisi penyerang dan satu di posisi pertahanan." ujarnya.
Calon Incaran
Menurut gosip yang beredar, dua penyerang yang diincar Barcelona adalah Erling Haaland dan Kylian Mbappe.
Kedua penyerang itu diberitakan bakal coba didatangkan El Blaugrana di musim panas nanti.
(RAC 1)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Mantan Pemain Real Madrid Sebut Vinicius Bisa Bangkit dengan Cara Ini
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:01
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
-
Inter Milan Tunda Perekrutan Pemain Besar Hingga Musim Panas
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:49
LATEST UPDATE
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
-
Siapa Mampu Hentikan Arsenal di Liga Champions Musim Ini?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:10
-
Manchester City Kalah Lagi, Erling Haaland: Maaf, Ini karena Salah Saya!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:05
-
Dari Cemooh ke Pesta Gol: Malam Kebangkitan Real Madrid di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:47
-
Manchester City Tersungkur di Norwegia: Bodo/Glimt Bongkar Masalah Besar Guardiola
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:15
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





