Lionel Messi Diharap Pulang dan Bermain di Argentina, Mungkinkah?
Richard Andreas | 24 Januari 2020 01:00
Bola.net - Mantan pemain Barcelona, Javier Mascherano, mendukung Lionel Messi untuk pulang ke Argentina dan bermain sepak bola di tanah kelahirannya sendiri. Dia percaya Messi pun memendam keinginan tersebut.
Messi boleh jadi menyandang status warga negara Argentina, tapi dia menghabiskan seluruh karier profesionalnya bersama Barcelona. Beberapa tahun silam, Barcelona mendatangkan Messi muda dari Newell Old Boys.
Bergabung dengan Barcelona merupakan pilihan terbaik Messi. Dia berkembang begitu pesat dan menjadi pemain terbaik di dunia seperti saat ini. Messi akan selalu dikenang sebagai legenda terbaik Barcelona.
Masalahnya, Messi tidak mendapatkan pengakuan yang sama di tanah kelahirannya sendiri. Dia tidak pernah dianggap sebagai legenda Argentina karena tidak pernah mempersembahkan trofi mayor internasional.
Apakah itu yang menjadi alasan Mascherano meminta Messi pulang? Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Karier Messi
Messi mendekati ulang tahunnya yang ke-33, sempat muncul rumor bahwa Messi bakal pulang ke Newell sebelum gantung sepatu. Di sisi lain, Barca ingin Messi menutup kariernya di sana, sebagai legenda yang seharusnya.
Mascherano memahami situasi ini, dilema Messi. Namun, dia yakin Messi bisa membuat keputusannya sendiri, bukan memikirkan klub atau hal-hal lain, hanya untuk dirinya sendiri.
"Segalanya bisa terjadi di dunia sepak bola dan itu tergantung pada hasratnya untuk bermain di Argentina," ujar Mascherano kepada Diario Sport via Goal internasional.
Demi Argentina
Pulang ke Argentina akan selalu jadi pertimbangan Messi. Mungkin kepulangannya bisa memperbaiki hubungan dengan fans, bahkan meningkatkan kualitas sepak bola Argentina.
"Juga ada aspek keluarga yang perlu dipertimbangkan ketika dia memutuskan hidup di sini. Ini adalah masalah-masalah pribadi dan tidak ada orang lain yang bisa memengaruhinya," sambung Mascherano.
"Jika dia memutuskan pulang ke sini [Argentina] di masa depan, itu bakal jadi lonjakan besar pada kualitas liga kami dan pada negara," tutupnya.
Sumber: Diario Sport, Goal
Baca ini juga ya!
- Performa Para Pemain Ini Patut Dipertanyakan Meski Barcelona Menang Atas Ibiza
- Griezmann Akui Performa Barcelona Lawan Ibiza Mengecewakan
- Lewati Ibiza, Griezmann Kini Berkoar Ingin Bawa Barcelona Juara Copa del Rey
- Data dan Fakta La Liga: Valencia vs Barcelona
- Prediksi Valencia vs Barcelona 25 Januari 2020
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gagal Tanding di Miami, Barcelona Kehilangan Pendapatan Miliaran Rupiah
Liga Spanyol 23 Oktober 2025, 22:35
-
Dikritik Tak Mempan, Vinicius Junior Tampil Brilian untuk Real Madrid
Liga Champions 23 Oktober 2025, 12:19
-
Dean Huijsen Beri Sinyal Comeback di El Clasico Kontra Barcelona
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 23:08
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 24 Oktober 2025, 16:46
-
Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 24 Oktober 2025, 16:44
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 16:41
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 24 Oktober 2025, 16:39
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 24 Oktober 2025, 16:37
-
Jadwal dan Nonton Liga Inggris 2025/26 Pekan ke-9: Tayang di Vidio
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 16:32
-
Prediksi Arsenal vs Crystal Palace 26 Oktober 2025
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 16:14
-
Nonton BRI Super League 2025/26: Arema FC vs Borneo FC Tayang Eksklusif di Vidio
Bola Indonesia 24 Oktober 2025, 16:13
-
Gilardino Paham Kuatnya AC Milan, Tapi Pisa Datang Bukan untuk Menyerah
Liga Italia 24 Oktober 2025, 16:01
-
Hasil Latihan MotoGP Malaysia 2025: Pedro Acosta Tercepat, Ungguli Johann Zarco
Otomotif 24 Oktober 2025, 15:42
LATEST EDITORIAL
-
3 Manajer Premier League yang Kontraknya Habis pada Musim Panas 2026
Editorial 23 Oktober 2025, 21:39
-
10 Gelandang Tengah Terbaik di Dunia Saat Ini: Dari Vitinha hingga Mac Allister
Editorial 23 Oktober 2025, 20:56









