Lionel Messi Resmi Perpanjang Kontrak Hingga 2021
Asad Arifin | 5 Juli 2017 17:00
Bola.net - - Barcelona akhirnya merampungkan tugas terbesarnya di musim panas ini. Barca sukses mencapai kata sepakat dengan sang mega bintang Lionel Messi untuk memperpanjang masa baktinya di Camp Nou.
Messi akan menjadi bagian skuat Barca hingga tahun 2021, sesuai durasi yang tertera dalam kontrak barunya.
Negosiasi kontrak antara Messi dan Barca sebenarnya sudah berlangsung cukup lama. Namun, beberapa faktor membuat hal ini tidak bisa selesai dalam waktu yang cepat. Bahkan, lamanya negosiasi membuat La Pulga sempat digosipkan ingin hengkang dari Barca.
Barcelona dan Leo Messi telah menyepakati perpanjangan kontrak yang akan membuat pemain asal Argentina itu bertahan di klub hingga 30 Juni 2021, rilis Barca di laman resmi klub.
Kesepakatan akan ditekan dalam beberapa pekan ke depan, saat Messi kembali untuk menjalani latihan pramusim.
Klub sangat senang dengan perpanjangan dan komitmen Messi, pemain terbaik dalam sejarah, yang telah memainkan karir profesionalnya di Barca dan telah membawa klub ke era kesuksesan yang begitu luar biasa, yang belum pernah terjadi di era sebelumnya, tutup Barca.
Well, Messi pun kini bisa menjalani honeymoon dengan tenang bersama Antonella Roccuzzo tanpa harus memikirkan kontrak baru lagi.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:21
-
Mbappe Muak Lihat Rekannya di Madrid Dibully: Kritik Timnya, Jangan Orangnya!
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:10
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









