Pedri dan Yamal, Dua Cahaya dalam Hujan Gol Barcelona vs Atletico
Gia Yuda Pradana | 26 Februari 2025 10:59
Bola.net - Barcelona dan Atletico Madrid menyajikan drama epik dalam leg pertama semifinal Copa del Rey 2024/25. Laga di Estadi Olimpic Lluis Companys, Rabu (26/2/2025), berakhir imbang 4-4. Hujan gol terjadi dalam duel yang mempertontonkan kualitas serangan kelas dunia.
Kedua tim saling bertukar serangan tanpa henti hingga peluit akhir berbunyi. Tertinggal 0-2 oleh gol-gol Julian Alvarez dan Antoine Griezmann, Barcelona berbalik memimpin 4-2 dengan gol-gol Pedri, Pau Cubarsi, Inigo Martinez, dan Robert Lewandowski. Namun, Barcelona gagal mengamankan kemenangan setelah Atletico mencetak dua gol lagi melalui Marcos Llorente dan Alexander Sorloth untuk memaksakan laga berakhir sama kuat.
Meski gagal meraih kemenangan, Barcelona menunjukkan potensi besar di lini depan. Pedri dan Lamine Yamal menjadi sorotan utama, menghadirkan sihir yang menghidupkan permainan timnya.
Pedri, Pemimpin Orkestra di Lapangan Tengah
Sejak menit pertama, Pedri tampil seperti konduktor yang mengatur ritme permainan. Sentuhan, visi, dan kecerdasannya membuat lini tengah Barcelona begitu dinamis. Dia mencetak gol yang memperlihatkan ketenangan serta kecerdikan dalam membaca situasi.
Kerja samanya dengan Frenkie de Jong menjadi kunci permainan Barcelona di lini tengaj. Namun, setelah ditarik keluar pada menit 85, keseimbangan tim mulai terganggu.
Pedri bermain luar biasa. Dia selalu dua langkah di depan lawan. Tanpa kehadirannya, Barcelona kehilangan kendali di sektor tengah. Atletico memanfaatkannya untuk menyamakan kedudukan di pengujung laga.
Yamal Meneror Tanpa Henti
Di sisi kanan serangan Barcelona, Lamine Yamal memperlihatkan kelincahan dan teknik yang sulit dihentikan. Bek Atletico dibuat kerepotan dengan dribel cepat dan pergerakan tanpa bolanya yang cerdas.
Salah satu momen terbaiknya terjadi ketika dia mengirim umpan trivela indah ke Jules Kounde. Dia juga mencatatkan assist brilian untuk gol Robert Lewandowski, memperlihatkan kematangannya di usia yang masih belia.
Dalam laga ini, dia benar-benar menunjukkan kelasnya. Dia mempertontonkan skill luar biasa dan melancarkan teror tanpa henti ke lini pertahanan lawan. Sayang, permainan berkelas itu tak cukup untuk memberi timnya kemenangan.
Atletico yang Tak Pernah Menyerah
Di balik gemilangnya permainan Barcelona, Atletico juga patut mendapat pujian. Tim asuhan Diego Simeone menunjukkan mental baja dengan bangkit setelah tertinggal dua gol.
Antoine Griezmann dan Julian Alvarez menjadi motor serangan. Keduanya selalu siap memanfaatkan celah di pertahanan Barcelona yang beberapa kali lengah dalam transisi bertahan.
Gol penyeimbang dari Sorloth di menit-menit akhir memperlihatkan bahwa Atletico tak pernah menyerah. Dengan hasil imbang ini, leg kedua di Madrid bakal berlangsung lebih panas.
Klasemen La Liga
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Barcelona Kebobolan 4 Gol, Hansi Flick Kecewa dengan Pertahanan Timnya
- Drama 8 Gol di Lluis Companys: Ketika Barcelona Kebobolan pada Menit Pertama dan Terakhir!
- Rapor Pemain Barcelona saat Berbagi Skor 4-4 dengan Atletico Madrid: Pedri Brilian, Lamine Yamal Menggila
- Man of the Match Barcelona vs Atletico Madrid: Julian Alvarez
- Hasil Barcelona vs Atletico Madrid: Skor 4-4
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 08:52
-
Manchester United: Michael Carrick Ditunggu Ujian Sesungguhnya
Liga Inggris 19 Januari 2026, 08:00
-
Rating Pemain Barcelona setelah Terkapar di Markas Real Sociedad
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 07:19
-
Milan vs Lecce: Rating Pemain Rossoneri dari Kemenangan Tipis di San Siro
Liga Italia 19 Januari 2026, 07:09
-
Proses Adaptasi di Chelsea Berjalan Cepat
Liga Inggris 19 Januari 2026, 07:00
LATEST UPDATE
-
Marc Guehi Tiba, Pep Guardiola Gembira
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:25
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
-
Gagal Penalti tapi Cetak Brace, Nico Paz Jadi Mimpi Buruk Lazio di Olimpico
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:07
-
Solusi Krisis Lini Belakang, Man City Resmikan Marc Guehi Seharga 20 Juta
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:01
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26



