Sepatu Emas Eropa 2018/19: Lionel Messi Nomor 1, Ronaldo Nomor 14
Asad Arifin | 27 Mei 2019 11:47
Bola.net - - Penyerang Barcelona, Lionel Messi, sukses meraih Sepatu Emas Eropa atau stop skor di kompetisi Eropa musim 2018/19 ini. Lantas, berada di posisi berapa bintang Juventus, Cristiano Ronaldo?
Lionel Messi menunjukkan performa yang luar biasa di La Liga pada musim 2018/19 ini. Pemain dengan julukan La Pulga tersebut mampu membawa Barcelona menjadi juara La Liga. Messi pun jadi top skor La Liga.
Pemain berusia 31 tahun mengakhiri musim 2018/19 dengan catatan 36 gol di La Liga. Dalam perebutan Sepatu Emas Eropa, Messi mendapatkan nilai 72 poin. [Jumlah gol dikalikan dua untuk liga-lga top Eropa].
Bersaing cukup ketat dengan Messi ada nama bomber muda Kylian Mbappe. Pemain PSG tersebut mampu mencetak 33 gol di Ligue 1. Bintang timnas Prancis itu mendapatkan 66 poin dari gol yang dia cetak.
Raihan poin Mbappe berada cukup jauh di atas bomber gaek Fabiano Quagliarella. Pada usia 36 tahun, Quagliarella sukses merebut gelar top skor Serie A dengan 26 gol. Poin bomber milik klub Sampdoria tersebut adalah 52 poin.
Di bawah ketika nama tersebut, secara beruntun adalah Duvan Zapata [Atalanta] dengan 23 gol [46 poin] dan Mbaye Diagne [Kasimpasa/Galatasaray] 30 gol [45 poin].
Ronaldo, Mohamed Salah dan Aubameyang ada di peringkat berapa? Simak lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Ronaldo Hanya Peringkat ke-14
Sebanyak enam pemain mencetak gol yang sama. Mereka juga bermain klub lima liga top Eropa. Jadi, jumlah gol mereka sama-sama dikalikan dua dalam penentuan peringkat. Enam pemain mencetak 22 gol.
Enam pemain tersebut yakni Mohamed Salah, Sadio Mane, Robert Lewandowski, Pierre-Emerick Aubameyang dan Krzysztof Piatek.
Lantas Ronaldo? Pemain 34 tahun itu berada di posisi ke-14. Ronaldo mencetak 21 gol untuk Juventus pada musim pertamanya di Serie A. Jumlah poin yang didapatkan oleh Ronaldo adalah 42 poin.
Nilai yang didapatkan oleh Ronaldo sama dengan Luis Suarez [Barcelona], Sergio Aguero [Manchester City] dan Karim Benzema [Real Madrid]. Berikut adalah daftar lengkap peringkat Sepatu Emas Eropa musim 2018/19:
1. Lionel Messi [Barcelona] - 36 gol (72 poin)
2. Kylian Mbappe [PSG] - 33 gol (66 poin)
3. Fabio Quagliarella [Sampdoria] - 26 gol (52 poin)
4. Duvan Zapata [Atalanta] - 23 gol (46 poin)
5. Mbaye Diagne [Kasimpasa/Galatasaray] - 30 gol (45 poin)
6. Mohamed Salah [Liverpool] - 22 gol (44 poin)
6. Sadio Mane [Liverpool] - 22 gol (44 poin)
6. Robert Lewandowski [Bayer Munchen] - 22 gol (44 poin)
6. Pierre-Emerick Aubameyang [Arsenal] - 22 gol (44 poin)
6. Krzysztof Piatek [Genoa/AC Milan] - 22 gol (44 poin)
12. Luuk de Jong [PSV] - 28 gol (42 poin)
13. Dusan Tadic [Ajax] - 28 gol (42 poin)
14. Cristiano Ronaldo [Juventus] - 21 gol (42 poin)
14. Luis Suarez [Barcelona] - 21 gol (42 poin)
14. Karim Benzema [Real Madrid] - 21 gol (42 poin)
14. Sergio Aguero [Manchester City] - 21 gol (42 poin)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:54
-
Real Sociedad vs Barcelona: Barca Keok, Fermin Lopez Tertawakan Keputusan Wasit
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 19:11
-
Bernabeu Memanas, Vinicius Jr Kirim Kode Kuat Siap Pergi dari Real Madrid
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 18:53
-
Barcelona Kantongi 2 Calon Pelatih Pengganti Hansi Flick, Salah Satunya Arteta
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 15:31
LATEST UPDATE
-
Rekor Sempurna Arsenal Jadi Motivasi Hadapi Inter di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:23
-
Inter Milan vs Arsenal: Ketika 'Pedang Italia' Berhadapan dengan 'Perisai Inggris'
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:18
-
Jadwal Siaran Langsung Bodo/Glimt vs Man City Hari Ini, Live Gratis di SCTV!
Liga Champions 20 Januari 2026, 13:59
-
Link Live Streaming Proliga 2026 Matchweek 3 di Vidio Pekan Ini
Voli 20 Januari 2026, 13:43
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







