6 Rekor Monster yang Diraih Thailand Jika Juara Piala AFF 2020: Chanathip, Messi di ASEAN!
Asad Arifin | 31 Desember 2021 09:25
Bola.net - Timnas Thailand bakal panen rekor monster jika sukses meraih gelar juara Piala AFF 2020. Bukan hanya pada level kolektif, sang kapten Chanathip Songkrasin juga bakal meneguhkan status sebagai 'Messi' di ASEAN.
Satu tangan para pemain Timnas Thailand sejatinya sudah menggenggam trofi Piala AFF 2020. Sebab, pada laga final leg pertama, tim racikan Mano Polking itu menang dengan skor 4-0 atas Timnas Indonesia.
Leg kedua akan digelar pada Sabtu (1/1/2022) malam WIB di National Stadium. Thailand hanya butuh hasil imbang untuk menjadi juara Piala AFF 2020. Thailand juga akan tetap juara jika kalah dengan skor 3-0 atau 4-1 dari Indonesia.
Dominasi Thailand di ASEAN
Thailand telah menjadi kekuatan dominan dalam kompetisi dengan lima kemenangan gelar sebelumnya dan akan berusaha untuk membuatnya menjadi enam di Singapura.
Vietnam telah mengangkat trofi pada dua kesempatan, sedangkan edisi 2010 akan selamanya terukir dalam ingatan orang Malaysia karena itu adalah satu-satunya saat Harimau Malaya muncul sebagai juara usai mengalahkan Timnas Indonesia, kalah pada final pada tiga kesempatan lainnya.
Timnas Indonesia, sementara itu, masih memimpikan kemenangan perdananya, setelah tersandung pada lima final berbeda. Bagaimana dengan Piala AFF 2020? Mampukah comeback dari posisi tertinggal 0-4 kontra Thailand?
Rekor yang Bisa Pecah Jika Thailand Kembali Meraih Juara Piala AFF
- Jadi tim dengan rekor juara terbanyak (6). Yakni edisi 1996, 2000, 2002, 2014, 2016, dan 2020
- Alexandre 'Mano' Polking bakal jadi pelatih Amerika Selatan pertama yang memenangi Piala AFF
- Jika Chanathip Songkrasin keluar sebagai pemain terbaik Piala AFF, maka total tiga kali sudah ia meraihnya (2014, 2016, 2020)
- Jika Thailand juara Piala AFF 2020 dan Chanathip Songkrasin jadi pemain terbaik, maka ia akan jadi pemain pertama yang memenanginya pada tiga edisi berbeda (2014, 2016, 2020)
- Jika Teerasil Dangda keluar sebagai top scorer, maka ia akan jadi peraih top scorer terbanyak pada Piala AFF (2008, 2012, 2016, 2020)
- Jika Thailand juara Piala AFF 2020, ada enam pemain yang memenangi gelar tersebut pada edisi berbeda: Dusit Chalermsaen, Kiatisuk Senamueang, Worawut Srimaka, Surachai Chatuphattraphong (1996, 2000, 2002); Kawin Thammasatchanan, Sarach Yooyen, Chanathip Songkrasin (2014, 2016, 2020)
Jadwal Final Leg Kedua
Sabtu, 1 Januari 2022
National Stadium, Kallang
Kick-off: pukul 19.30 WIB
Siaran langsung: RCTI
Live streaming: Vidio
Link live streaming: https://m.vidio.com/categories/215-aff-suzuki-cup
Disadur dari Bola.com: Gregah Nurikhsani, 31 Desember 2021
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Final Piala AFF: Madam Pang Sewa Pesawat Khusus untuk Pulangkan Skuad Timnas Thailand
- Tak Bisa Tidur sampai Sakit, Iwan Bule Batal ke Singapura Dukung Langsung Timnas Indonesia?
- Namtan Tipnaree, Aktris Top nan Cantik Jelita yang Juga Adik Bintang Thailand di Piala AFF 2020
- Final Piala AFF: Walau Sudah Remuk 0-4, Pemain-pemain Timnas Indonesia Belum Menyerah
- Diremukkan Thailand, Performa Terburuk Indonesia pada AFF 2020
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tenang Saja, Golnya Akan Datang! Kata Mikel Merino Soal Gyokeres yang Masih Mandul
Liga Champions 21 Oktober 2025, 11:40 -
Tak Kunjung Cetak Banyak Gol, Arsenal Dinilai Kemahalan Beli Gyokeres, Setuju Nggak?
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 10:41
LATEST UPDATE
-
Raja Spanyol! Arsenal Cetak Sejarah di Liga Champions Usai Gilas Atletico Madrid
Liga Champions 22 Oktober 2025, 09:20 -
Filosofi Chivu di Inter: Benahi Mental Tim Senior, Lalu 'Lemparkan' Pemain Muda!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:57 -
Man of the Match Bayer Leverkusen vs PSG: Nuno Mendes
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:50 -
Man of the Match Villarreal vs Manchester City: Savinho
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:45 -
Man of the Match Union Saint-Gilloise vs Inter Milan: Denzel Dumfries
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:27 -
Man of the Match Arsenal vs Atletico Madrid: Viktor Gyokeres
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:17 -
Man of the Match Barcelona vs Olympiakos: Fermin Lopez
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:05 -
Mengintip Forum Diplomasi: AWMUN XII Hadirkan 5 Dewan PBB di Bali.
News 22 Oktober 2025, 08:00 -
Gak Jadi Main di Benua Lain! Laga Barcelona vs Villarreal di Miami Resmi Dibatalkan
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 06:47 -
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 22 Oktober 2025, 05:59
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04