Catatan Spesial Marselino Ferdinan: Bawa Timnas Indonesia Lolos Piala Asia U-20, U-23, dan Senior
Asad Arifin | 13 September 2023 09:22
Bola.net - Marselino Ferdinan punya catatan spesial bersama Timnas Indonesia. Sebab, pemain 19 tahun itu telah membawa Indonesia lolos ke tiga putaran final Piala Asia.
Pemain yang membela klub KMSK Deinze itu telah membawa Indonesia bermain di Piala Asia U-20 dan level senior. Paling baru, eks gelandang serang Persebaya itu membawa Indonesia lolos ke Piala Asia U-23 2024.
Marselino Ferdinan memang spesial bagi Timnas Indonesia. Sebab, tenaganya dipakai untuk berbagai level Timnas Indonesia. Sampai saat ini, Marselino Ferdinan adalah bagian dari tim U-20, U-23, dan senior.
Menariknya, catatan prestasi Marselino Ferdinan bersama Timnas Indonesia cukup mentereng. Simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Piala Asia U-20 2023
Marselino Ferdinan adalah bagian dari Timnas Indonesia U-20 yang lolos ke Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan. Pada babak kualifikasi, Marselino Ferdinan bermain sangat bagus dan menjadi tulang punggung tim.
Marselino Ferdinan dua gol saat Garuda Muda menang dengan skor 5-1 atas Hongkong. Lalu, pada duel menentukan lawan Vietnam, Marselino Ferdinan mencetak satu gol.
Hanya saja, Marselino Ferdinan tidak masuk dalam skuad Piala Asia U-20 2023. Sebab, Marselino Ferdinan tidak mendapat izin dari klubnya KMSK Deinze. Ketika itu, tanpa sang pemain kunci, Indonesia tidak mampu lolos fase grup.
Piala Asia 2023

Marselino Ferdinan juga punya andil membawa Timnas Indonesia (level senior) lolos ke Piala Asia 2023 di Qatar. Marselino Ferdinan masuk dalam skuad yang berlaga pada babak kualifikasi putaran ketiga.
Ketika itu, Marselino Ferdinan menjadi pemain paling muda dalam skuad. Meskipun tidak masuk dalam tim inti, peran Marselino Ferdinan cukup penting.
Pemain jebolan klub Mitra Surabaya itu mampu mencetak satu gol. Marselino Ferdinan mencetak gol terakhir ketika Indonesia menang 7-0 atas Nepal pada matchday ketiga. Indonesia lolos ke Piala Asia 2023 dengan status runner-up terbaik.
Piala Asia U-23 2024

Setelah sukses membawa Indonesia berlaga di dua level Piala Asia, Marselino Ferdinan mengulang kisah tersebut bersama Timnas Indonesia U-23. Marselino Ferdinan tampil cukup impresif pada babak kualifikasi, dengan mencetak dua gol dan satu assist.
Bagi Indonesia, lolos ke Piala Asia U-23 menjadi catatan sejarah tersendiri. Sebab, untuk pertama kalinya Garuda Muda akan bermain di Piala Asia U-23.
Marselino Ferdinan membawa Indonesia lolos ke tiga level Piala Asia. Semua capaian itu didapat dengan pelatih yang sama, Shin Tae-yong.
Daftar Lengkap Tim Lolos Piala Asia U-23

Berikut daftar 16 negara yang lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2024:
- Qatar (tuan rumah)
- Yordania (juara Grup A)
- Korea Selatan (juara Grup B)
- Vietnam (juara Grup C)
- Jepang (juara Grup D)
- Uzbekistan (juara Grup E)
- Irak (juara Grup F)
- Uni Emirat Arab (juara Grup G)
- Thailand (juara Grup H)
- Australia (juara Grup I)
- Arab Saudi (juara Grup J)
- Indonesia (juara Grup K)
- Kuwait (runner up terbaik)
- Tajikistan (runner up terbaik 2)
- China (runner up terbaik 3)
- Malaysia (runner up terbaik 4).
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Yang Unik dari Piala AFF 2026: Durasi Turnamen Rasa Piala Dunia, Padahal Cuma 10 Tim
Tim Nasional 18 Januari 2026, 07:30
-
Hasil PSG vs LOSC: Verdonk Absen, Lille Remuk di Parc des Princes
Liga Eropa Lain 17 Januari 2026, 05:27
LATEST UPDATE
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






