Espanyol Akan Tampil Maksimal Lawan Timnas U-19
Afdholud Dzikry | 14 Juli 2017 11:03
Bola.net - - Harapan Indra Sjafri agar Espanyol bisa memberikan ujian berat bagi tim nasional (timnas) U-19 Indonesia sepertinya akan terpenuhi. Sebab, pelatih Espanyol, David Gallego Rodriguez menegaskan pasukannya akan main sungguh-sungguh dan mengeluarkan kemampuan terbaiknya.
Espanyol melawat ke Indonesia dan salah satu agendanya adalah beruji coba melawan timnas U-19. Laga tersebut bakal digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Jawa Barat, Jumat (14/7/2017).
Untuk laga ini, Espanyol akan menurunkan para pemain mudanya. Namun demikian, Indra berharap tim La Liga tersebut bisa memberikan tekanan berat sehingga timnas U-16 nantinya bisa mendapat bekal berharga saat turun di Piala AFF U-19.
Semua tim Espanyol ini tim U-19. Mereka mau profesional dan pasti walaupun ada level yang di Spanyol ataupun Indonesia akan kasih yang paling maksimal untuk pertandingan nanti. Terima kasih untuk masyarakat Indonesia, federasi, dan sponsor untuk kesempatan ini, ujar David.
Setelah menghadapi timnas U-19, Espanyol akan menghadapi Persija Jakarta pada 19 Juli 2017 di Stadion Patriot, Bekasi. Untuk laga ini barulah mereka akan memainkan pemain utamanya.
Selain beruji coba, Espanyol juga akan menggelar seleksi di lima kota besar di Indonesia yakni Palembang, Jakarta, Bandung, Surabaya, dan Makassar. Dari hasil seleksi itu, Espanyol akan memilih dua pemain terbaik.
Keduanya pun akan dibawa serta ke Spanyol. Di sana, dua pemain itu bisa berlatih di Espanyol selama satu musim penuh.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bedah Statistik Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025: 3 Gol dari 36 Shots
Tim Nasional 12 Desember 2025, 22:08
LATEST UPDATE
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 22 Januari 2026
Voli 22 Januari 2026, 08:41
-
Jadwal Pertandingan Proliga 2026 Pekan Ketiga Putaran I di Bandung, 22-25 Januari 2026
Voli 22 Januari 2026, 08:31
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 22 Januari 2026, 08:31
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026, 8 Januari-26 April 2026
Voli 22 Januari 2026, 08:31
-
Rapor Pemain Juventus: McKennie Menyala, Benfica Pulang Tertunduk
Bola Indonesia 22 Januari 2026, 08:23
-
Daftar Lengkap Tim Lolos Babak 16 Besar Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 22 Januari 2026, 08:00
-
Rapor Pemain Liverpool vs Marseille: Dominik Szoboszlai Cetak Gol Free Kick Cerdik
Liga Champions 22 Januari 2026, 07:39
-
Man of the Match Juventus vs Benfica: Khephren Thuram
Liga Champions 22 Januari 2026, 07:31
-
Man of the Match Bayern Munchen vs Union Saint-Gilloise: Harry Kane
Liga Champions 22 Januari 2026, 07:10
-
Man of the Match Marseille vs Liverpool: Alisson Becker
Liga Champions 22 Januari 2026, 07:04
-
Man of the Match Slavia Praha vs Barcelona: Fermin Lopez
Liga Champions 22 Januari 2026, 06:57
-
Man of the Match Chelsea vs Pafos: Moises Caicedo
Liga Champions 22 Januari 2026, 06:16
-
Hasil Atalanta vs Bilbao: Comeback Dramatis, Athletic Menang 3-2 di Bergamo
Liga Champions 22 Januari 2026, 05:45
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06




