Fakta-fakta Menarik Kekalahan Timnas Indonesia di Laga Uji Coba Jelang Piala AFF 2020
Yaumil Azis | 17 November 2021 01:12
Bola.net - Timnas Indonesia menjalani laga uji coba sebagai persiapan untuk mengarungi ajang Piala AFF 2020, dengan Afghanistan sebagai lawannya, pada Selasa (16/11/2021) di Gloria Sports Arena. Sayang, Skuat Garuda kalah dengan skor 0-1.
Tampil agresif dengan mengimbangi permainan Afghanistan, Timnas Indonesia sempat memiliki peluang mencetak gol. Dua peluang terbaik di awal permainan datang dari Witan Sulaeman dan Dedik Setiawan, namun masih melebar.
Begitu juga ketika Timnas Indonesia mengklaim mendapatkan hadiah tendangan penalti, saat Dedik Setiawan dijatuhkan pemain lawan di area terlarang. Namun tak dianggap sebagai pelanggaran oleh wasit.
Afghanistan yang tampil sebagai tim tamu, justru unggul dulu lewat gol di menit ke-85. Mustafa Hadid memberi umpan di area kotak penalti Timnas Indonesia. Omid Popalzay pun langsung meresponsnya dengan tendangan mulus masuk ke gawang Riyandi.
Kekalahan ini akan melecut motivasi Ezra Walian dkk. untuk persiapan menuju ajang Piala AFF 2020. Karena selanjutnya Timnas Indonesia akan kembali melakoni laga uji coba melawan Myanmar, 25 November 2021.
Layak untuk disimak adalah beberapa fakta menarik dalam pertandingan Timnas Indonesia kontra Afghanistan yang berakhir dengan kedudukan 0-1.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Gol Semata Wayang
Timnas Indonesia sebenarnya tidak kalah dalam menciptakan peluang ke gawang Afghanistan. Pada babak pertama anak asuh Shin Tae-yong menggempur pertahanan lawan, seperti peluang dari Witan Sulaeman dan Dedik Setiawan
Begitu juga di paruh kedua dengan masuknya Ezra Walian yang cukup menambah daya gedor Timnas Indonesia. Namun justru tim lawan yang sanggup memecah kebuntuan.
Afghanistan tampil sebagai tim unggul dulu lewat gol di menit ke-85. Mustafa Hadid memberi umpan di area kotak penalti Timnas Indonesia. Omid Popalzay pun langsung meresponsnya dengan tendangan mulus dan masuk ke gawang Riyandi setelah pertahanan Tim Garuda seakan kehilangan konsentrasi.
Gol yang dicetak Omid Popalzay menjadi satu-satunya yang tercipta pada pertandingan ini.
Gagal Revans
Kekalahan yang dialami Timnas Indonesia sekaligus menjadi catatan yang kedua dalam pertemuan dengan Afghanistan. Seperti diketahui, hasil di Antalya ini merupakan pertemuan kedua Timnas Indonesia kontra Afghanistan.
Pertemuan pertama terjadi pada 25 Mei 2021 lalu di Uni Emirat Arab. Sayangnya tim Merah-putih menyerah 2-3 di partai tersebut. Tiga gol lawan hanya bisa dibalas dua kali yang masing-masing dicetak oleh Egy Maulana Vikri dan Adam Alis.
Elkan Baggott Tampil Selama 70 Menit
Pertandingan antara Timnas Indonesia kontra Afghanistan sekaligus menandai kembalinya Elkan Baggott. Ia dipercaya tampil sejak menit pertama oleh pelatih Shin Tae-yong untuk berduet dengan Fachrudin Aryanto.
Secara umum penampilannya cukup apik, karena tidak hanya piawai dalam mengawal pertahanan. Elkan Baggott ikut membantu penyerangan dalam menciptakan peluang.
Momen itu terjadi pada menit kelima saat bek Elkan Baggott membantu serangan pada menit keempat. Dari tengah lapangan, dia mengirim umpan ke sayap kiri pada Witan Sulaeman. Bola diteruskan ke Ricky Kambuaya dengan menghasilkan tembakan yang masih melenceng dari gawang lawan.
Shin Tae-yong akhirnya memutuskan untuk menarik keluar Elkan Baggott demi menghindari kemungkinan cederanya berpengaruh lebih buruk. Victor Igbonefo pun masuk lapangan.
Statistik Lainnya
Afghanistan mampu mencetak gol kemenangan ke gawang Timnas Indonesia melalui Omid Popalzay. Adapun statisktik lain dalam pertandingan ini antara lain, Afghanistan mencatat lima kali sepak pojok berbanding dua untuk Timnas Indonesia.
Afghanistan tiga kali mengirimkan tendangan ke arah gawang, sementara Timnas Indonesia hanya satu. Skuad racikan Shin Tae-yong empat kali melepas tembakan melebar, dan Afghanistan punya tiga kali kesempatan.
Disusul Afghanistan melakukan pelanggaran sebanyak 10 kali berbanding enam kali yang dilakukan. Satu-satunya kartu kuning dikeluarkan oleh wasit kepada gelandang Afghanistan, Farshad Noor yang pernah bermain untuk Persib Bandung.
Disadur dari: Bola.com (Aryo Atmaja)
Diunggah pada: 17 November 2021
Baca Juga:
- Catatan Positif Kekalahan Timnas Indonesia dari Afghanistan: Rapor Bagus Elkan Baggott
- Man of the Match Indonesia vs Afghanistan: Elkan Baggott
- Hasil Pertandingan Timnas Indonesia vs Timnas Afghanistan: 0-1
- Alasan Shin Tae-yong Pasrahkan Timnas Indonesia U-18 Kepada Bima Sakti
- Timnas Indonesia Tambah Uji Coba, Lawannya Klub Asuhan Eks Real Madrid dan Liverpool
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pengakuan Jujur Denzem Dumfries: Union SG Bikin Inter Milan Merana!
Liga Italia 22 Oktober 2025, 14:01 -
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 12:29 -
Hansi Flick Acungi Jempol Performa Marcus Rashford: Makin Hari, Makin Sip!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:49
LATEST UPDATE
-
Tradisi Apik Monaco, Tren Positif Tottenham
Liga Champions 22 Oktober 2025, 17:21 -
Karya Jurnalistik Akan Masuk Revisi UU Hak Cipta, Menteri Hukum: Harus Dilindungi
News 22 Oktober 2025, 17:17 -
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
Liga Italia 22 Oktober 2025, 16:56 -
Cek Jadwal Aksi Pemain Indonesia di Liga Europa 2025/26: Tayang di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 16:12 -
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
Liga Inggris 22 Oktober 2025, 15:28 -
Ousmane Dembele Dukung Mbappe Raih Ballon dOr: Dia Layak Dapat!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 14:37
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04