FAM Targetkan Timnas Malaysia U-23 Berprestasi di Piala AFF U-23 2023
Richard Andreas | 17 Agustus 2023 23:30
Bola.net - Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM) memberikan target tinggi kepada Timnas Malaysia U-23 di Piala AFF U-23 2023. Mereka ingin Harimau Malaya memetik prestasi di turnamen ini meski tanpa sejumlah pemain inti.
Tantangan itu diucapkan secara langsung Wakil Presiden FAM, Datuk Mohd Yusoff Mahadi. Menurut dia, Piala AFF U-23 2023 menjadi ajang yang tepat buat Timnas Malaysia U-23 memberikan pembuktian.
"Dengan absennya beberapa pemain kunci dalam skuad kali ini, manfaatkan kesempatan ini bagi kalian semua untuk membuktikan kemampuan kalian," kata Datuk Mohd Yusoff Mahadi seperti dikutip Sinar Harian.
Timnas Malaysia U-23 tergabung di Grup B Piala AFF U-23 2023. Skuad berjulukan Harimau Muda itu akan bersaing dengan Timnas Indonesia U-23 dan Timor Leste.
Menebus Kegagalan
Datuk Mohd Yusoff Mahadi juga menyebut, Piala AFF U-23 2023 sebagai ajang yang tepat untuk menebus kegagalan di SEA Games 2023. Dia optimistis, Timnas Malaysia U-23 bisa mewujudkan sesuatu yang spesial pada ajang nanti.
"Kita harus pergi dengan semangat juang yang tinggi untuk menebus kegagalan di SEA Games lalu. Ini adalah kesempatan terbaik, Anda harus memberikan yang terbaik dari hati dan menunjukkan tekad 100 persen di lapangan," ucap Datuk Mohd Yusoff.
"Dengan usaha dan doa, InsyaAllah kita bisa meraih sesuatu di Thailand nanti," tegasnya.
Daftar Pemain Timnas Malaysia U-23
Kiper: Rahadiazli Rahalim (Terengganu), Syahmi Adib (Selangor), Azim Al-Amin (Kuala Lumpur City)
Bek: V. Ruventhiran (Selangor), Harith Akif (Kelantan), Zikri Khalili (Selangor), Hariz Mansor (Kedah),
Gelandang: Ubaidullah Shamsul Fazili (Terengganu), Muslihuddin Atiq (Terengganu II), Rakesh Munusamy (Kelantan), Haziq Kutty (Penang), Nadzwin Salleh (Kuala Lumpur City FC), Hazim Zaid (Immigration FC), Saiful Jamaluddin (Sri Pahang), Umar Hakeem (JDT), Shahril Suparman (Sri Pahang), Alif Ikmalrizal (Penang), Syahir Bashah (Selangor), Aliff Izwan (Gelandang), Firdaus Hasnoddin (Gelandang), Fergus Tierney (JDT)
Penyerang: Shafi Azswad (Penang), Daryl Sham (JDT), Aiman Afif (Kedah), Najmudin Akmal (JDT).
Sumber: Bola.com/Zulfirdaus Harahap, Rizki Hidayat, Diunggah 17 Agustus 2023
Baca Juga:
- Termasuk Final AFF 2010, Ini Tiga Persuaan Terpanas Timnas Indonesia dan Malaysia
- Ketum PSSI Jelaskan Mengapa Marselino Ferdinan Tak Masuk Timnas Indonesia U-23 untuk Piala AFF U-23
- Bek Timnas Malaysia U-23: Juara SEA Games 2023 Tidak Jamin Timnas Indonesia U-23 ke Final Piala AFF
- Kekuatan Timnas Indonesia U-23 Masih Ditakuti Malaysia di Piala AFF U-23
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





