Gokil! Timnas Indonesia U-16 di Piala AFF U-16 2022 Diperkuat 5 'Legenda': Kaka, Crespo, hingga Figo
Ari Prayoga | 2 Agustus 2022 10:55
Bola.net - Hal menarik terlihat dari skuad Timnas Indonesia U-16 yang berlaga di pentas Piala AFF U-16 2022. Ada sejumlah pemain dengan nama yang cukup familiar bagi pencinta sepak bola dunia.
Beberapa pemain memiliki nama yang mengambil dari legenda sepak bola dunia. Hal ini wajar karena orang tua mereka mungkin memberi nama anaknya dengan nama pemain top di masa itu.
Paling tidak ada lima pemain Timnas Indonesia U-16 2022 yang memiliki nama dengan unsur legenda sepak bola dunia. Beberapa bahkan menjadi pemain inti dan sudah mencetak gol di Piala AFF U-16 2022.
Arkhan Kaka Putra misalnya, pemain berusia 15 tahun ini sudah mencetak satu gol saat Timnas Indonesia U-16 2022 melawan Filipina. Di laga itu, Garuda Asia mampu mencetak dua gol.
Lantas siapa saja pemain tersebut? Yuk scroll ke bawah untuk mengetahuinya.
Arkhan Kaka Putra

Nama tengah penyerang Timnas Indonesia U-16 2022 ini sangat familiar. Kaka adalah legenda Brasil dan AC Milan.
Bedanya, Kaka di Timnas Indonesia U-16 bermain di posisi striker. Sementara Kaka dari Brasil adalah seorang playmaker yang bisa ditempatkan di posisi winger.
Arkhan Kaka memiliki latar belakang menarik. Ia merupakan putra dari eks penyerang yang sempat lama malang melintang di sepak bola nasional, Purwanto.
Achmad Zidan Arrosyid

Bisa dikatakan, Zidan atau Zidane adalah nama legenda sepak bola dunia yang paling populer di Indonesia. Hal itu tak lepas dari melegendanya sosok Zinedine Zidane.
Di Timnas Indonesia U-16 kita punya sosok Zidan baru dengan tanpa adanya e pada namanya. Ia bernama lengkap Achmad Zidan Arrosyid.
Achmad Zidan dan Zinedine Zidane sama-sama bermain di posisi gelandang. Bedanya, Zidan adalah seorang pemain yang memiliki kekuatan di kaki kiri, sementara Zidane kuat di kaki kanan.
Femas Aprian Crespo

Femas Crespo adalah pemain binaan Persija Jakarta junior. Penampilan apiknya di level klub membuat Bima Sakti yakin membawanya ke Timnas Indonesia U-16.
Nama Femas Crespo tentu mengingatkan penyerang legendaris asal Argentina, Hernan Crespo. Berbeda dengan Crespo yang berasal dari Argentina, Femas Aprian Cespo adalah seorang gelandang.
Namun, Crespo masih belum mendapatkan kesempatan tampil di laga perdana Timnas Indonesia di Piala AFF U-16 2022 lalu. Crespo harus puas duduk di bangku pemain cadangan di sepanjang laga.
Seva Ditya Rangga

AC Milan dan Ukraina pernah memiliki penyerang legendaris bernama Andriy Shechenko. Penyerang yang identik dengan nomor 7 itu akrab disapa Sheva.
Orang tua dari Seva Ditya Rangga tampak terinspirasi dari Shevchenko dalam memberikan nama putranya yang kini bermain di Timnas Indonesia U-16. Tentu dengan sedikit modifikasi.
Seva memiliki posisi yang berbeda dengan Sheva. Seva adalah seorang pemain bertahan dan menjadi salah satu yang diandalkan Bima Sakti di Piala AFF U-16 tahun ini.
Figo Dennis Saputrananto

Satu lagi legenda dunia yang ada di skuad Timnas Indonesia U-16. Sosok yang dimaksud adalah Figo Dennis Saputrananto.
Nama pemain Persija Jakarta U-16 ini mengingatkan kita kepada legenda Portugal dan Real Madrid, Luis Figo. Kebetulan posisi Figo Indonesia dan Figo Portugal pun mirip.
Keduanya sama-sama bisa bermain di posisi gelandang serang. Figo Dennis dan Luis Figo juga sama-sama cukup baik ketika ditempatkan di posisi yang lebih melebar di lini tengah.
Disadur dari: Bola.com (Hery Kurniawan, Hendry Wibowo) 2 Agustus 2022
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
-
Siapa Mampu Hentikan Arsenal di Liga Champions Musim Ini?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:10
-
Manchester City Kalah Lagi, Erling Haaland: Maaf, Ini karena Salah Saya!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:05
LATEST UPDATE
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Lawan Arsenal, Inter Kebobolan Tiga Gol Terlalu Mudah
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:36
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06


