Indra Sjafri Berikan Bonus Uang Dalam Game Internal
Afdholud Dzikry | 24 Maret 2017 15:13Bola.net - - Pelatih tim nasional U-19 Indonesia, Indra Sjafri memberikan bonus uang kepada anak asuhnya. Total, sebanyak USD 75 dollar dia kucurkan pada pemain usai menggelar sesi game internal.
Game internal itu digelar di Lapangan Atang Sutrisna, Cijantung, Jakarta Timur, Jumat (24/3/2017). 35 pemain yang ikut dalam pemusatan latihan timnas dibagi menjadi tiga kelompok.
Satu kelompok memakai rompi merah, satu kelompok lagi memakai rompi hijau dan kelompok terakhir tak diberi rompi. Game internal ini akhirnya dimenangkan oleh kelompok yang memakai rompi merah.
Tim pemenang, diberi hadiah uang sebesar USD 50 dollar atau sebesar Rp 665 ribu. Tim peringkat kedua dihadiahi uang USD 25 dollar AS atau Rp 332 ribu. Sementara tim peringkat ketiga diganjar USD 10 dollar atau Rp 133 ribu.
Indra membeberkan alasan mengapa dirinya membagi-bagikan uang dalam game internal tersebut. Mantan pelatih Bali United ini menjelaskan dia hanya sekedar ingin memberikan apresiasi pada anak-anak asuhnya.
Ya tadi hanya reward aja, saya lagi banyak rejeki juga. Apalagi kami juga berikan reward atau punishment di pemusatan kali ini, ujar Indra.
Indra menambahkan, setelah game itu akan ada pencoretan pemain. Hal ini sesuai dengan program yang telah dia canangkan sebelumnya.
Ada beberapa pemain yang mungkin kita harus eliminasi. Mungkin pencoretan akan ditentukan besok (Sabtu, 25 Maret) lantaran besok adalah penentuan, pungkasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bedah Statistik Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025: 3 Gol dari 36 Shots
Tim Nasional 12 Desember 2025, 22:08
LATEST UPDATE
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06










