Indra Sjafri Tegaskan Timnas Indonesia U-20 Ingin Menang atas Yaman
Asad Arifin | 28 September 2024 11:40
Bola.net - Timnas Indonesia U-20 selangkah lagi lolos ke Piala Asia U-20 2025. Namun bukan berarti Skuad Garuda Muda dapat berleha-leha di Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2025.
Timnas Indonesia U-20 kukuh di puncak klasemen sementara Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2025. Skuad Garuda Muda mengantongi enam poin dari dua pertandingan dengan selisih gol 7-1.
Namun, Timnas Indonesia U-20 ditempel ketat oleh Yaman U-20. Yaman U-20 juga mengoleksi enam angka dari dua laga dengan selisih gol 6-1.
Dua kemenangan yang dicaplok Timnas Indonesia U-20 Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 masing-masing atas Maladewa U-20 4-0 dan Timor Leste U-20 3-1.
Persaingan Ketat di Grup F

Dalam partai terakhir Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2025, Timnas Indonesia U-20 akan bermain dalam laga hidup mati dengan Yaman pada Minggu (29/9/2024) di Stadion Madya.
Hanya juara Grup A-J plus lima runner-up terbaik dari Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 yang bakal lolos ke Piala Asia U-20 2025 di China pada 6-23 Februari 2025.
"Tentu kita akan pelajari permainan dari Yaman dan tadi kita juga nonton Yaman. Dan tentu kita akan menyiapkan dengan recovery satu hari," ujar pelatih Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri.
"Saya pikir kedua tim besok akan bermain harus menang karena dengan kemenangan itu mereka akan bisa lolos ke Piala Asia U-20 2025," katanya menambahkan.
Timnas Indonesia Hanya Butuh Seri

Timnas Indonesia U-20 tinggal membutuhkan hasil seri melawan Yaman untuk melaju ke Piala Asia U-20 2025. Pasalnya, Skuad Garuda Muda masih unggul selisih gol atas Yaman.
"Oleh sebab itu kita akan fokus ke pertandingan yang ketiga kita dan melupakan dua pertandingan yang sebelumnya dan mudah-mudahan besok bisa pemain tampil peak performance-nya," imbuh Indra Sjafri.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Indra Sjafri Minta Maaf Usai Timnas Indonesia U-22 Angkat Koper dari SEA Games 2025
Tim Nasional 12 Desember 2025, 23:09
-
Bedah Statistik Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025: 3 Gol dari 36 Shots
Tim Nasional 12 Desember 2025, 22:08
LATEST UPDATE
-
Prediksi Liverpool vs Newcastle 1 Februari 2026
Liga Inggris 31 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Elche vs Barcelona 1 Februari 2026
Liga Spanyol 31 Januari 2026, 00:59
-
Proliga 2026: Jakarta Pertamina Enduro Bangkit di Saat Tepat, Medan Falcons Jadi Korban
Voli 30 Januari 2026, 22:47
-
Negosiasi Transfer Marcus Rashford: Barcelona Ajukan Opsi Lain ke MU
Liga Spanyol 30 Januari 2026, 19:39
-
Prediksi BRI Super League: Malut United vs Bhayangkara FC 31 Januari 2026
Bola Indonesia 30 Januari 2026, 18:43
-
Presiden Barcelona Amankan Dua Pemain La Masia: Tidak Dilepas!
Liga Spanyol 30 Januari 2026, 18:43
-
Prediksi BRI Super League: Persis vs Persib 31 Januari 2026
Bola Indonesia 30 Januari 2026, 18:39
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs PSBS Biak 31 Januari 2026
Bola Indonesia 30 Januari 2026, 18:33
LATEST EDITORIAL
-
7 Klub yang Paling Berpeluang Merekrut Raheem Sterling Usai Berpisah dengan Chelsea
Editorial 30 Januari 2026, 13:06
-
7 Bintang Muda yang Mencuri Perhatian di Liga Champions 2025/26
Editorial 28 Januari 2026, 13:57
-
Arsenal di Ambang Sejarah Liga Champions, Mampukah Menyapu Bersih Fase Liga?
Editorial 28 Januari 2026, 13:46
-
5 Pemain yang Pernah Berseragam Borussia Dortmund dan Inter Milan
Editorial 27 Januari 2026, 16:30









