Ipswich Town Antusias Bahas Laga Timnas Indonesia vs Argentina: Potensi Duel Elkan Baggott vs Lionel Messi!
Ari Prayoga | 10 Juni 2023 07:51
Bola.net - Ipswich Town menunjukkan rasa antusias mereka terhadap rencana laga Timnas Indonesia vs Argentina. Bek mereka, Elkan Baggott berpotensi berduel satu lawan satu dengan Lionel Messi.
Dalam laga FIFA Matchday ini, Timnas Indonesia dijadwalkan bakal menjamu Messi dan Argentina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat, pada Senin, 19 Juni 2023 mendatang.
Sebelumnya, Baggott lebih dulu berpeluang bermain untuk Timnas Indonesia menghadapi Timnas Palestina di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, pada 14 Juni 2023.
"Elkan Baggott mempersiapkan kemungkinan pertemuan dengan juara dunia Argentina dan penyerang legendaris Lionel Messi," tulis Ipswich Town di situsnya.
Duel Melawan Messi

Argentina memanggil Messi dan 26 pemain lainnya untuk tur Asia pada FIFA Matchday Juni 2023. Messi baru saja mengumumkan kepindahannya ke tim Amerika Serikat, Inter Miami setelah dua musim bersama PSG.
Dalam lawatan ke benua kuning, Argentina juga akan berlatih tanding dengan Timnas Australia di Workers' Stadium, Beijing, China, pada 15 Juni 2023.
"Messi, yang pekan ini mengungkapkan bahwa dia akan menuju ke klub MLS Inter Miami, masuk dalam skuad Argentina untuk pertandingan tersebut," ujar Ipswich Town.
"Baggott berharap untuk mendapatkan pengalaman yang lebih berharga selama bertugas internasional," jelas Ipswich Town.
Kembali ke Ipswich

Baggott telah kembali ke Ipswich Town dari masa pinjaman di klub kasta ketiga Liga Inggris, Cheltenham Town selama setengah musim.
Elkan Baggott sudah bergabung dengan Timnas Indonesia di Surabaya, Jawa Timur, pada Kamis (8/6/2023). Persiapan tim berjulukan Skuad Garuda itu telah dimulai sejak 5 Juni 2023.
Sejak debut pada November 2021, Baggott kerap menjadi pilihan pertama pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. Pemain kelahiran Bangkok, Thailand, itu sudah 14 kali bertanding buat Skuad Garuda.
Daftar Pemain Indonesia

Kiper: Reza Arya Pratama (PSM Makassar), Syahrul Trisna (Persikabo 1973), Ernando Ari Sutaryadi (Persebaya Surabaya)
Bek: Edo Febriansyah (Persib Bandung), Rachmat Irianto (Persib Bandung), Yance Sayuri (PSM Makassar), Andy Setyo (Persikabo 1973), Rizky Ridho (Persija Jakarta), Fachruddin Aryanto (Madura United), Jordi Amat (Johor Darul Ta'zim (JDT), Pratama Arhan (Tokyo Verdy), Asnawi Mangkualam (Jeonnam Dragons), Sandy Walsh (KV Mechelen), Shayne Pattynama (Viking FK), Elkan Baggott (Cheltenham Town)
Gelandang: Marc Klok (Persib Bandung), Ricky Kambuaya (Persib Bandung), Yakob Sayuri (PSM Makassar), Witan Sulaeman (Persija Jakarta), Stefano Lilipaly (Borneo FC Samarinda), Saddil Ramdani (Sabah FC), Marselino Ferdinan (KMSK Deinze), Ivar Jenner (Jong Utrech)
Penyerang: Rafael Struick (ADO Den Haag), Dendy Sulistyawan (Bhayangkara FC), Dimas Drajad (Persikabo 1973)
Disadur dari: Bola.com (Muhammad Adi Yaksa, Wiwig Prayugi) 9 Juni 2023
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
-
Siapa Mampu Hentikan Arsenal di Liga Champions Musim Ini?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:10
-
Manchester City Kalah Lagi, Erling Haaland: Maaf, Ini karena Salah Saya!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:05
LATEST UPDATE
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
-
Siapa Mampu Hentikan Arsenal di Liga Champions Musim Ini?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:10
-
Manchester City Kalah Lagi, Erling Haaland: Maaf, Ini karena Salah Saya!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:05
-
Dari Cemooh ke Pesta Gol: Malam Kebangkitan Real Madrid di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:47
-
Manchester City Tersungkur di Norwegia: Bodo/Glimt Bongkar Masalah Besar Guardiola
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:15
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





