Ivar Jenner Diizinkan Bermain di SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Berangkat ke Thailand pada 27 November

Serafin Unus Pasi | 18 November 2025 11:47
Ivar Jenner Diizinkan Bermain di SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Berangkat ke Thailand pada 27 November
Ivar Jenner ketika berlatih bersama Timnas Indonesia (c) PSSI

Bola.net - Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji memberikan kabar terbaru terkait persiapan Timnas Indonesia U-22 menuju SEA Games 2025. Ia memastikan komunikasi dengan seluruh klub pemain berjalan lancar.

Sumardji menyebut proses perizinan untuk Ivar Jenner sudah tuntas. Ia memastikan pihak klub gelandang berumur 21 tahun itu, Jong Utrecht memberikan sinyal positif sejak pembicaraan awal dilakukan.

Advertisement

"Sudah. Semuanya yang ada sekarang ini, kami komunikasi dengan klub," ujar Sumardji kepada wartawan.

"Masing-masing insyaallah memenuhi hal yang sangat positif. Karena memang dari awal sudah kita bicara," katanya menambahkan.

1 dari 2 halaman

Kondisi Marselino Ferdinan

Selain Ivar Jenner, Sumardji juga memaparkan kondisi terkini Marselino Ferdinan. Ia menyatakan bahwa pemain AS Trencin di Slovakia itu dalam kondisi baik.

"Bagus. Sudah bagus," ucap Suamrdji.

Persiapan keberangkatan Timnas Indonesia U-22 menuju Thailand juga dijelaskan secara langsung. Sumardji mengungkapkan jadwal keberangkatan sudah ditetapkan oleh BTN.

"Tanggal 27 November ini ya. Kalaupun misalkan mundur, ya mundur sehari lah palingnya," imbuhnya.

2 dari 2 halaman

Jadwal Timnas Indonesia U-22

Timnas Indonesia U-22 berada di Grup C bersama Singapura, Myanmar, dan Filipina pada SEA Games 2025. Laga perdana dijadwalkan berlangsung pada 5 Desember 2025 di 700th Anniversary Stadium, Chiang Mai.

Pertandingan pertama Timnas Indonesia U-22 adalah melawan Singapura pada pukul 16.00 waktu setempat. Dua hari kemudian, Garuda Muda dijadwalkan berhadapan dengan Filipina.

Laga terakhir Timnas Indonesia U-22 di Grup C dijadwalkan pada 12 Desember 2025. Garuda Muda akan menutup babak penyisihan dengan menghadapi Myanmar.

(Bola.net/Fitri Apriani)