Jadwal Pertandingan Grup A Sepakbola Asian Games 2018: Sengit di Laga Terakhir
Zaki Baldan | 20 Agustus 2018 11:02
- Timnas Indonesia U-23 harus melakoni partai sengit pertandingan terakhir cabang sepakbola Asian Games 2018 Grup A. Kali ini, Hansamu Yama dkk akan menantang tim kuat Hong Kong di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi pukul 19:00 WIB.
Sebelumnya, Indonesia dituntut untuk meraih kemenangan di laga ini bila ingin melaju ke babak 16 besar. Namun kemenangan mengejutkan Bangladesh atas Qatar di laga terakhir penyisihan Grup B membuat posisi Indonesia berubah.
Sebelum Bangladesh mencatatkan kemenangan 1-0 atas Qatar pada pengujung pertandingan (menit 90+3) di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Minggu malam (19/8/2018), Timnas Indonesia U-23 harus mengalahkan Hong Kong pada laga terakhir penyisihan Grup A, Senin (20/8).
Namun, selepas Bangladesh menang, konstelasi berubah. Timnas Indonesia U-23, yang hingga laga ketiga mengemas enam poin, di atas angin dan bahkan dipastikan melaju ke 16 besar, setidaknya dengan status satu di antara empat tim berperingkat tiga terbaik.
Di pertandingan lain Grup A, Chinese Taipei yang sudah dipastikan tereliminasi di penyisihan grup akan bertemu dengan Laos. Pertandingan ini sendiri akan digelar di Stadion Pakansari pukul 19:00 WIB.
Pertandingan antara timnas Indonesia vs Hong Kong akan disiarkan langsung SCTV atau live streaming di Vidio.com.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06












