Jepang Target Sapu Bersih Kemenangan di Grup D Piala Asia 2023, Timnas Indonesia Wajib Waspada
Ari Prayoga | 9 Desember 2023 09:33
Bola.net - Timnas Indonesia wajib mewaspadai calon lawan mereka di Piala Asia 2023, Jepang. Pasalnya, Jepang memasang target ambisius dengan menyapu bersih tiga kemenangan di Grup D.
Jepang masuk Grup D Piala Asia 2023 Qatar pada 12 Januari-10 Februari 2023 bersama Timnas Indonesia, Irak, dan Vietnam.
Sebagai bagian dari persiapan Piala Asia 2023, Jepang akan melawan Timnas Thailand dalam Toyo Tires Cup 2024 di Japan National Stadium, Tokyo, pada 1 Januari 2024.
"Dalam persiapan Piala Asia 2023, kami ingin meningkatkan individu dan pemahaman taktik," ujar pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, dinukil dari laman Federasi Sepak Bola Jepang (JFA).
Ungkapan Pelatih Jepang

"Supaya, kami bisa mengumpulkan kemenangan sejak pertandingan pertama Grup D. Selain mempersiapkan fisik dan taktik, saya ingin memastikan bahwa kami memiliki mentalitas untuk bermain dalam jangka waktu yang lama," imbuh Moriyasu.
"Selain itu, juga mentalitas untuk mengatasi segala kesalahan sehingga kami bisa terus meningkatkan diri dalam setiap pertandingan," ucap arsitek berusia 55 tahun ini.
Jepang bakal memulai perjalanannya di Piala Asia 2023 dengan menghadapi Vietnam di Al Thumama Stadium, Doha, pada 14 Januari 2024.
Negara Tersukses di Piala Asia

Empat hari berselang, Jepang akan melawan Irak dalam partai kedua Grup D di Education City Stadium, Al Rayyan.
Terakhir, tim berjulukan Samurai Biru ini bakal meladeni perlawanan Timnas Indonesia di Al Thumama Stadium pada 24 Januari 2024.
Jepang adalah negara tersukses sepanjang sejarah Piala Asia dengan empat gelar. Pada edisi sebelumnya, 2019, Samurai Biru menjadi runner-up setelah kalah dari Timnas Qatar di babak final.
Disadur dari: Bola.com (Muhammad Adi Yaksa, Aryo Atmaja) 8 Desember 2023
Jangan Lewatkan!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06


