John Herdman Buka-bukaan Alasan Tolak Sejumlah Negara untuk Latih Timnas Indonesia: Tertantang Bawa Skuad Garuda ke Piala Dunia!
Serafin Unus Pasi | 13 Januari 2026 10:54
Bola.net - Pelatih baru Timnas Indonesia, John Herdman tidak menampik bahwa dirinya menolak sejumlah tawaran untuk bisa menangani skuad Garuda. Ia menyebut bahwa alasan utama mengapa ia menangani Timnas Indonesia tidak lain karena ada proyek dan tantangan besar di Skuad Garuda.
Sebagai pelatih kepala, Herdman memang memiliki reputasi yang mentereng. Ia berhasil membawa Timnas Kanada lolos ke Piala Dunia 2022 silam setelah 35 tahun mereka absen dari Piala Dunia.
Sejak akhir tahun kemarin, Herdman dikabarkan didekati beberapa negara top untuk menjadi pelatih kepala mereka. Namun pelatih berusia 50 tahun itu lebih memilih untuk menjadi juru taktik Timnas Indonesia menggantikan Patrick Kluivert.
Dalam perkenalannya baru-baru ini, Herdman ditanyai alasan mengapa ia memilih Timnas Indonesia ketimbang negara lain. Apa kata sang pelatih? Simak selengkapnya di bawahi ni.
Visi dan Proyek yang Besar

Dalam konferensi persnya, Herdman mengakui bahwa ia punya alasan kuat mengapa menerima pekerjaan sebagai pelatih Timnas Indonesia. Ia menyebut bahwa Skuad Garuda punya impian besar dan ia sangat tertantang untuk mewujudkan impian itu.
"Sepanjang karir saya, saya selalu bekerja dengan federasi yang memiliki passion dan visi untuk membawa negara tersebut ke tempat yang sebelumnya belum pernah mereka capai sebelumnya," buka Herdman.
"Dari apa yang saya dengar dan baca, bahwa negara ini siap untuk itu. Tidak ada alasan apapun, kami punya pemain, kami punya kemampuan, dan ini waktunya tim ini punya kebiasaan untuk kualifikasi."
Ingin Bawa Timnas Indonesia Terbang Tinggi

Lebih lanjut, Herdman mengaku sangat terkesan dengan fanatisme masyarakat Indonesia terhadap Tim Nasional mereka. Itulah mengapa ia benar-benar tertantang membawa Skuad Garuda berada di level yang lebih tinggi dari sebelumnya.
"Mengapa saya menolak tawaran dari CONCACAF, saya sudah punya pengalaman bekerja di sana namun saya percaya dengan populasi 280 juta orang, dan 90% orang di negara ini menyukai sepak bola jadi ini tempat yang tepat bagi saya," sambung Herdman.
"Saya ingin berada di sini karena negara ini mau melangkah maju. Saya bergabung dengan Kanada karena negara itu ingin melangkah maju baik tim putri maupun putranya. Itulah mengapa saya ingin berada di sini."
Berikan Segenap Jiwa dan Raga

Herdman juga menegaskan bahwa ia benar-benar berkomitmen ingin membawa Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia. Itulah mengapa ia berjanji akan mengerahkan segenap jiwa dan raganya untuk bisa membawa Skuad Garuda terbang lebih tinggi.
"Ini (melatih Timnas Indonesia) adalah kesempatan paling menarik di dunia sepak bola dan saya tidak melihat ranking, saya tidak melihat tim ini punya pemain yang lebih bagus, tidak melihat tim ini memiliki kesempatan di Piala Dunia, namun ada kesempatan yang besar di Indonesia untuk pergi ke tempat yang belum pernah mereka capai sebelumnya, yaitu Piala Dunia. Itu adalah misi kami," sambung Herdman.
"Setiap hari saya bangun tidur, selain memikirkan keluarga saya, saya akan memikirkan bagaimana tim ini bisa lolos ke Piala Dunia," ia menandaskan.
Masa Kerja Herdman

Menurut sejumlah kabar yang beredar, Herdman nantinya akan bertugas selama dua tahun sebagai pelatih kepala Timnas Indonesia.
Namun nantinya ada klausul perpanjangan selama dua tahun jika ia memenuhi sejumlah target yang ditetapkan PSSI.
Baca Juga:
- Janji Pertama John Herdman untuk Timnas Indonesia: Bawa Skuad Garuda ke Level Tertinggi!
- John Herdman Tegaskan Tidak akan Bedakan Pemain Lokal dan Pemain Diaspora: Hanya Satu, Indonesia!
- Gebrakan Pertama John Herdman di Timnas Indonesia: Evaluasi Tim Secara Menyeluruh dan Bangun Jiwa Kompetitif!
- Usai Jadi Pahlawan Persib atas Persija, Beckham Putra Intip Peluang Dipanggil John Herdman ke Timnas Indonesia: Kalau Dipanggil, Alhamdulillah
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
3 Alasan Utama Real Madrid Berpisah dengan Xabi Alonso
Liga Spanyol 13 Januari 2026, 13:08
-
Real Madrid Era Alvaro Arbeloa Dimulai dengan Kembalinya Antonio Pintus
Liga Spanyol 13 Januari 2026, 12:30
-
MotoGP Sempat Bawa 4 Pembalap Inspeksi Sirkuit Yas Marina, Akankah Balapan di Abu Dhabi?
Otomotif 13 Januari 2026, 12:30
-
Link Live Streaming Piala Afrika 2025 Babak Semifinal di Vidio
Bola Dunia Lainnya 13 Januari 2026, 12:22
LATEST UPDATE
-
Hari Ini! Manchester United Perkenalkan Michael Carrick sebagai Pelatih Interim
Liga Inggris 13 Januari 2026, 14:15
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 13 Januari 2026, 14:14
-
Jadwal Siaran Langsung Newcastle vs Man City Leg 1 Semifinal Carabao Cup 2026
Liga Inggris 13 Januari 2026, 13:55
-
Tinggalkan Gaya Alonso, Arbeloa Akan Pakai Model Ancelotti di Real Madrid
Liga Spanyol 13 Januari 2026, 13:54
-
3 Alasan Utama Real Madrid Berpisah dengan Xabi Alonso
Liga Spanyol 13 Januari 2026, 13:08
-
Real Madrid Era Alvaro Arbeloa Dimulai dengan Kembalinya Antonio Pintus
Liga Spanyol 13 Januari 2026, 12:30
-
MotoGP Sempat Bawa 4 Pembalap Inspeksi Sirkuit Yas Marina, Akankah Balapan di Abu Dhabi?
Otomotif 13 Januari 2026, 12:30
-
Link Live Streaming Piala Afrika 2025 Babak Semifinal di Vidio
Bola Dunia Lainnya 13 Januari 2026, 12:22
LATEST EDITORIAL
-
Pemain yang Diuntungkan dan Dirugikan dari Pemecatan Xabi Alonso di Real Madrid
Editorial 13 Januari 2026, 13:45
-
5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi dari Real Madrid
Editorial 13 Januari 2026, 13:22
-
Warisan Terakhir Ruben Amorim: 4 Nama Target yang Masih Bisa Direkrut MU
Editorial 12 Januari 2026, 15:17
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22






