Kalahkan Timor Leste, Efektivitas Permainan Tim Indonesia U-22 Disorot
Abdi Rafi Akmal | 7 Mei 2023 21:45
Bola.net - Sukses meraih kemenangan pada laga kontra Timor Leste, dalam lanjutan Grup A SEA Games 2023, tak berarti penampilan Timnas Indonesia U-22 sudah bebas cela. Skuad Garuda Nusantara disebut masih kurang tajam dalam memanfaatkan peluang yang mereka miliki.
Penilaian ini diungkapkan Koordinator Save Our Soccer (SOS), Akmal Marhali. Mantan jurnalis olahraga ini mendasarkan argumennya tersebut kepada data statistik yang ada.
"Kalau bicara efektivitas permainan, ada sejumlah peluang yang gagal dimanfaatkan. Indonesia ada 21 peluang, tapi hanya lima yang on target dan tiga yang berbuah jadi gol," kata Akmal.
"Artinya, permainan kita, sejatinya, tak terlalu efektif," sambungnya.
Tim Indonesia U-22 sendiri kembali sukses meraih kemenangan pada perjalanan mereka di SEA Games 2023. Pada laga ketiga mereka, kontra Timor Leste, akhir pekan ini, Garuda Nusantara menang dengan skor 3-0.
Dalam pertandingan ini, dua gol Arema FC dicetak M. Fajar Fathurrahman. Sementara, satu gol lain Garuda Nusantara merupakan buah sundulan M. Ramadhan Sananta.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Apresiasi Produktivitas Garuda Nusantara
Di sisi lain, Akmal juga mengapresiasi agresivitas Tim Indonesia U-22 sejauh ini. Sejauh ini, dalam tiga pertandingan, skuad besutan Indra Sjafri ini sudah mencatatkan sebelas gol.
"Catatan ini menjadikan Indonesia sebagai tim paling produktif. Apalagi, di sisi lain, gawang Indonesia juga tidak kebobolan," ucap Akmal.
"Menurut saya, ini catatan yang harus diapresiasi. Namun, jangan sampai ini membuat kita jemawa dan terlena. Tugas ke depan masih sangat berat," ia menandaskan.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Baca Juga:
- Kemenangan Tim Indonesia U-22 dari Timor Leste Tak Mengejutkan
- Klasemen Sepak Bola SEA Games 2023, Bagaimana Posisi Timnas Indonesia?
- 5 Pelajaran saat Timnas Indonesia U-22 Libas Timor Leste: Tiket Semifinal di Tangan, Rekor Tidak Keb
- Hasil SEA Games 2023, Timor Leste U-22 vs Timnas Indonesia U-22: Skor 0-3
- Man of the Match Timor Leste U-22 vs Timnas Indonesia U-22: Muhammad Fajar Fatthurahman
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
-
Ingat 2 Trofi UCL! Arbeloa Semprot Fans Madrid yang Hobi Cemooh Vinicius Jr
Liga Champions 20 Januari 2026, 11:17
-
Siulan Suporter di Bernabeu Cuma Bikin Real Madrid Lemah
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 11:03
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
-
Rahasia Carrick Bisa Bawa MU Kalahkan Manchester City: Ubah Pola Latihan Setan Merah
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:30
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26













