Link Live Streaming Indonesia vs Timor Leste di Vidio Hari Ini, Kamis 27 Januari 2022
Asad Arifin | 27 Januari 2022 16:01
Bola.net - Jadwal dan link live streaming laga uji coba Timnas Indonesia vs Timor Leste di Vidio hari ini, Kamis 27 Januari 2022. Laga Indonesia vs Timor Leste yang akan dimainkan di Stadion Kapten I Wayan Dipta.
Selain live streaming di Vidio, laga Indonesia vs Timor Leste juga bisa disaksikan lewat siaran langsung di Indosiar.
Bagi kedua negara, ini adalah uji coba pertama usai tampil di Piala AFF 2020. Indonesia dan Timor Leste meraih hasil yang cukup kontras ketika tampil di 'Piala Dunia' di kawasan Asia Tenggara tersebut.
Indonesia, dengan mengandalkan banyak pemain muda, tampil apik dan melaju ke final. Indonesia menang atas Malaysia dan menahan imbang Vietnam pada fase grup. Pada laga final, Indonesia kalah dari Thailand.
Sementara, Timor Leste tidak berbuat banyak di Piala AFF 2020. Dari empat laga yang dimainkan pada fase grup, The Litle Samba selalu kalah. Bahkan, Timor Leste selalu gagal mencetak gol dan menjadi juru kunci klasemen.
Komentar Pelatih

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong enggan memberi informasi soal siapa pemain yang akan tampil pada duel lawan Timor Leste. Pelatih asal Korea Selatan itu menyimpan rapat taktik dan rencana yang sudah disusunnya.
"Mungkin bisa melihat langsung di stadion siapa yang dimainkan pertama," tutur Shin Tae-yong.
"Jadi saya pun selama ini tidak pernah melihat pelatih-pelatih bicara atau memberitahukan duluan siapa yang diturunkan. Jadi saya pun tidak akan begitu juga. Jadi untuk ini minta pengertiannya dari wartawan-wartawan Indonesia," imbuhnya.
Di sisi lain, Fabio Maciel yakin laga akan berjalan seru. Pelatih Timor Leste itu tahu betul kualitas yang dimiliki Timnas Indonesia merujuk pada hasil di Piala AFF lalu. Tapi, dia sama sekali merasa takut.
"Kadang orang bilang Indonesia lebih kuat dari Timor Leste, kadang tim lemah bisa mengalahkan tim kuat. Ini adalah keindahan permainan sepak bola," ucapnya.
Jadwal Timnas Indonesia vs Timor Leste
Kamis, 27 Januari 2022
Timnas Indonesia Vs Timor Leste
Stadion Kapten I Wayan Dipta
Pukul 19.00 WIB
Siaran Langsung di Indosiar
Live streaming di Vidio
Link live streaming: https://m.vidio.com/live/205-indosiar?schedule_id=1602076
Daftar Pemain Timnas Indonesia
Kiper: Muhammad Adi Satryo, Syahrul Trisna, Ernando Ari, Nadeo Argawinata
Belakang: Fachruddin Aryanto, Alfeandra Dewangga, Elkan Baggott, Rizky Ridho, Achmad Figo, Pratama Arhan, Moh Edo Febriansyah, Rizky Dwi Febrianto, Bayu Mohamad Fiqri
Gelandang: Sani Rizki, Rachmat Irianto, Evan Dimas, Ricky Kambuaya, Syahrian Abimanyu, Marselino Ferdinan, Ramai Rumakiek, Irfan Jaya, Yabes Roni, Terens Puhiri
Penyerang: Dedik Setiawan, Hanis Saghara, Muhammad Rafli, Ronaldo Kwateh
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Timor Leste di Indosiar, 27 dan 30 Januari 2022
- 4-3-3 dan Trio Persebaya di Tengah, Prediksi Starting XI Timnas Indonesia Vs Timor Leste
- Asnawi Buka Suara Soal Sikap Tak Sportif ke Pemain Singapura di Piala AFF 2020: Jangan Ditiru!
- Duel Timnas Indonesia vs Timor Leste Diprediksi Berlangsung Ketat
- Marselino Ferdinan dan Ronaldo Debut untuk Timnas Indonesia Vs Timor Leste? Ini Kata Shin Tae-yong
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 17-20 Januari 2026
Liga Inggris 19 Januari 2026, 08:50
-
Link Live Streaming Senegal vs Maroko di Final Piala Afrika 2025
Bola Dunia Lainnya 18 Januari 2026, 21:56
-
Live Streaming Milan vs Lecce - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 18 Januari 2026, 19:45
-
Live Streaming Torino vs Roma - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 18 Januari 2026, 17:00
LATEST UPDATE
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26




