Pakai Formasi 5-3-2, Ini Perkiraan Starting XI Timnas Indonesia U-19 vs Thailand
Ari Prayoga | 6 Juli 2022 06:08
Bola.net - Timnas Indonesia U-19 akan meladeni Thailand pada laga ketiganya di Piala AFF U-19 2022. Duel bakal tersaji di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Rabu (06/07/2022) pukul 20.00 WIB.
Thailand merupakan salah satu lawan berat yang dihadapi Timnas Indonesia U-19 di grup A setelah Vietnam. Sehingga pertandingan tidak akan mudah.
Akan tetapi, Shin Tae-yong diyakini tidak akan melakukan banyak perubahan dalam starting eleven. Meski lawan yang dihadapi tentu lebih kuat.
Juru taktik asal Korea Selatan itu berpotensi kembali menggunakan formasi 5-3-2. Dia akan menumpuk pemain di belakang untuk meredam serangan Thailand.
Berikut perkiraan starting XI Timnas Indonesia U-19 vs Thailand. Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Kiper
Cahya Supriadi tampaknya tidak akan tergantikan di sektor penjaga gawang. Kiper kelahiran Karawang Barat tersebut selalu menjadi andalan Timnas Indonesia U-19 dalam dua laga sebelumnya.
Performa Cahya Supriadi juga cukup memuaskan. Dia mampu menjaga gawang Garuda Nusantara dari kebobolan dalam dua pertandingan alias clean sheet.
Cahya Supriadi memang baru mencatatkan dua penyelamatan pada laga melawan Vietnam dan Brunei Darussalam. Akan tetapi, itu tidak lepas dari minimnya ancaman yang diberikan lawan.
Belakang
Ahmad Rusadi, Dimas Juliono dan Marcell Januar akan menyegel sektor bek tengah dalam formasi lima bek. Ketiganya terbukti mampu mereduksi serangan lawan.
Bahkan, pada pertandingan melawan Brunei Darussalam, mereka menunjukkan akurasi passing yang istimewa. Ketiganya memimpin dalam pencetak umpan sukses.
Sementara Kakang Rudianto akan menempati sektor bek kanan Garuda Nusantara. Melihat kontribusinya dalam dua laga sebelumnya, tidak ada alasan bagi Shin Tae-yong untuk mencadangkannya.
Pada laga melawan Brunei Darussalam, dia mampu menyumbang dua assist dari 3 peluang yang diciptakannya. Bahkan, dia memimpin dalam urusan membuat peluang.
Slot terakhir di lini pertahanan akan ditempati oleh Mikael Alfredo Tata. Dia akan mengisi sektor bek kiri Timnas Indonesia U-19 melawan Thailand.
Tengah
Sementara di lini tengah kemungkinan mengalami sedikit perubahan. Alfriyanto Nico berpotensi kembali dipasang sebagai starter setelah tampil apik melawan Brunei Darussalam.
Marselino juga akan menjadi pilihan utama Shin Tae-yong setelah pada laga melawan Brunei Darussalam hanya bermain di babak pertama. Dia sengaja disimpan untuk laga kontra Thailand.
Satu tempat akan menjadi milik Arkhan Fikri. Dia juga tampil menjanjikan dalam laga melawan Brunei Darussalam lewat dua assist dan 1 golnya.
Depan
Lini serang juga tidak akan berubah. Timnas Indonesia U-19 akan mengandalkan duet Ronaldo Kwateh dan Hokky Caraka untuk membobol gawang Thailand.
Kedua pemain tersebut tengah berada dalam motivasi tinggi setelah pecah telur pada laga kontra Brunei Darussalam. Terutama Hokky Caraka yang mencetak 4 gol.
Sementara Ronaldo Kwateh menyumbang 1 assist dan 1 gol ketika Timnas Indonesia U-19 membantai Brunei Darussalam pada laga kedua. Garuda Nusantara menang 7-0.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hebatnya Kylian Mbappe: Jumlah Golnya Setara dengan Total Gol Juventus Musim Ini
Liga Champions 22 Oktober 2025, 21:46
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Chelsea vs Ajax Amsterdam: Estevao Willian
Liga Champions 23 Oktober 2025, 04:25 -
Man of the Match Real Madrid vs Juventus: Jude Bellingham
Liga Champions 23 Oktober 2025, 04:19 -
Link Live Streaming Chelsea vs Ajax Amsterdam - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:06 -
Link Live Streaming Real Madrid vs Juventus - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:05 -
Link Live Streaming Atalanta vs Slavia Praha - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:03 -
Link Live Streaming AS Monaco vs Tottenham - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:01
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04