Sabda Fabrizio Romano: Patrick Kluivert Jadi Pelatih Timnas Indonesia yang Baru
Serafin Unus Pasi | 6 Januari 2025 17:18
Bola.net - Teka-teki siapa yang akan menjadi pelatih baru Timnas Indonesia terungkap. Pakar transfer dunia, Fabrizio Romano menyebut bahwa Patrick Kluivert telah sepakat untuk menangani Skuad Garuda.
Seperti yang sudah diketahui, Timnas Indonesia saat ini tidak memiliki pelatih kepala. PSSI memutuskan untuk memberhentikan Shin Tae-yong setelah pelatih asal Korea Selatan itu enam tahun menangani Skuad Garuda.
PSSI melalui sang ketua umum, Erick Thohir membeberkan bahwa mereka sudah punya pengganti Shin Tae-yong. Ia memberikan kode bahwa pelatih Timnas Indonesia yang baru berasal dari Belanda.
Beberapa saat yang lalu, Fabrizio Romano membocorkan siapa pelatih yang akan menjadi juru taktik baru Timnas Indonesia. Sosok Patrick Kluivert disebut bakal jadi nahkoda baru Skuad Garuda.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Sudah Sepakat

Melalui akun media sosialnya, Romano membeberkan bahwa PSSI telah mencapai kesepakatan dengan Kluivert untuk menjadi nahkoda baru Timnas Indonesia.
"Patrick Kluivert telah menandatangani kontrak sebagai pelatih kepala Timnas Indonesia. Kesepakatan sudah selesai," tulis Romano.
"Ia dikontrak selama dua tahun dengan opsi perpanjangan dua tahun. Ia akan diperkenalkan di Indonesia pada tanggal 12 Januari mendatang."
Target Besar

Romano juga menuturkan bahwa Kluivert nantinya akan mendapatkan tugas berat di Timnas Indonesia.
Ia ditargetkan membawa Skuad Garuda untuk lolos ke Piala Dunia 2026. Saat ini Timnas Indonesia masih berjuang di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Skuad Garuda saat ini berada di peringkat ketiga, dan untuk lolos ke babak keempat mereka harus setidaknya mempertahankan posisi ini.
Laga Debut

Kluivert nantinya punya waktu sekitar dua setengah bulan untuk mempersiapkan Timnas Indonesia untuk laga berikutnya.
Skuad Garuda dijadwalkan akan berhadapan dengan Timnas Australia di lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 di bulan Maret 2025 nanti.
(Fabrizio Romano)
Baca Juga:
- Media Korea Selatan Komentari Pemecatan Shin Tae-yong: Satu Kegagalan Berujung Pemecatan!
- Sukses Push Rank 50 Peringkat, Anak Shin Tae-yong Terheran-heran Ayahnya Dipecat Timnas Indonesia
- Di Balik Pengumuman PSSI Memberhentikan Shin Tae-yong: Erick Thohir Kalem, Sumardji Terlihat Berat Sekali!
- Rekam Jejak Patrick Kluivert, Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia, Lebih Bagus dari Shin Tae-yong?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
LATEST UPDATE
-
Al Nassr Tekuk Damac, Ronaldo Cetak Gol ke-960 dan Pangkas Jarak dengan Al Hilal
Asia 22 Januari 2026, 03:33
-
Hasil Qarabag vs Eintracht Frankfurt: Drama Injury Time Singkirkan Wakil Jerman
Liga Champions 22 Januari 2026, 03:21
-
Hasil Galatasaray vs Atletico Madrid: Gol Bunuh Diri Selamatkan Tuan Rumah
Liga Champions 22 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Braga vs Nottm Forest 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Celta Vigo vs LOSC 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Roma vs VfB Stuttgart 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Bologna vs Celtic 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi PAOK vs Real Betis 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Fenerbahce vs Aston Villa 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









