Shin Tae-yong Geram dengan Wasit Ahmed Al-Kaf karena Kemenangan Timnas Indonesia Direnggut di Luar Injury Time
Gia Yuda Pradana | 11 Oktober 2024 10:20
Bola.net - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, geram dengan wasit Ahmed Al-Kaf. Pasalnya, kemenangan Skuad Garuda direnggut di luar injury time.
Timnas Indonesia gagal menang atas Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Putaran Ketiga. Skuad Garuda terpaksa bermain imbang 2-2 di Bahrain National Stadium, Riffa, pada Kamis (10/10/2024).
Timnas Indonesia kebobolan lebih dulu oleh Mohamed Marhoon pada menit ke-15. Namun, Skuad Garuda menyamakan kedudukan pada menit ke-45+3 lewat Ragnar Oratmangoen.
Timnas Indonesia bahkan dapat membalikkan keadaan melalui Rafael Struick pada menit ke-74. Pada akhirnya, Ahmed Al-Kaf memberikan tambahan waktu selama enam menit.
Pertanyakan Keputusan Wasit

Namun, Ahmed Al-Kaf tidak kunjung meniup peluit panjang ketika waktu telah menyentuh menit ke-90+6. Bahrain kemudian mencetak gol penyeimbang pada menit ke-99 melalui Marhoon.
"Bahrain dan Timnas Indonesia sama-sama mengerahkan kemampuan terbaik hingga wasit meniupkan peluit panjang hingga menit pertandingan," ujar Shin Tae-yong kepada wartawan.
"Namun, tetap saja, saya harus mempertanyakan tentang hal yang memalukan mengenai keputusan wasit. Jika wasit ingin berkembang, maka keputusan wasit juga harus membaik," imbuhnya.
Selanjutnya, Timnas Indonesia akan menghadapi China. Pertandingan keempat Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Putaran Ketiga itu bakal berlangsung di Qingdao Youth Football Stadium, Qingdao, pada Selasa (15/10).
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- 90 + 6 = Sampai Bahrain Cetak Gol
- Reaksi Netizen Indonesia usai Timnas 'Dirampok' Wasit vs Bahrain: Matematika Sederhana, 90 + 6 = 96, Bukan 99
- Netizen Merasa Timnas Indonesia Dicurangi Wasit di Markas Bahrain, Tagar #AFCMafia Trending di Media Sosial
- Gambaran Kesalnya Netizen Indonesia Pada Wasit di Laga Lawan Bahrain: 10 Menit Langsung 15k Komentar di X
- Regulasi Tambahan Waktu, Wasit Ahmed Al-Kaf Keliru Biarkan Bahrain Mencetak Gol Menit 90+9?
- Deretan Keputusan Kontroversial Wasit Ahmed Al-Kaf yang Rugikan Timnas Indonesia Saat Menghadapi Bahrain
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 19 Januari 2026, 11:19
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026, 8 Januari-26 April 2026
Voli 19 Januari 2026, 11:19
-
Aksi Magis Lamine Yamal di Anoeta Tak Selamatkan Barcelona dari Kekalahan
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 10:52
-
Paul Scholes vs Lisandro Martinez Memanas, Sindiran Berlanjut Usai Derby Manchester
Liga Inggris 19 Januari 2026, 10:18
-
Jorge Martin Berpotensi Tetap Bela Aprilia di MotoGP 2027, Motor Terbaik Setelah Ducati
Otomotif 19 Januari 2026, 10:10
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 19 Januari 2026, 09:53
-
Kekalahan Perdana Barcelona dalam 12 Laga, Begini Komentar Hansi Flick
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 09:43
-
Sepatu Emas di Tengah Luka: Brahim Diaz Rajai Daftar Top Skor Piala Afrika 2025
Piala Dunia 19 Januari 2026, 09:20
LATEST EDITORIAL
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26
-
5 Pemain yang Bisa Dibeli Alvaro Arbeloa untuk Menyelamatkan Musim Real Madrid
Editorial 14 Januari 2026, 12:30
-
Para Pemain yang Pernah Membela Chelsea dan Arsenal
Editorial 14 Januari 2026, 11:48











