Spasojevic dan 4 Pemain Era Luis Milla yang Layak Gabung Timnas Indonesia di Piala AFF 2020
Dimas Ardi Prasetya | 4 November 2021 03:55
Bola.net - Sekarang ini ada setidaknya lima pemain yang layak diberi kans gabung timnas Indonesia yang akan bermain di Piala AFF 2020, salah satunya adalah Ilija Spasojevic.
Sekarang ini, Spaso sedang tampil gacor. Pemain Bali United itu sekarang menjadi pemuncak daftar top scorer sementara BRI Liga 1 2021/2022.
Spaso, karibnya disapa bersama striker Persik Kediri, Youssef Ezzejjari, dan penyerang Bhayangkara FC, Ezechiel N'Douassel, menjadi pemain tersubur di liga musim ini dengan tujuh gol.
Shin Tae-yong pernah mengungkapkan alasannya tidak memanggil Spasojevic ke Timnas Indonesia. Ketika itu, tim berjulukan Skuad Garuda tersebut akan bermain di babak Play-off Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.
Alasan Spasojevic tak Dipanggil Shin Tae-yong
Usia Spasojevic yang telah mencapai 34 tahun menjadi penyebab terbesar. Sebelumnya, Spasojevic cukup sering dipanggil ke Timnas Indonesia, terutama di era Luis Milla.
"Memang, Spasojevic sempat saya panggil untuk beberapa kali pemusatan latihan Timnas Indonesia. Saat ini, performanya di BRI Liga 1 cukup baik," kata Shin Tae-yong.
"Dia juga menjadi top scorer sementara BRI Liga 1. Namun, pergerakan yang saya inginkan dengan gaya permainan dia itu berbeda. Dia juga sudah berumur," jelas Shin Tae-yong.
Jika melihat kurangnya kontribusi striker Timnas Indonesia seperti Kushedya Yudo dan Dedik Setiawan, Shin Tae-yong sepatutnya berpikir ulang untuk memanggil Spasojevic ke Piala AFF 2020.
Selain Spasojevic, siapa lagi pemain Timnas Indonesia di era Luis Milla yang layak diberi peluang tampil di Piala AFF 2020? Simak saja nama-namanya di bawah ini.
Hansamu Yama

Hansamu Yama adalah pilihan utama Bhayangkara FC di lini belakang. Bek berusia 26 tahun itu telah bermain enam kali di BRI Liga 1 2021/2022.
Di era Luis Milla, keberadaan Hansamu tidak tergantikan. Pemain berpostur 181 cm itu adalah kapten Timnas Indonesia di Piala AFF 2018.
Septian David Maulana

Setelah sempat meredup, Septian David Maulana mulai kembali bersinar di musim ini. Gelandang berusia 25 tahun itu menjadi bagian penting dari keberhasilan PSIS Semarang berada di papan atas BRI Liga 1 sejauh ini.
Sama seperti Hansamu, peran Septian David tidak tergantikan di era Luis Milla. Pemain asli Semarang, Jawa Tengah itu layak dipertimbangkan untuk masuk Piala AFF 2020.
Muhammad Arfan
Muhammad Arfan menjadi bintang kemenangan PSM Makassar pada pekan lalu di BRI Liga 1. Gelandang berusia 23 tahun itu berhasil mencetak dua dari tiga gol kemenangan timnya atas Persita Tangerang.
Arfan, yang pernah dipanggil Luis Milla, pantas untuk menjadi kandidat pemain Timnas Indonesia di Piala AFF 2020. Peluangnya cukup besar mengingat Shin Tae-yong suka pemain muda yang energik seperti dirinya.
Febri Hariyadi

Nama Febri Hariyadi hampir selalu ada ketika Luis Milla melakukan pemanggilan untuk Timnas Indonesia. Winger Persib Bandung itu juga langganan menjadi pilihan utama.
Penampilan Febri di musim ini cukup konsisten. Dia selalu menjadi starter Persib. Pencapaian ini seharusnya cukup untuk memperkuat posisinya sebagai kandidat pemain Timnas Indonesia di Piala AFF 2020.
Disadur dari: Bola.com/Penulis Muhammad Adiyaksa/Editor Rizki Hidayat
Published: 03/11/2021
Jangan Lewatkan:
- Bakal Lawan Indonesia di Piala AFF 2020, Vietnam Malah Berani Masukkan Delapan Pemain U-23
- Beres! Masalah di Malaysia Mulai Teratasi, Saddil Bisa Balik ke Indonesia
- Piala AFF 2020: Tim Pelatih Timnas Indonesia Sudah Jalin Komunikasi dengan Elkan Baggott
- Polemik Saddil Ramdani: Tertahan di Malaysia, Ingin Bela Timnas Indonesia di Piala AFF 2020
- Piala AFF 2020: Lapangan Latihan Indonesia, Tempat Juventus Diganggu Jet Tempur
- Elkan Baggott Masuk Radar Pemanggilan Timnas Indonesia Proyeksi Piala AFF 2020
- Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia di Fase Grup Piala AFF 2020
- Wow! Eks Pemain Timnas Spanyol U-21 Ini Nyatakan Kesiapannya Membela Timnas Indonesia
- Jadwal Laga Uji Coba Timnas Indonesia Jelang Piala AFF 2020: Jajal Afghanistan dan Myanmar
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil PSG vs LOSC: Verdonk Absen, Lille Remuk di Parc des Princes
Liga Eropa Lain 17 Januari 2026, 05:27
-
Serba-Serbi ASEAN Hyundai Cup 2026: Hasil Undian Sampai Jadwal Timnas Indonesia
Tim Nasional 16 Januari 2026, 10:57
-
Jadwal Lengkap, Hasil, Klasemen, dan Top Skor Piala AFF 2026
Tim Nasional 15 Januari 2026, 20:56
LATEST UPDATE
-
Marc Guehi Tiba, Pep Guardiola Gembira
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:25
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
-
Gagal Penalti tapi Cetak Brace, Nico Paz Jadi Mimpi Buruk Lazio di Olimpico
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:07
-
Solusi Krisis Lini Belakang, Man City Resmikan Marc Guehi Seharga 20 Juta
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:01
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26





