Statistik Era Patrick Kluivert di Timnas Indonesia: 8 Laga, Tanpa Kemenangan Tandang, Kebobolan 15 Gol
Asad Arifin | 12 Oktober 2025 07:07
Bola.net - Petualangan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 resmi berakhir. Harapan untuk tampil di ajang sepak bola paling bergengsi dunia itu sirna setelah skuad Garuda tumbang 0-1 dari Irak pada laga kedua Grup B putaran keempat di King Abdullah Sport City, Jeddah, Minggu (12/10/2025) dini hari WIB.
Kekalahan tersebut memastikan Indonesia menempati posisi juru kunci di Grup B. Jay Idzes dan rekan-rekan gagal meraih satu pun poin dari dua pertandingan yang sudah dijalani. Sebelumnya, mereka juga kalah 2-3 dari Arab Saudi di laga pembuka Grup B, Kamis (9/10/2025) dini hari WIB.
Kegagalan lolos ke Piala Dunia 2026 membuat nama Patrick Kluivert menjadi sorotan tajam. Tagar #KluivertOut ramai bergema di media sosial. Banyak pihak menilai pelatih asal Belanda itu belum mampu membawa Timnas Indonesia mencapai target besar tampil di Piala Dunia.
Lalu, seperti apa catatan performa Kluivert selama menukangi skuad Garuda? Berikut adalah rangkuman statistik lengkap sang pelatih bersama Timnas Indonesia, termasuk dalam laga uji coba resmi.
8 Laga, 3 Kemenangan, 4 Kekalahan, dan 1 Imbang
Patrick Kluivert tercatat sudah memimpin enam pertandingan Timnas Indonesia di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Jika digabung dengan dua laga uji coba internasional kontra Lebanon dan Chinese Taipei pada FIFA Matchday September 2025, totalnya menjadi delapan pertandingan.
Berikut statistik lengkap Patrick Kluivert bersama Timnas Indonesia:
- Jumlah pertandingan: 8
- Menang: 3 (vs Bahrain, China, Chinese Taipei)
- Imbang: 1 (vs Lebanon)
- Kalah: 4 (vs Australia, Jepang, Arab Saudi, Irak)
- Gol tercipta: 11
- Kebobolan: 15
Hasil Lengkap Pertandingan Era Patrick Kluivert
Berikut deretan hasil pertandingan yang dijalani Timnas Indonesia di bawah asuhan Patrick Kluivert:
- Australia vs Timnas Indonesia: 5-1
- Timnas Indonesia vs Bahrain: 1-0
- Timnas Indonesia vs China: 1-0
- Jepang vs Timnas Indonesia: 6-0
- Timnas Indonesia vs Chinese Taipei: 6-0
- Timnas Indonesia vs Lebanon: 0-0
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi: 2-3
- Irak vs Timnas Indonesia: 1-0
Disadur dari Bola.com: Yus Mei Sawitri, 12 Oktober 2025
Baca Ini Juga:
- Ulasan Statistik Timnas Indonesia vs Irak: Unggul Penguasaan Bola, Kalah Efektivitas
- Permintaan Maaf dan Ucapan Terima Kasih Erick Thohir usai Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026
- Klasemen Grup B Babak Keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Timnas Indonesia Resmi Jadi Juru Kunci!
- Jadi Penentu Kemenangan, Eks MU Ini Jadi Man of The Match Laga Timnas Irak vs Timnas Indonesia
- Kalah Dua Kali Beruntung, Timnas Indonesia Fix Gagal ke Piala Dunia 2026
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mengenal Cesar Meylan, Si Jenius Tangan Kanan John Herdman di Timnas Indonesia
Tim Nasional 11 Januari 2026, 06:43
-
Prediksi BRI Super League: Arema vs Persik 11 Januari 2026
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 17:53
-
Prediksi BRI Super League: Persib vs Persija Jakarta 11 Januari 2026
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 17:44
LATEST UPDATE
-
Jadwal Siaran Langsung Carabao Cup Semifinal Leg Pertama di Vidio Pekan Ini
Liga Inggris 12 Januari 2026, 13:48
-
Pelatih Persija Jawab Rumor Kedatangan Fajar Fathur Rahman Usai Kalah dari Persib
Bola Indonesia 12 Januari 2026, 13:45
-
Kesempurnaan Hansi Flick di Partai Puncak: 8 Final, 8 Menang, 8 Juara
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 13:43
-
Wow! Mantan Pelatih Real Madrid Ini Masuk Kandidat Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 12 Januari 2026, 13:42
-
Debut Manis Endrick di Lyon: Gol Perdana dan Tiket 16 Besar Piala Prancis
Liga Eropa Lain 12 Januari 2026, 13:25
-
Demi Putus Tren Negatif, MU Bertekad Kalahkan Manchester City di Derby Manchester
Liga Inggris 12 Januari 2026, 12:45
-
Prediksi BRI Super League: Persijap vs Dewa United 12 Januari 2026
Bola Indonesia 12 Januari 2026, 12:41
-
Jadwal Pertandingan Proliga 2026 Pekan Kedua Putaran I di Medan, 15-18 Januari 2026
Voli 12 Januari 2026, 11:46
-
Prediksi BRI Super League: PSBS Biak vs Bhayangkara FC 12 Januari 2026
Bola Indonesia 12 Januari 2026, 11:35
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52







