Tak Perlu Tunggu Piala Asia U-23 2024, Ini 5 Alasan PSSI Wajib Perpanjang Kontrak Shin Tae-yong
Dimas Ardi Prasetya | 31 Maret 2024 20:29
Bola.net - Ada beberapa alasan yang mendukung PSSI agar segera memperpanjang kontrak Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia.
Shin Tae-yong saat ini masih terikat kontrak dengan Timnas Indonesia sampai Juni 2024. PSSI sebelumnya sudah memperpanjang masa kerja pelatih asal Korea Selatan itu selama enam bulan.
Banyak desakan agar PSSI segera memperpanjang kontrak Shin Tae-yong lagi. Namun Erick Thohir selaku ketua PSSI mengatakan ia akan memperpanjang masa kerja sang pelatih jika ia berhasil membawa Timnas U-23 ke babak delapan besar Piala Asia 2023 Qatar nanti.
Namun PSSI sejatinya tak perlu waktu lama-lama lagi untuk memperpanjang kontrak Shin Tae-yong lagi. Apa alasannya?
Simak kuy di bawah ini.
Timnas Indonesia Makin Greget
Sejak ditangani oleh Shin Tae-yong, performa Timnas Indonesia secara bertahap mulai membaik.
Penampilan mereka terlihat apik bahkan sebelum ada pemain naturalisasi. Dan kini setelah Jay Idzes dkk hadir, performa skuad Garuda makin greget.
Imbasnya prestasi pun terkatrol meski belum sukses meraih trofi juara. Indonesia sebelumnya sudah memecah rekor tembus babak 16 besar.
Yang terbaru, Indonesia sukses memecundangi Vietnam dua kali beruntun di Kualifikasi Piala Dunia 2026. Salah satunya menang 0-3 di Hanoi.
Dan patut dicatat, performa Indonesia masih bisa lebih baik. Mengingat saat itu tak semua pemain bisa bermain dan ada pemain macam Thom Haye serta Ragnar Oratmangoen yang baru bermain sekali saja dengan skuad Garuda.
Indonesia Terus Push Rank
Ranking Indonesia pun secara bertahap juga naik. Saat diambil alih oleh Shin Tae-yong, Indonesia masih berada di peringkat 173.
Secara konstan, peringkat Indonesia terus naik. Pada 31 Maret 2022, Indonesia ada di posisi 159.
Lalu pada April 2023, Indonesia sudah naik lagi ke posisi 149. Per Februari 2024 kemarin, Merah Putih ada di peringkat 142.
Posisi Indonesia sekarang pasti sudah lebih tinggi lagi dengan hasil-hasil positif yang didapat lawan Vietnam. Peringkat resminya baru akan diketahui saat FIFA melakukan pembaharuan pada 4 April 2024 nanti.
Shin Tae-yong pun makin mendekati targetnya. Ia ingin membawa Indonesia masuk rangking 100 besar dunia.
Beri Ketenangan Pada Pemain dan Pelatih
Masa depan yang tak menentu bisa membuat seseorang cemas. Jika itu terjadi pada seorang pemain, performa mereka bisa kacau di atas lapangan.
Jika masa depan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia sudah jelas, hal itu akan memberikan dampak positif bagi sang pelatih sendiri maupun bagi anak-anak asuhnya. Mereka tak perlu cemas lagi memikirkan apa yang akan terjadi.
Selain itu Shin Tae-yong nanti juga akan bisa mempersiapkan program persiapan bagi Timnas Indonesia dengan lebih baik.
Bisa Kacau Seperti Vietnam
Seperti yang diketahui, Timnas Vietnam begitu kuat ketika ditangani oleh Park Hang-Seo. Mereka menjadi kekuatan baru yang diperhitungkan di Asia Tenggara dan Asia secara umum.
Namun Park Hang-seo kemudian cabut dari Timnas Vietnam. Ia kemudian digantikan oleh Philippe Troussier.
Performa Vietnam kemudian turun drastis. Mereka kini tak berkutik lawan Indonesia dan akhirnya Troussier pun didepak dari jabatannya.
Saat ini mengganti Shin Tae-yong bakal sangat beresiko membuat skuad Garuda menjadi seperti Vietnam. Penggantinya akan butuh waktu untuk beradaptasi dengan Timnas Indonesia dan sebaliknya. Hal ini bisa memengaruhi perjalanan skuad Merah Putih di sisa perjalanan mereka di Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan laga-laga mereka berikutnya.
Bisa Pengaruhi Calon Pemain Naturalisasi
Timnas Indonesia terus melakukan program naturalisasi belakangan ini. Terbaru, mereka berhasil menjadikan Thom Haye dan Ragnar Oratmangone menjadi WNI.
Skuad Indonesia sekarang memang sudah makin kuat. Namun program naturalisasi pemain masih akan terus berlanjut.
Pemain-pemain naturalisasi itu tampaknya merupakah hasil perburuan Shin Tae-yong ke Eropa beberapa waktu yang lalu. Jika nanti ternyata STY tak diperpanjang kontraknya, maka hal ini bisa membuat calon pemain naturalisasi berubah pikiran.
Bisa jadi mereka enggan menjadi WNI lagi. Sebab tak ada jaminan pelatih Timnas Indonesia berikutnya mungkin bakal memakai tenaga mereka.
Baca Juga:
- Update dari PSSI Soal Rencana Naturalisasi Ole Romeny: Semua Tergantung Erick Thohir
- Wanti-wanti untuk PSSI: Jangan Pecat Shin Tae-yong atau Prestasi Timnas Indonesia Bakal Merosot Seperti Vietnam
- Kiprah Bintang Timnas Indonesia di Liga Belanda: Ragnar Oratmangoen Kalah Telak, Thom Haye Bermain Imbang
- Lebih Suka Pakai Istilah Heritage Ketimbang Naturalisasi, Pelatih Asal Malaysia Salut dengan Timnas Indonesia
- Kepercayaan Diri Pelatih Filipina: Menang Lawan Timnas Indonesia di Kandangnya
- Elkan Baggott Cedera, Absen Memperkuat Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 2024?
- Beckham Diduga Patah Tulang, Terancam Gagal Memperkuat Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 2024
- Timnas Indonesia Diprediksi Tak Akan Lolos ke Piala Dunia 2026
- Update Naturalisasi Maarten Paes, Jadi Kapan Bisa Perkuat Timnas Indonesia?
- Ngeri! Shin Tae-yong Pasang Target Timnas Indonesia Sapu Bersih Kemenangan atas Irak dan Filipina
- 15 Pemain Timnas Indonesia Senior yang Bisa Berlaga di Piala Asia U-23 2024
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Leao Bersinar, Modric Tersenyum: Hubungan Baru yang Bikin AC Milan Makin Menakutkan
Liga Italia 20 Oktober 2025, 16:19 -
Indra Sjafri Sudah Dapatkan 21 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025
Tim Nasional 20 Oktober 2025, 15:28
LATEST UPDATE
-
Jurgen Klopp Ungkap Alasan Tolak Tawaran Manchester United pada 2013
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 00:31 -
Jurgen Klopp Tak Menutup Pintu untuk Kembali Latih Liverpool
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 00:16 -
Prediksi FC Copenhagen vs Borussia Dortmund 22 Oktober 2025
Liga Champions 20 Oktober 2025, 22:59 -
Prediksi Barcelona vs Olympiakos 21 Oktober 2025
Liga Champions 20 Oktober 2025, 22:29 -
Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 20 Oktober 2025, 21:54 -
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 20 Oktober 2025, 21:52 -
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
Liga Champions 20 Oktober 2025, 21:45 -
Rekap Hasil BRI Super League Hari Ini: Tim Tamu Berjaya di Padang dan Solo
Bola Indonesia 20 Oktober 2025, 21:09 -
Prediksi Kairat Almaty vs Pafos 21 Oktober 2025
Liga Champions 20 Oktober 2025, 20:21 -
Prediksi Newcastle vs Benfica 22 Oktober 2025
Liga Champions 20 Oktober 2025, 20:17 -
Prediksi PSV Eindhoven vs Napoli 22 Oktober 2025
Liga Champions 20 Oktober 2025, 20:12 -
Prediksi Villarreal vs Manchester City 22 Oktober 2025
Liga Champions 20 Oktober 2025, 18:50
LATEST EDITORIAL
-
Dari Postecoglou hingga De Boer, Inilah Masa Kepelatihan Tersingkat di Premier League
Editorial 21 Oktober 2025, 00:58 -
5 Pemain yang Pernah Membela Liverpool dan Manchester United
Editorial 17 Oktober 2025, 21:02 -
4 Bek Tengah Incaran Real Madrid untuk Musim Depan
Editorial 17 Oktober 2025, 20:32 -
Ronaldo Masih Raja! Ini 10 Pesepak Bola dengan Bayaran Tertinggi di Dunia Tahun 2025
Editorial 17 Oktober 2025, 19:53