Gokil! Suporter Bayar 40 Miliar Rupiah untuk Tiket VIP Nonton Ronaldo vs Messi
Richard Andreas | 20 Januari 2023 09:15
Bola.net - Pertandingan yang melibatkan Cristiano Ronaldo vs Lionel Messi memang jadi daya tarik tersendiri. Wajar jika fans sampai rela membayar mahal demi menonton langsung dua superstar tersebut, apalagi jika bisa bertemu langsung.
Jumat (20/1/2023), Messi dan Ronaldo kembali bertanding di lapangan. Keduanya bermain di laga persahabatan antara Al Nassr-Al Hilal XI vs PSG di King Fahd International Stadium, Arab Saudi.
Laga berlangsung seru. Riyadh XI sempat menahan imbang PSG dengan skor 2-2 di 45 menit pertama, tapi pada akhirnya harus menyerah dengan skor 4-5.
Ronaldo memborong dua gol pada laga ini (34’ p, 45+3). Dua gol tim All Star lainnya dicetak oleh Jang Hyun-soo (57’) dan Anderson Tallisca di menit ke-90+4.
Lima gol PSG sendiri masing-masing dicetak sama rata oleh Lionel Messi (3’), Marquinhos (43’), Sergio Ramos (54’), Kylian Mbappe (54’ p), dan Hugo Ekitike (78’).
Pertandingan ini tentu jadi sajian yang sangat memuaskan bagi fans, terlebih untuk mereka yang membayar tiket VIP dengan harga selangit.
Jalannya pertandingan
Secara umum, pertandingan berjalan berimbang. PSG yang turun dengan kekuatan penuh bisa diimbangi oleh para pemain bintang dari Al Nassr dan Al Hilal.
All Star hanya kalah sedikit dari segi penguasaan bola, yaitu sebanyak 48 persen. Namun, skuad besutan Marcelo Gallardo ini tidak kalah mengerikan saat menyerang.
20 tembakan dilepaskan untuk mengancam gawang PSG. Empat di antaranya merupakan big chances.
Serangan PSG tidak didominasi oleh trisula Messi, Neymar, dan Mbappe, melainkan merata dilakukan seluruh pemain Les Parisiens di lapangan.
Christophe Galtier lalu memutuskan mengganti delapan pemain secara bersamaan di menit ke-60.
Respek teman lama
Pertandingan ini jelas jadi panggung megah untuk pertemuan Messi dan Ronaldo. Dua superstar top dunia ini sudah lama tidak bertanding di lapangan.
Tentu keduanya memberikan hiburan yang pantas didapatkan penonton. Messi mencetak gol cepat di menit ke-3. Ronaldo lantas mencetak dua gol di menit ke-34 dan 45+6.
Usai laga, Ronaldo menyampaikan pesan menarik di media sosial. Dia senang bisa kembali bermain di lapangan, mencetak gol, dan bertemu dengan teman-teman lama.
So happy to be back on the pitch, and on the score sheet!! And nice to see some old friends!👍🏼 pic.twitter.com/qZqKGHsrVD
— Cristiano Ronaldo (@Cristiano) January 19, 2023
Memang ada beberapa pemain PSG yang terbilang sebagai teman lama Ronaldo, seperti Sergio Ramos yang sama-sama eks Real Madrid.
Biar begitu, diduga bahwa Ronaldo juga bicara soal Messi. Keduanya memang dikenal saling respek, meski fans mereka saling sikut di media sosial.
Setelah pertandingan, Messi dan Ronaldo sama-sama mengunggah momen pertandingan di Instagram masing-masing. Ronaldo tidak segan mengunggah foto merangkul Messi, Messi pun mengunggah Instagram Story saat bicara dengan Ronaldo di ruang ganti. Respek!
Fans bayar 40 miliar!
Daya tarik pertandingan ini tidak perlu diragukan lagi. Mengutip Sportbible, seorang pebisnis kaya asal Arab Saudi dikabarkan telah membeli tiket sepak bola termahal di dunia untuk pertandingan ini.
King Fahd International Stadium kemarin diisi penuh oleh 68.000 suporter yang sengaja datang untuk menonton pertandingan dua bintang top dunia. Menariknya, Khaleej Times melaporkan bahwa ada tiket istimewa dengan harga berkali-kali lipat.
Tiket istimewa ini dilelang untuk fans yang ingin mendapatkan beberapa hak khusus sebagai berikut:
- Dapat tempat duduk istimewa, di samping Chairman of General Entertainment Authority
- Mendapatkan akses ke lapangan untuk ikut seremoni juara
- Berhak mendapatkan hak foto bersama pemain di akhir pertandingan.
- Kesempatan bertemu langsung dengan Ronaldo dan Messi di ruang ganti
Menurut laporan tersebut, lelang tiket istimewa ini dimenangkan oleh Mushref Al-Ghamdi, salah satu pebisnis besar di Arab Saudi. Dia rela membayar 10 juta riyal atau sekitar 40 miliar rupiah.
Gembira di lapangan
CR7 is very happy to see Messi again. I hope they can enjoy this game. Two legendary footballers whose dominated football for a long time. I'm so happy to see them again. pic.twitter.com/oeHhp3DGaB
— CoExist (@Asmen_san) January 19, 2023
Uangnya bisa buat beli 10 ribu kambing!
Fun fact: you can actually buy around 10,196 goats with that money in Saudi Arabia
— Matchday (@matchday) January 19, 2023
Mungkin emang kesempatan terakhir ya
Probably the last chance to see these two play against each other
— RoadmanK (@KeefeYokum) January 19, 2023
Pertandingan paling mahal!
This is going to be the first multi million dollar match.
— Cris Ragudo (@cris_ragudo1) January 19, 2023
Uang memang bisa beli kebahagiaan, kan?
Money can really buy happiness 🥺😅
— supes (@simonmaderazo) January 19, 2023
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 29 Maret 2023 00:12
-
Bundesliga 29 Maret 2023 00:10
-
Piala Eropa 28 Maret 2023 23:57
-
Piala Eropa 28 Maret 2023 23:36
-
Piala Dunia 28 Maret 2023 23:18
-
Open Play 28 Maret 2023 23:09
BERITA LAINNYA
-
bola dunia lainnya 27 Maret 2023 02:30
-
bola dunia lainnya 27 Maret 2023 02:00
-
bola dunia lainnya 11 Februari 2023 06:03
-
bola dunia lainnya 8 Februari 2023 05:15
-
bola dunia lainnya 7 Februari 2023 14:15
-
bola dunia lainnya 7 Februari 2023 13:45
HIGHLIGHT
- 4 Pelapis Casemiro yang Bisa Direkrut Manchester U...
- 8 Pelatih dengan Trofi Liga Champions Terbanyak, A...
- 3 Pemain yang Cetak Lima Gol dalam Satu Laga Liga ...
- 7 Pemain yang Pernah Berseteru dengan Antonio Cont...
- 3 Transfer Aneh bin Ajaib yang Pernah Dilakukan Ba...
- 5 Bek Tengah yang Bisa Diboyong Manchester United
- 5 Bomber Top yang Bisa Gantikan Karim Benzema di R...
HIGHLIGHT
- 4 Pelapis Casemiro yang Bisa Direkrut Manchester U...
- 8 Pelatih dengan Trofi Liga Champions Terbanyak, A...
- 3 Pemain yang Cetak Lima Gol dalam Satu Laga Liga ...
- 7 Pemain yang Pernah Berseteru dengan Antonio Cont...
- 3 Transfer Aneh bin Ajaib yang Pernah Dilakukan Ba...
- 5 Bek Tengah yang Bisa Diboyong Manchester United
- 5 Bomber Top yang Bisa Gantikan Karim Benzema di R...
KOMENTAR