Hasil Columbus Crew vs Inter Miami: Tanpa Lionel Messi, Unggul 2 Gol, The Herons Justru Kena Comeback!

Bola.net - Inter Miami berjumpa dengan Columbus Crew pada babak 16 Besar Leagues Cup 2024 di Stadion Lower.com, Rabu 14 Agustus 2024. Sempat unggul dua gol, klub berjuluk The Herons itu menelan kekalahan dengan skor 2-3.
Inter Miami belum bisa memainkan Lionel Messi karena cedera. Meskipun begitu, dengan Luis Suarez dan Jordi Alba, Inter Miami memulai laga dengan aksi yang amat impresif.
Matias Rojas membawa Inter Miami unggul pada menit ke-10. Lalu, pada menit ke-62, Diego Gomez membuat skor menjadi 2-0. Pada titik itu, Inter Miami seolah bakal menang dengan mudah atas sang tuan rumah.
Namun, Christian Ramirez membuat situasi berbalik bagi Columbus Crew. Pada menit ke-67, dia mencetak gol dan skor menjadi 1-2. Dua menit berselang, Diego Rossi membuat skor menjadi 2-2. Laga semakin seru!
Simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Hasil Buruk bagi Inter Miami
Setelah skor menjadi 2-2, pelatih Gerardo Martino melakukan sejumlah perubahan pada susunan pemain Inter Miami. Namun, momen ada di kubu Columbus Crew dan mereka bisa menambah gol lagi.
Pada menit ke-80, Diego Rossi kembali bikin gol dan membuat skor menjadi 3-2. Columbus Crew lolos ke babak 8 Besar. Sementara, Inter Miami gagal mempertahankan gelar yang mereka raih musim 2023/2024 lalu.
Full time. pic.twitter.com/x1YyArXdLW
— Inter Miami CF (@InterMiamiCF) August 14, 2024
Daftar Susunan Pemain
Columbus Crew (3-4-3): Nicholas Hagen; Rudy Camacho, Yevhen Cheberko, Steven Moriera; Max Arfsten, DeJuan Jones, Darlington Nagbe, Sean Zawadzki; Dylan Chambost, Cucho Hernandez, Diego Rossi.
Pelatih: Wilfried Nancy.
Inter Miami (3-1-4-2): Drake Callender; Noah Allen, Tomas Aviles, Yannick Bright; Serigo Busquets; Jordi Alba, Diego Gomez, Federico Redondo, Marcelo Weigandt; Matias Rojas; Luis Suarez.
Pelatih: Gerardo Martino.
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 11 Oktober 2025 04:32
-
Tim Nasional 11 Oktober 2025 04:23
-
Tim Nasional 11 Oktober 2025 04:14
-
Tim Nasional 11 Oktober 2025 04:04
-
Tim Nasional 11 Oktober 2025 03:55
-
Liga Inggris 11 Oktober 2025 03:41
BERITA LAINNYA
-
bola dunia lainnya 1 Oktober 2025 09:47
-
bola dunia lainnya 29 September 2025 12:45
-
bola dunia lainnya 28 September 2025 05:43
-
bola dunia lainnya 26 September 2025 18:30
-
bola dunia lainnya 26 September 2025 18:18
-
bola dunia lainnya 25 September 2025 09:22
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- Selain Hugo Ekitike, 5 Selebrasi Pemain yang Beruj...
- 5 Pemain MU Paling Cepat Cetak 100 Gol, Bruno Fern...
- 10 Pemain Tercepat Raih 50 Gol Liga Champions: Haa...
- Peta Panas Pelatih Premier League: Slot Nyaman, Am...
- 5 Pemain yang Berpeluang Besar Raih Ballon dOr 202...
- 5 Pemain Peraih Ballon dOr Terbanyak: Lionel Messi...
- Tampil Impresif di Lapangan, 11 Pemain Ini Malah G...