
Bola.net - Manajer Bayer Leverkusen Xabi Alonso memberikan pujian pada Arne Slot yang sukses membuat Liverpool tampil solid meski baru menangani klub tersebut dalam waktu singkat.
Setelah berpisah dengan Jurgen Klopp, Liverpool dihadapkan dengan tugas sulit. Mereka harus mencari manajer yang bisa menjaga performa The Reds tetap solid.
Pada akhirnya Liverpool menunjuk Arne Slot. Dan ternyata penunjukan itu terbukti jitu.
Slot membuat Liverpool tetap tampil solid. Bahkan kini mereka disebut sebagai salah satu kandidat juara Premier League.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Alonso Acungkan Jempol Untuk Slot

Xabi Alonso mengaku dirinya memperhatikan sepak terjang Liverpool meski ia sudah lama cabut dari klub tersebut. Ia juga paham bagaimana cara main The Reds baik di era Jurgen Klopp maupun Arne Slot.
Alonso lantas mengacungkan jempol untuk Slot. Sebab ia mampu membawa Liverpool tetap solid meski baru menangani tim tersebut dalam waktu singkat.
"Saya telah melihat banyak hal berbeda yang diterapkan Klopp di sini. Akan tetapi saya juga mengikuti Slot," bebernya seperti dilansir Liverpool Echo.
"Saya tahu pendekatannya, tetapi itu dikombinasikan dengan intensitas di sini di LFC. Mereka memiliki campuran yang bagus dan itulah sebabnya mereka berada di puncak Premier League dan Liga Champions," tuturnya.
"Di semua area, mereka benar-benar kuat, jadi prosesnya berjalan dengan sangat baik. Manajer telah melakukan pekerjaan yang fantastis dalam tiga bulan," puji Alonso.
Alonso Siapkan Rencana Khusus

Liverpool sekarang sulit dikalahkan. Apalagi ketika mereka bermain di kandangnya sendiri di Anfield.
Namun Xabi Alonso mengatakan dirinya sudah memiliki strategi khusus untuk mengalahkan Liverpool.
"Kami memiliki rencana dan kita akan lihat apa yang terjadi nanti selama 90 menit. Kami ingin menjadi kompetitif. Kita lihat saja nanti," seru Alonso.
Jadwal, Siaran Langsung, dan Live Streaming Liverpool

Kompetisi: Liga Champions
Pertandingan: Liverpool vs Bayer Leverkusen
Stadion: Anfield
Hari: Rabu, 6 November 2024
Kickoff: 03.00 WIB
Siaran Langsung: -
Live Streaming: beIN Sports di Vidio - KLIK DI SINI
PERHATIAN: Ada beberapa pilihan paket untuk live streaming konten sport di Vidio. Ada paket Platinum dengan harga mulai Rp39.000, dan ada pula paket Diamond (Platinum + Premier League) dengan harga mulai Rp79.000. Harga bisa berubah di luar kebijakan redaksi Bola.net.
Klasemen Liga Champions
(Liverpool Echo)
Baca Juga:
- Prediksi Liverpool vs Bayer Leverkusen 6 November 2024
- Liverpool vs Bayer Leverkusen: Xabi Alonso Respons Gosip Hampir Latih The Reds
- Liverpool vs Bayer Leverkusen, Alonso Sanjung Salah: Fantastis!
- Prediksi Juara Premier League Versi Superkomputer Usai Man City dan Arsenal Terkapar: Liverpool Kampiun?
- Arne Slot Beber Rahasia Liverpool Bisa Comeback Saat Lawan Brighton
- Zubimendi Gagal, Liverpool Kini Beralih Incar Tchouameni
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 12 Januari 2026 02:45
LATEST UPDATE
-
Liga Eropa Lain 12 Januari 2026 03:10 -
Liga Spanyol 12 Januari 2026 03:00 -
Asia 12 Januari 2026 02:51 -
Liga Italia 12 Januari 2026 02:45 -
Liga Inggris 12 Januari 2026 02:45 -
Bundesliga 12 Januari 2026 02:29
HIGHLIGHT
- 3 Pemain yang Bisa Cabut dari Arsenal pada Bursa T...
- 6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jend...
- 6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
- 4 Pelatih yang Bisa Diboyong Chelsea jika Enzo Mar...
- 10 Pemain dengan Gaji Termahal di Piala Afrika 202...
- 4 Opsi Transfer Darurat Manchester United Usai Bru...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469670/original/088731100_1768163195-harry-maguire-manchester-united-berjalan-keluar-lapangan-piala-fa.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469669/original/045575000_1768158450-Man_Utd_vs_Brighton_Danny_Welbeck.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469648/original/052265700_1768143787-AP26011531976527.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469651/original/030934700_1768144054-IMG_3115.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469626/original/082907000_1768140548-WhatsApp_Image_2026-01-11_at_20.18.34__1_.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469623/original/019184600_1768139865-WhatsApp_Image_2026-01-11_at_20.16.36.jpeg)
