
Bola.net - Manajer Galatasaray, Okan Buruk memberikan komentar terkait Manchester United yang akan jadi lawan tanding timnya pada dini hari nanti. Ia menyebut Setan Merah bakal jadi lawan yang berbahaya bagi timnya.
Dini hari nanti, Galatasaray akan bermain di pekan kelima grup A Liga Champions 2023/2024. Mereka akan menjamu wakil Inggris, Manchester United di Turki.
Di pertemuan pertama kedua tim di Old Trafford, Galatasaray berhasil memetik kemenangan. Mereka berhasil menumbangkan Setan Merah dengan skor 3-2.
Meski begitu, Buruk menekankan timnya tidak boleh lengah saat berhadapan dengan Setan Merah. "Target kami adalah lolos dari fase grup [ke 16 besar]," buka Buruk yang dikutip situs resmi UEFA.
Baca komentar lengkap sang pelatih di bawah ini.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Tidak Bisa Disepelekan
Menurut Buruk, Galatasaray tidak boleh meremehkan Manchester United meski mereka menang di Old Trafford.
Ia menyebut Setan Merah kini performanya sudah meningkat sehingga mereka wajib waspada.
"United telah berubah dan mereka sudah semakin membaik sejak terakhir kami kali bertemu. Mereka sudah memenangkan lima dari enam pertandingan liga terakhir mereka," sambung Buruk.
Berikan yang Terbaik
Buruk menyebut bahwa timnya akan berjuang sekuat tenaga untuk menang di laga ini. Karena lolos ke 16 besar akan memberikan banyak keuntungan bagi Cimbum Aslan.
"Sebagai sebuah klub, kami sangat antusias karena pertandingan ini akan berdampak bagi emosional dan juga finansial kami. Pertandingan ini sangat penting demi sepak bola Turki," sambung Buruk.
"Kami akan berada di posisi yang bagus jika kami memenangkan pertandingan ini. Jadi misi kami di pertandingan ini adalah untuk menang dan bermain dengan bagus," pungkasnya.
Pincang
Manchester United datang ke Turki dengan kondisi yang agak pincang.
Beberapa pemain inti mereka harus absen karena cedera, ditambah dengan Marcus Rashford yang harus absen karena mendapatkan kartu merah di pertandingan sebelumnya.
Klasemen Grup A Liga Champions
(UEFA)
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:07
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:06
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:05
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:04
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:03
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:02
MOST VIEWED
- Kenan Yildiz, Real Madrid, dan Stadion Bernabeu: Mimpi Masa Kecil yang Jadi Kenyataan!
- Jadwal Siaran Langsung Liga Champions di SCTV Malam Ini, Selasa 21 Oktober 2025
- Prediksi Arsenal vs Atletico Madrid 22 Oktober 2025
- Hasil Arsenal vs Atletico Madrid: The Gunners Bantai Tim Tamu, Gyokeres Sumbang Dua Gol
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...